Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jeritan Petani di Balik Proyek PLTA di Poso yang Diresmikan Jokowi

Kompas.com - 25/02/2022, 18:22 WIB
Vitorio Mantalean,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

"Kalau lama-lama begini saya bisa angkat kaki dari kampung halaman saya. Angkat kaki ke mana, serba susah," keluh Irdianto.

"Saya kalau bisa menghadap Bapak (Jokowi), saya menghadap, walau mungkin saya tidak mungkin menghadap Bapak, karena tidak boleh oleh aparat/petugas. Tapi saya bisa bicara dengan Bapak," tuturnya.

PLTA Poso Energy dikembangakan oleh Kalla Group.

Tanggapan Poso Energy

PLTA itu dalam keteranganya yang diterima Kompas.com pada Selasa (1/3/2022) mengakui ada petani yang terdampak proyek itu. Namun PLTA tersebut mengaku telah memberi kompenasi secara bertahap.

Dalam keterangannya, Poso Energy menyatakan memang telah mulai melakukan proses pengisian dan pengujian bendungan sejak tahun 2020. Bendungan itu berfungsi untuk mengatur kebutuhan debit air bagi pembangkit energy listrik dan mengatur debit banjir baik di hilir menuju Kota Poso maupun di bagian hulu yakni Danau Poso.

Keterangan PLTA itu menambahkan, Danau Poso dengan topografi pinggiran danau yang landai selama ini memang dimanfaatkan masyarakat empat kecamatan keliling danau untuk persawahan. Seiring berjalannya waktu, penduduk membuka lahan persawahan sampai ke pinggiran danau yang sebenarnya merupakan daerah pasang surut air danau. Daerah itu  seharusnya menjadi daerah penyangga (buffer zone) kelestarian danau.

Pengoprasian bendungan PLTA Poso itu diakui telah membawa pengaruh terhadap tinggi muka air danau di daerah pasang surut. Hal itu berdampak pada 16 desa dengan persawahan yang tergenang dan satu desa dengan lahan peternakan kerbau.

"Sejak Juli sampai dengan Desember 2021, PT Poso Energy telah merealisasikan kewajibannya memberikan kompensasi tahap 1 yakni untuk kejadian tahun 2020 terhadap sawah yang tergenang di 16 desa serta ternak kerbau dan sapi yang mati di ladang gembala di desa Tokilo. Tercatat progres telah mencapai 92 persen atau 16 desa dari total 17 desa pada 4 kecamatan yang berada di sekeliling Danau Poso yang menerima kompensasi dengan total beras yang dibagikan sebesar 460 ton beras," kata pihak PLTA itu dalam keterangan tersebut.

Pihak PLTA menambahkan bahwa pada Februari 2022, PT Poso Energy juga melakukan pembayaran  kompensasi tahap dua untuk kejadian tahun 2021 dengan progress capaian 95 persen.

"Pada kompensasi tahap dua itu, mekanismenya diberikan secara tunai yang akan ditransfer ke rekening bank masing-masing petani sehingga diharapkan akan lebih termanfaatkan secara maksimal dana kompensasinya. Total dana kompensasi yang digelontorkan senilai Rp 9 milliar," demikian keterangan PLTA tersebut.

(Catatan Redaksi: Berita ini telah mengalami pembaruan, yaitu pada bagian tanggapan PLTA Poso Energy. Pembaruan dilakukan pada 1 Maret 2022.)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat, Didominasi Gen Z

Dompet Dhuafa: Kedermawanan Masyarakat Meningkat, Didominasi Gen Z

Nasional
MK Diprediksi Bikin Kejutan, Perintahkan Pemungutan Suara Ulang di Sejumlah Daerah

MK Diprediksi Bikin Kejutan, Perintahkan Pemungutan Suara Ulang di Sejumlah Daerah

Nasional
Menakar Nasib Ketua KPU Usai Diadukan Lagi ke DKPP Terkait Dugaan Asusila

Menakar Nasib Ketua KPU Usai Diadukan Lagi ke DKPP Terkait Dugaan Asusila

Nasional
Tak Lagi Solid, Koalisi Perubahan Kini dalam Bayang-bayang Perpecahan

Tak Lagi Solid, Koalisi Perubahan Kini dalam Bayang-bayang Perpecahan

Nasional
TPN Ganjar-Mahfud Sebut 'Amicus Curiae' Bukan untuk Intervensi MK

TPN Ganjar-Mahfud Sebut "Amicus Curiae" Bukan untuk Intervensi MK

Nasional
Percepat Kinerja Pembangunan Infrastruktur, Menpan-RB Setujui 26.319 Formasi ASN Kementerian PUPR

Percepat Kinerja Pembangunan Infrastruktur, Menpan-RB Setujui 26.319 Formasi ASN Kementerian PUPR

Nasional
Kubu Prabowo Siapkan Satgas untuk Cegah Pendukung Gelar Aksi Saat MK Baca Putusan Sengketa Pilpres

Kubu Prabowo Siapkan Satgas untuk Cegah Pendukung Gelar Aksi Saat MK Baca Putusan Sengketa Pilpres

Nasional
TKN Prabowo-Gibran Akan Gelar Nobar Sederhana untuk Pantau Putusan MK

TKN Prabowo-Gibran Akan Gelar Nobar Sederhana untuk Pantau Putusan MK

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres: MK Bantah Bocoran Putusan, Dapat Karangan Bunga

Jelang Putusan Sengketa Pilpres: MK Bantah Bocoran Putusan, Dapat Karangan Bunga

Nasional
Skenario Putusan Mahkamah Konstitusi dalam Sengketa Pilpres 2024

Skenario Putusan Mahkamah Konstitusi dalam Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Kejagung Terus Telusuri Aset Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kini dalam Bidikan

Kejagung Terus Telusuri Aset Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kini dalam Bidikan

Nasional
Yusril Tegaskan Pencalonan Gibran Sah dan Optimistis dengan Putusan MK

Yusril Tegaskan Pencalonan Gibran Sah dan Optimistis dengan Putusan MK

Nasional
Soal Tawaran Masuk Parpol, Sudirman Said: Belum Ada karena Saya Bukan Anak Presiden

Soal Tawaran Masuk Parpol, Sudirman Said: Belum Ada karena Saya Bukan Anak Presiden

Nasional
Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan 'Amicus Curiae' seperti Megawati

Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan "Amicus Curiae" seperti Megawati

Nasional
Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah 'Nyapres' Tidak Jadi Gubernur Jabar

Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah "Nyapres" Tidak Jadi Gubernur Jabar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com