JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menceritakan pengalamannya berkemah di lokasi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur pada Senin (14/3/2022) malam.
Kepala negara mengungkapkan, kondisi di IKN saat dirinya berkemah cerah dan sejuk.
"Selamat pagi, bagaimana rasanya bermalam di Iokasi ibu kota Nusantara? Udara sejuk dan cerah tadi malam. Bulan menjelang purnama pun sampai terlihat di sela pepohonan," kata Jokowi dalam unggahan di Instgram resminya @jokowi pada Selasa (15/3/2022).
Baca juga: Kisah Tanah dan Air dari Penjuru Indonesia yang Ditumpahkan di Ibu Kota Nusantara...
Jokowi melanjutkan, sekitar pukul 10.00 WITA, dirinya keluar dari tenda.
Kebetulan saat itu, Ketua MPR Bambang Soesatyo yang tendanya tak jauh darinya juga sedang berada di luar.
"Penghuni tenda-tenda lainnya, para menteri pun nimbrung. Jadilah kami berbincang santai di bawah langit IKN yang cerah. Menjelang larut malam, kami kembali ke tenda masing-masing untuk beristirahat," jelas kepala negara.
Baca juga: Jokowi Sebut Ada Menteri yang Usulkan 17 Agustus Tahun 2024 Digelar di IKN, Mungkinkah Dilakukan?
Sementara itu, usai berkemah Jokowi langsung bertolak ke Jakarta pada Selasa pagi.
Menurut Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, setibanya di Jakarta presiden langsung menggelar rapat terbatas (ratas).
"Langsung (kembali ke) Jakarta. Ada ratas di Jakarta," ujar Heru ketika dikonfirmasi pada Selasa.
"Antara lain (membahas minyak goreng)," tambah Heru.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.