JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden ke-6 Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berziarah ke makam istri tercintanya, Kristiani Herrawati atau akrab disapa Ibu Ani Yudhoyono, pada hari kedua Lebaran, Selasa (3/5/2022).
SBY tiba di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, sekitar pukul 17.13 WIB dengan mengenakan batik berwarna cokelat dan masker hitam.
Ia didampingi dengan anak dan menantunya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Annisa Pohan, serta sejumlah kerabat.
Baca juga: SBY Akan Ziarah ke Makam Istri pada Hari Kedua Lebaran, Tenda dan Kursi Disiapkan
Agus tampak mengenakan pakaian batik lengan panjang berwarna cokelat. Sedangkan Annisa mengenakan pakaian berwarna hijau toska dan kerudung merah muda.
Setibanya di lokasi, SBY menyapa warga sekitar yang berada di lokasi makam Ani Yudhoyono.
"Assalamualaikum, minal aidin wal faizin," kata SBY menyapa warga di sekitar lokasi makam.
"Wa'alaikumussalam," jawab warga sekitar.
Setelah itu SBY langsung masuk ke tenda sambil memegang nisan istrinya. Kemudian SBY berserta AHY dan rombongan duduk di kursi yang telah disediakan untuk berdoa.
Diberitakan sebelumnya, sejak pagi pukul 10.00 WIB, makam Ani Yudhoyono hingga makam Presiden Ke-3 RI Bacharuddin Jusuf Habibie dan istrinya, Hasri Ainun Besari Habibie, ramai didatangi peziarah.
Sejak pagi hingga sore hari warga bergantian melantunkan doa dan berfoto di makam tersebut.
Baca juga: Menko PMK Ziarah ke Makam Habibie Hingga Malik Fadjar di TMP Kalibata
Seorang warga bernama Rahyuni berziarah ke makam Habibie, Ani Yudhoyono, serta KSAD 2011-2013 Jenderal TNI Pramono Edhie Wibowo.
Ia datang setelah selesai melakukan ziarah ke makam keluarganya yang juga ada di TMP Kalibata.
"Keluarga saya (dimakamkan) di sini, terus mertua saya juga di sini," kata Rahyuni di lokasi, Selasa pagi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanKunjungi kanal-kanal Sonora.id
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.