Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UPDATE: Cakupan Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua 79,53 Persen, Dosis Ketiga 19,68 Persen

Kompas.com - 07/05/2022, 22:23 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jumlah masyarakat yang sudah divaksinasi Covid-19 dosis kedua mencapai 165.632.168 orang atau 79,53 persen dari target vaksinasi.

Angka ini berdasarkan data pada situs Kementerian Kesehatan per Sabtu (7/5/2022) pukul 18.00 WIB.

Sementara itu, jumlah masyarakat yang sudah disuntik vaksin Covid-19 dosis pertama yakni sebanyak 199.308.245 orang atau 95,70 persen.

Baca juga: Polres Jaksel Buka Gerai Vaksinasi di Ragunan, Berhadiah Minyak Goreng dan Beras

Adapun jumlah masyarakat yang sudah disuntik vaksin Covid-19 dosis ketiga atau booster yakni sebanyak 40.990.714 orang atau 19,68 persen.

Pemerintah telah menetapkan sasaran vaksinasi untuk mencapai kekebalan komunitas (herd immunity) yaitu 208.265.720 orang.

Sasaran vaksinasi itu terdiri atas tenaga kesehatan, lanjut usia petugas publik, masyarakat rentan, dan masyarakat umum termasuk anak-anak usia 12-17 tahun.

Baca juga: Klaim Pandemi Terkendali, Denmark Tangguhkan Vaksinasi Covid-19

Berikut ini capaian detail vaksinasi Covid-19 terkini di Indonesia:

1. Tenaga Kesehatan

Target: 1.468.764 orang

Dosis 1: 2.031.844 (138,34 persen)

Dosis 2: 1.973.157 (134,34 persen)

Dosis 3: 1.592.431 (108,42 persen)

2. Lansia

Target: 21.553.118 orang

Dosis 1: 17.679.082 (82,03 persen)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com