Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laporan Kekayaan Rusli Habibie Capai Rp 86 Miliar, Naik Rp 17 Miliar di Periode Kedua

Kompas.com - 12/05/2022, 18:42 WIB
Irfan Kamil,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jabatan Gubernur Gorontalo yang diemban oleh Rusli Habibie selama dua periode telah berakhir hari ini, Kamis (12/5/2022).

Dia menjabat sebagai gubernur Gorontalo pada masa jabatan 2012–2017 dan 2017– 2022.

Rusli digantikan oleh Staf Ahli Bidang Budaya Sportivitas Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Hamka Hendra Noer sebagai penjabat (pj) gubernur.

Berdasarkan data yang dilihat Kompas.com dalam situs elhkpn.kpk.go.id milik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), harta kekayaan Rusli tercatat Rp 86.081.631.869.

Angka tersebut diketahui dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang disampaikan pada 13 Maret 2022 atau laporan periodik 2021.

Baca juga: Daftar Gubernur Gorontalo, Mulai dari Gubernur Fadel Muhammad hingga Rusli Habibie

Harta kekayaan Rusli mengalami kenaikan mencapai Rp 17.993.644.760 dari pelaporan pada awal dia menjabat periode kedua pada 2017.

Pada 2017 hartanya tercatat sebesar Rp 68.087.987.109,.

Kemudian, setahun setelahnya pada 2018, harta yang dilaporkannya turun sekitar Rp 3,4 miliar atau Rp 3.481.843.533 menjadi Rp 64.606.143.576.

Kemudian, hartanya meningkat cukup tajam menjadi Rp 90.274.923.409 pada tahun 2019. Peningkatannnya sekitar Rp 25.668.779.833.

Selanjutnya, kekayaan Rusli kembali turun pada tahun 2020 sebesar Rp 1.096.760.985. Kekayaan yang tercatat di LHKPN menjadi Rp 89.178.162.424.

Menjelang jabatannya selesai, harta Gubernur Gorontalo ini kembali menurun sekitar Rp 3.096.530.555. Data di KPK, kekayaan Rusli pada 2021 sebesar Rp 86.081.631.869.

Sementara, pada periode pertamanya (2012–2017), ia dua kali tercatat melaporkan jumlah kekayaannya.

Berdasarkan data dalam LHKPN, 11 Juli 2011 Rusli melaporkan hartanya berjumlah Rp 49.067.661.748.

Tiga tahun berselang hartanya meningkat Rp 57,9 miliar atau Rp 57.957.785.069 pada 20 Juni 2014. Sehingga, hartanya menjadi Rp 107.025.446.817.

Baca juga: Penjabat Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noer Miliki Harta Rp 11,9 Miliar

Data terakhir harta kekayaannya yang dilaporkan pada 13 Maret 2022, Rusli memiliki ratusan lahan dan bangunan yang dia miliki tersebar di Kota Gorontalo, Kota Bone Bolango, Kota Boalemo, Kota Bogor, Kota Gorontalo Utara, Kota Pohuwato dan Kota Sukoharjo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Nasional
Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama Seperti Anies Kemarin

Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama Seperti Anies Kemarin

Nasional
Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Nasional
Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Nasional
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Nasional
Wapres Sebut Target Penurunan 'Stunting' Akan Dievaluasi

Wapres Sebut Target Penurunan "Stunting" Akan Dievaluasi

Nasional
Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Nasional
Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024

Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024

Nasional
Di Depan Wiranto-Hendropriyono, Prabowo Minta Maaf Pernah Nakal: Bikin Repot Senior...

Di Depan Wiranto-Hendropriyono, Prabowo Minta Maaf Pernah Nakal: Bikin Repot Senior...

Nasional
Albertina Dilaporkan Wakil Ketua KPK, Ketua Dewas: Apa yang Salah? Ada Surat Tugas

Albertina Dilaporkan Wakil Ketua KPK, Ketua Dewas: Apa yang Salah? Ada Surat Tugas

Nasional
Polri Terbitkan Red Notice 2 Buron TPPO Bermodus Magang ke Jerman

Polri Terbitkan Red Notice 2 Buron TPPO Bermodus Magang ke Jerman

Nasional
Surya Paloh Bakal Temui Prabowo di Kertanegara, Nasdem: Menguatkan Sinyal Komunikasi

Surya Paloh Bakal Temui Prabowo di Kertanegara, Nasdem: Menguatkan Sinyal Komunikasi

Nasional
Temui Mensesneg Pratikno, Menpan-RB Anas Bahas Progres Skenario Pemindahan ASN ke IKN

Temui Mensesneg Pratikno, Menpan-RB Anas Bahas Progres Skenario Pemindahan ASN ke IKN

Nasional
Jokowi Teken Perpres, Wajibkan Pemda Bentuk Unit Perlindungan Perempuan dan Anak

Jokowi Teken Perpres, Wajibkan Pemda Bentuk Unit Perlindungan Perempuan dan Anak

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com