Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bertemu di Solo, Sekjen Gerindra Sebut Gibran Prototype Pemimpin Muda di Pemerintahan

Kompas.com - 06/04/2022, 20:25 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani memuji Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka saat keduanya bertemu di Balaikota Solo, Rabu (6/4/2022).

Muzani mengatakan, putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu adalah sosok pemimpin muda yang punya keterampilan dan kreativitas dalam memimpin daerah.

"Saya tadi dengan Mas Gibran mengatakan bahwa Mas Gibran ini adalah salah satu prototype pemimpin muda di pemerintahan, karena itu di antara pemimpin muda cirinya adalah kreasi, inovasi dan selalu membuat kemajuan yang sekarang ditunjukkan oleh pemimpin muda," kata Muzani dalam keterangannya, Rabu.

Ketua Fraksi Partai Gerindra DPR itu menilai Gibran adalah salah satu sosok pemimpin muda yang kreatif, inovatif dan membuat kemajuan di daerah yang dipimpinnya.

Baca juga: Muzani Minta Kader Gerindra Lakukan Konsolidasi di Akar Rumput Untuk Jadikan Prabowo Presiden

Kendati memuji, Muzani belum bisa memastikan potensi masa depan karir politik Gibran pada 2024 bersama Gerindra.

Diketahui, tahun tersebut adalah tahun di mana pemilihan umum digelar serentak, yakni Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Ia mengatakan, Gerindra pun belum bisa memastikan kemungkinan Ketua Umum Prabowo Subianto menjadikan Gibran sebagai wakil di Pilpres 2024.

"Ini tahun kemesraan, bukan tahun ketegangan. Semua orang sedang mencari pasangannya masing-masing," jelas Muzani.

Pada pertemuan tersebut, Muzani juga tak lupa menyampaikan salam hormat dari Prabowo untuk Gibran. Dia mengatakan, di lain waktu nantinya Prabowo ingin bertemu dengan Gibran.

Muzani mengungkapkan, begitu pun Gibran juga ingin bertemu dengan Prabowo Subianto.

Baca juga: Saat Sekjen Gerindra Sampaikan Salam Prabowo ke Gibran...

"Selain silaturahmi, saya juga menyampaikan titipan salam dari Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Menteri Pertahanan, Pak Prabowo Subianto," kata Muzani.

"Beliau menyampaikan salam hormat untuk Pak Walikota dan keluarga dan kiranya di lain waktu bisa ke Solo bertemu dengan Pak Wali. Dan tadi disampaikan Mas Gibran juga menyampaikan keinginannya ingin bertemu Pak Prabowo," sambungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gibran Disebut Masih Fokus di Solo, Undang Wapres Ma'ruf Resmikan Destinasi Wisata

Gibran Disebut Masih Fokus di Solo, Undang Wapres Ma'ruf Resmikan Destinasi Wisata

Nasional
Dewas KPK Sudah Klarifikasi Albertina Ho yang Dilaporkan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron

Dewas KPK Sudah Klarifikasi Albertina Ho yang Dilaporkan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron

Nasional
Nasdem-PKS Jajaki Kerja Sama Pilkada 2024, Termasuk Opsi Usung Anies

Nasdem-PKS Jajaki Kerja Sama Pilkada 2024, Termasuk Opsi Usung Anies

Nasional
KPK Duga Hakim Agung Gazalba Saleh Cuci Uang Rp 20 Miliar

KPK Duga Hakim Agung Gazalba Saleh Cuci Uang Rp 20 Miliar

Nasional
Gibran Bakal ke Istana Malam Ini, Bersama Prabowo?

Gibran Bakal ke Istana Malam Ini, Bersama Prabowo?

Nasional
Surya Paloh Sebut Nasdem dan PKS Siap Bergabung ke Pemerintahan Prabowo maupun Jadi Oposisi

Surya Paloh Sebut Nasdem dan PKS Siap Bergabung ke Pemerintahan Prabowo maupun Jadi Oposisi

Nasional
KPK Cek Langsung RSUD Sidoarjo Barat, Gus Muhdlor Sudah Jalani Rawat Jalan

KPK Cek Langsung RSUD Sidoarjo Barat, Gus Muhdlor Sudah Jalani Rawat Jalan

Nasional
Bertemu Presiden PKS, Surya Paloh Akui Diskusikan Langkah Politik di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Bertemu Presiden PKS, Surya Paloh Akui Diskusikan Langkah Politik di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Respons Jokowi dan Gibran Usai Disebut PDI-P Bukan Kader Lagi

Respons Jokowi dan Gibran Usai Disebut PDI-P Bukan Kader Lagi

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Doakan Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korsel

Wapres Ma'ruf Amin Doakan Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korsel

Nasional
Soal Ahmad Ali Bertemu Prabowo, Surya Paloh: Bisa Saja Masalah Pilkada

Soal Ahmad Ali Bertemu Prabowo, Surya Paloh: Bisa Saja Masalah Pilkada

Nasional
Prabowo Sangat Terkesan Anies-Muhaimin Hadiri Penetapan Hasil Pilpres 2024

Prabowo Sangat Terkesan Anies-Muhaimin Hadiri Penetapan Hasil Pilpres 2024

Nasional
Prabowo: Saya Enggak Tahu Ilmu Gus Imin Apa, Kita Bersaing Ketat…

Prabowo: Saya Enggak Tahu Ilmu Gus Imin Apa, Kita Bersaing Ketat…

Nasional
Prabowo: PKB Ingin Terus Kerja Sama, Mengabdi demi Kepentingan Rakyat

Prabowo: PKB Ingin Terus Kerja Sama, Mengabdi demi Kepentingan Rakyat

Nasional
Jokowi: UU Kesehatan Direvisi untuk Permudah Dokter Masuk Spesialis

Jokowi: UU Kesehatan Direvisi untuk Permudah Dokter Masuk Spesialis

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com