Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Kartini, Iriana Jokowi Apresiasi Peran Perempuan Indonesia Selama Pandemi

Kompas.com - 21/04/2022, 10:52 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ibu Negara Iriana Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat Hari Kartini untuk perempuan Indonesia.

Iriana mengapresiasi peran perempuan Indonesia di berbagai bidang selama pandemi Covid-19.

"Pertama-tama saya mengucapkan selamat Hari Kartini ke-144 tahun 2022 kepada seluruh perempuan Indonesia di manapun berada," ujar Iriana membuka sambutannya dalam acara peringatan Hari Kartini di Istana Negara, Jakarta, Kamis (21/4/2022).

"Peringatahan hari Kartini tahun ini kita masih dalam suasana pandemi. Namun, berkat kerja keras kita semua termasuk di dalamnya perempuan-perempuan hebat, alhamdullilah kondisi pandemi di negara kita dapat dikendalikan dengan baik," jelasnya.

Baca juga: Pemikiran RA Kartini Abadi, Tertuang dalam Buku-buku Ini

Iriana pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh tenaga kesehatan perempuan dan kepada seluruh perempuan Indonesia yang telah berjuang mengendalikan pandemi di Tanah Air.

Tak lupa, dia mengucapkan duka cita kepada perempuan-perempuan Indonesia yang telah gugur dalam perjuangan menjadi garda terdepan dalam penanganan pandemi.

Iriana melanjutkan, peran perempuan Indonesia sangat diharapkan untuk mendorong pemulihan dampak pandemi.

"Hal ini merupakan potensi besar, guna mempercepat pemulihan bahkan meningkatkan perekonomian. Pemerintah tentunya akan terus berkomitmen memberi peluang sebesar-besarnya kepada perempuan Indonesia untuk berkarya dan memaksimalkan potensinya disegala sektor," jelas Iriana.

Baca juga: Perjuangan Kartini dari Jaksel, Berprofesi Jadi Driver Ojol dan Jadi Tulang Punggung Keluarga

Mengenai semangat perjuangan RA Kartini, ibu negara menekankan dampaknya saat ini perempuan Indonesia semakin terbuka kesempatannya untuk berkarya di berbagai sektor publik.

Selain itu, perempuan juga tetap berkontribusi bagi pembangunan keluarga, bangsa dan masyarakat.

"Berkat Kartini pula banyak perempuan-perempuan Indonesia masa kini telah berjasa dan berprestasi dalam profesinya masing-masing. Baik dari skala nasional, maupun internasional," kata Iriana.

"Juga terus berprestasi disegala bidang. Saya berharap tetap semangat, yang tua tanpa halangan untuk berprestasi. Peringatan hari Kartini, harus dimaknai era kebangkitan perempuan Indonesia. Kebangkitan perempuan Indonesia melawan pandemi, kebangkitan perempuan Indonesia untuk pemulihan ekonomi, sehingga kita bisa mewujudkan Indonesia maju seperti yang kita cita-citakan bersama," lanjutnya.

Baca juga: Perjuangan Kartini dari Jaksel, Berprofesi Jadi Driver Ojol dan Jadi Tulang Punggung Keluarga

Menutup sambutannya, Iriana juga menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah.

"Mohon maaf lahir dan batin," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Presiden Jokowi Ucapkan Selamat saat Bertemu Prabowo Semalam

Presiden Jokowi Ucapkan Selamat saat Bertemu Prabowo Semalam

Nasional
Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Nasional
CSIS: Mayoritas Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik

CSIS: Mayoritas Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik

Nasional
Korlantas Kaji Pengamanan Lalu Lintas Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali

Korlantas Kaji Pengamanan Lalu Lintas Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Jokowi Dukung Prabowo-Gibran Rangkul Semua Pihak Pasca-Pilpres

Jokowi Dukung Prabowo-Gibran Rangkul Semua Pihak Pasca-Pilpres

Nasional
Pakar Sebut Semua Lembaga Tinggi Negara Sudah Punya Undang-Undang, Hanya Presiden yang Belum

Pakar Sebut Semua Lembaga Tinggi Negara Sudah Punya Undang-Undang, Hanya Presiden yang Belum

Nasional
Saksi Ungkap SYL Minta Kementan Bayarkan Kartu Kreditnya Rp 215 Juta

Saksi Ungkap SYL Minta Kementan Bayarkan Kartu Kreditnya Rp 215 Juta

Nasional
Saksi Sebut Bulanan untuk Istri SYL dari Kementan Rp 25 Juta-Rp 30 Juta

Saksi Sebut Bulanan untuk Istri SYL dari Kementan Rp 25 Juta-Rp 30 Juta

Nasional
Tata Kelola Dana Pensiun Bukit Asam Terus Diperkuat

Tata Kelola Dana Pensiun Bukit Asam Terus Diperkuat

Nasional
Jelang Disidang Dewas KPK karena Masalah Etik, Nurul Ghufron Laporkan Albertina Ho

Jelang Disidang Dewas KPK karena Masalah Etik, Nurul Ghufron Laporkan Albertina Ho

Nasional
Kejagung Diminta Segera Tuntaskan Dugaan Korupsi Komoditi Emas 2010-2022

Kejagung Diminta Segera Tuntaskan Dugaan Korupsi Komoditi Emas 2010-2022

Nasional
PKB-Nasdem-PKS Isyaratkan Gabung Prabowo, Pengamat: Kini Parpol Selamatkan Diri Masing-masing

PKB-Nasdem-PKS Isyaratkan Gabung Prabowo, Pengamat: Kini Parpol Selamatkan Diri Masing-masing

Nasional
Saksi Sebut Dokumen Pemeriksaan Saat Penyelidikan di KPK Bocor ke SYL

Saksi Sebut Dokumen Pemeriksaan Saat Penyelidikan di KPK Bocor ke SYL

Nasional
Laporkan Albertina ke Dewas KPK, Nurul Ghufron Dinilai Sedang Menghambat Proses Hukum

Laporkan Albertina ke Dewas KPK, Nurul Ghufron Dinilai Sedang Menghambat Proses Hukum

Nasional
TKN Sebut Pemerintahan Prabowo Tetap Butuh Oposisi: Katanya PDI-P 'Happy' di Zaman SBY...

TKN Sebut Pemerintahan Prabowo Tetap Butuh Oposisi: Katanya PDI-P "Happy" di Zaman SBY...

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com