Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Peringati Hari Nusantara, Kementerian KP Gelar Pekan Webinar Hari Nusantara 2021

Kompas.com - 15/12/2021, 19:41 WIB
Alifia Nuralita Rezqiana,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KP) menggelar Pekan Web Seminar (Webinar) Hari Nusantara 2021 untuk memperingati Hari Nusantara yang diperingati setiap tahun pada 13 Desember.

Acara tersebut dibuka oleh Menteri KP Saktu Wahyu Trenggono pada Rabu (15/12/2021).

Seperti diketahui, 64 tahun silam, yaitu pada 13 Desember 1957, Perdana Menteri Indonesia saat itu Djuanda Kartawidjaja mendeklarasikan batas laut Indonesia.

Deklarasi tersebut mempersatukan kembali wilayah dan lautan Indonesia menjadi kesatuan utuh yang berdaulat, hingga membawa Indonesia menjadi negara kepulauan terbesar di dunia dengan luas wilayah sebesar 70 persen dari total wilayah negara.

Menteri Trenggono mengatakan, potensi laut yang besar di Tanah Air telah memberikan pengaruh positif terhadap perkembangan ekonomi, sosial, dan budaya.

Baca juga: Sukseskan Program Terobosan, Kementerian KP Siapkan Riset dan SDM Unggul

“Pemerintah khususnya Kementerian KP menyeimbangkan antara aktivitas ekologi dan kegiatan ekonomi untuk kemakmuran seluruh rakyat Indonesia, sekaligus menjaga ekosistem perairan tetap sehat, produktif, dan lestari, melalui sustainable blue economy di seluruh wilayah pantai yang kita miliki,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu.

Menteri Trenggono memaparkan, pelaksanaan pembangunan sektor kelautan dan perikanan dilakukan dengan menjalankan tiga program terobosan Kementerian KP.

Terobosan pertama adalah penerapan kebijakan penangkapan terukur berbasis kuota di setiap wilayah pengelolaan perikanan untuk keberlanjutan ekologi.

Kedua, pengembangan budidaya berbasis pada ekspor dengan komoditas unggulan terdiri dari udang, lobster, kepiting dan rumput laut.

Ketiga, pembangunan kampung perikanan budidaya berbasis kearifan lokal untuk menjaga kepunahan komoditas yang bernilai ekonomis tinggi dan mengentaskan kemiskinan.

Baca juga: Kementerian KP Paparkan Konsep Ekonomi Biru di Dubai Expo 2020

Menteri Trenggono berharap, ketiga program terobosan tersebut mampu meningkatkan produksi perikanan tangkap dan budidaya untuk memperkuat perekonomian bidang kelautan dan perikanan.

“Karenanya saya sangat mengapresiasi kegiatan Pekan Webinar Hari Nusantara yang diinisiasi oleh Badan Riset dan Sumber Daya Manusia (BRSDM) Kementerian KP sebagai platform penyampaian program kegiatan riset serta pengembangan SDM kepada masyarakat,” ujarnya.

Pekan Webinar Hari Nusantara 2021

Kementerian Kelautan dan Perikanan adakan Pekan Web Seminar (Webinar) Hari Nusantara 2021 pada 14.22 Desember 2021.DOK. Humas Kementerian Kelautan dan Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan adakan Pekan Web Seminar (Webinar) Hari Nusantara 2021 pada 14.22 Desember 2021.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BRSDM Kementerian KP Kusdiantoro melaporkan, acara Pekan Webinar Hari Nusantara akan berlangsung pada 14-22 Desember 2021.

Sejumlah 31 webinar akan diselenggarakan oleh 22 satuan kerja di lingkup BRSDM Kementerian KP.

Halaman:


Terkini Lainnya

Mahasiswa Hukum Empat Kampus Serahkan 'Amici Curiae', Minta MK Batalkan Hasil Pemilu

Mahasiswa Hukum Empat Kampus Serahkan "Amici Curiae", Minta MK Batalkan Hasil Pemilu

Nasional
MA Tolak Kasasi Bambang Kayun

MA Tolak Kasasi Bambang Kayun

Nasional
Polri: Puncak Arus Balik Sudah Terlewati, 30 Pemudik Belum Kembali ke Jakarta

Polri: Puncak Arus Balik Sudah Terlewati, 30 Pemudik Belum Kembali ke Jakarta

Nasional
Serahkan Kesimpulan ke MK, Bawaslu Jawab Dalil soal Pendaftaran Gibran dan Politisasi Bansos

Serahkan Kesimpulan ke MK, Bawaslu Jawab Dalil soal Pendaftaran Gibran dan Politisasi Bansos

Nasional
Jadi Tersangka KPK, Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Punya Harta Rp 4,7 M

Jadi Tersangka KPK, Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Punya Harta Rp 4,7 M

Nasional
KPK Cegah Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor ke Luar Negeri

KPK Cegah Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor ke Luar Negeri

Nasional
KPK Perpanjang Masa Penahanan Dua Eks Anak Buah Gus Muhdlor

KPK Perpanjang Masa Penahanan Dua Eks Anak Buah Gus Muhdlor

Nasional
Gelar Peninjauan di Pelabuhan Panjang dan Bakauheni, Jasa Raharja Pastikan Kelancaran Arus Balik di Wilayah Lampung

Gelar Peninjauan di Pelabuhan Panjang dan Bakauheni, Jasa Raharja Pastikan Kelancaran Arus Balik di Wilayah Lampung

Nasional
Urgensi Politik Gagasan pada Pilkada 2024

Urgensi Politik Gagasan pada Pilkada 2024

Nasional
Bersama Menko PMK dan Menhub, Dirut Jasa Raharja Lepas Arus Balik “One Way” Tol Kalikangkung

Bersama Menko PMK dan Menhub, Dirut Jasa Raharja Lepas Arus Balik “One Way” Tol Kalikangkung

Nasional
Semua Korban Kecelakaan di Km 58 Tol Japek Teridentifikasi, Jasa Raharja  Serahkan Santunan kepada Ahli Waris

Semua Korban Kecelakaan di Km 58 Tol Japek Teridentifikasi, Jasa Raharja Serahkan Santunan kepada Ahli Waris

Nasional
Jadi Tersangka, Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Diduga Dapat Jatah Potongan Insentif ASN

Jadi Tersangka, Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Diduga Dapat Jatah Potongan Insentif ASN

Nasional
Bawaslu Buka Kans Evaluasi Panwas yang Tak Becus Jelang Pilkada

Bawaslu Buka Kans Evaluasi Panwas yang Tak Becus Jelang Pilkada

Nasional
Rahmat Bagja Sebut Bawaslu Kemungkinan Pindah Terakhir ke IKN

Rahmat Bagja Sebut Bawaslu Kemungkinan Pindah Terakhir ke IKN

Nasional
Bawaslu Bersiap Hadapi Sengketa Pileg

Bawaslu Bersiap Hadapi Sengketa Pileg

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com