JAKARTA, KOMPAS.com - Disjoki Puteri Una Astari Thamrin atau DJ Una mendatangi Gedung Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Senin (25/4/2020).
DJ Una tiba sekitar pukul 13.15 WIB. Ia datang bersama kuasa hukumnya, Yafet Rissy.
Pantauan Kompas.com, DJ Una mengenakan pakaian berwarna hitam dan masker putih.
DJ Una tidak banyak berbicara kepada awak media saat tiba di Lobi Gedung Bareskrim.
Baca juga: DJ Una Buat Laporan ke Bareskrim, Mengaku Jadi Korban Robot Trading DNA Pro
"Insya Allah ya. Setelah pemeriksaan ya," ujar Una di lokasi.
DJ Una bersama kuasa hukumnya langsung masuk ke Gedung Bareskrim Polri untuk menjalani proses pemeriksaan.
Adapun sejumlah nama artis sempat terseret kasus penipuan via aplikasi robot trading DNA Pro Akademi, termasuk DJ Una.
Melalui pengacaranya, DJ Una sudah membantah kabar seputar dirinya yang menjadi brand ambassador (BA) dan afiliator robot trading DNA Pro Akademi.
“Terkait dengan persoalan ilegal robot trading dari PT DNA Pro Akademi ini, Mbak Putri Una bukan merupakan BA (brand ambassador) PT DNA Pro,” kata Yafet di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Selasa (12/4/2022).
Yafet selaku kuasa hukumnya juga mengatakan, DJ Una bukan mitra yang mempromosikan DNA Pro Akademi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.