Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Banten Diguncang Gempa Beberapa Hari Ini? Simak Penjelasan BMKG

Kompas.com - 17/01/2022, 19:45 WIB
Fitria Chusna Farisa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gempa beberapa kali mengguncang Banten dalam kurun waktu 3 hari.

Terbaru, Senin (17/1/2022) sekitar pukul 07.30 WIB, terjadi gempa berkekuatan magnitudo 5,4.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat, pusat gempa berada pada 84 kilometer barat daya Bayah, Banten, dengan kedalaman 10 kilometer.

Baca juga: Guncangan Gempa Magnitudo 5,4 di Bayah Banten Pagi Ini Terasa hingga Jakarta Timur

Gempa itu tak hanya dirasakan warga di wilayah Banten saja, tetapi juga Sukabumi, Cianjur, Bogor, hingga Bandung Barat.

Sebelumnya, sejumlah gempa yang terjadi di Banten juga dirasakan hingga ke DKI Jakarta dan meluas ke Jawa Barat.

Gempa berkekuatan magnitudo 6,7 dirasakan pada Jumat (15/1/2022) sore. Menurut BMKG, gempa bersumber dari Sumur, Banten dengan kedalaman 10 kilometer.

Setidaknya dua gempa susulan berkekuatan kecil terjadi setelah gempa tersebut.

Gempa kembali terjadi pada Sabtu (15/1/2022). Pusat gempa dalam dua hari itu sama, yakni di wilayah Sumur, Banten.

BMKG mencatat, gempa susulan di Banten hingga Sabtu kemarin sudah 32 kali terjadi, sebelum akhirnya terjadi gempa lagi pada pagi tadi.

 

Lantas, mengapa gempa terjadi berulang kali di Banten dalam waktu berdekatan?

Kepala Badan Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, mengatakan, di wilayah Banten memang terdapat banyak sumber gempa aktif.

Misalnya, sumber gempa megathrust di bidang kontak antarlempeng dan sumber gempa sesar aktif dasar laut yang dikenal sebagai gempa intraplate.

"Serta adanya potensi deformasi dalam lempeng Indo-Australia yang dapat memicu terjadinya gempa intraslab atau gempa dalam lempeng," terang Daryono kepada Kompas.com, Senin.

Baca juga: Pandeglang Rawan Gempa dan Tsunami, Mensos Risma Bakal Bangun Lumbung Sosial

Dalam 5 tahun terakhir setidaknya ada empat gempa yang titik pusatnya berada di sekitar Banten, tepatnya di Samudera Hindia, selatan Banten.

Pada 23 Januari 2018 misalnya, terjadi gempa berkekuatan M 6,1. Kemudian, pada 28 Juli 2019 terjadi gempa bermagnitudo 4,9.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
'Checks and Balances' terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

"Checks and Balances" terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasional
PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

Nasional
Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Nasional
Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Nasional
Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Nasional
Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Nasional
Logo dan Tema Hardiknas 2024

Logo dan Tema Hardiknas 2024

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasional
PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

Nasional
Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

Nasional
Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasional
GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com