Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Golkar Sebut Pemerintah Sukses Kendalikan Pandemi Covid-19

Kompas.com - 22/10/2021, 16:20 WIB
Ardito Ramadhan,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Komisi IX DPR dari Fraksi Partai Golkar Melki Laka Lena menilai, pemerintah telah sukses mengendalikan kondisi pandemi Covid-19 di Indonesia.

"Semua parameter indikator untuk urusan penanganan pandemi kita ini sudah sangat baik, terkendali dan menunjukkan bahwa negara sudah sukses untuk mengendalikan pandemi di Tanah Air," kata Melki dalam konferensi pers di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (22/10/2021).

Sejumlah indikator penanganan pandemi Covid-19 yang dimaksud Melki antara lain jumlah kasus aktif yang turun dari masa puncak di angka 574.135 kasus pada 24 Juli 2021 menjadi 15.594 kasus aktif pada Kamis (21/10/2021).

Selain itu, Melki juga menyebut angka kematian turun dari lebih dari 2.000 kematian per hari pada puncak gelombang kedua menjadi 43 kematian pada Kamis kemarin.

Baca juga: Golkar Tunjuk Bobby Adhito Rizaldi Gantikan Dodi Reza Alex Noerdin

Ia melanjutkan, kejadian Covid-19 per satu juta penduduk di Indonesia pun tergolong rendah yaitu 3,53 kasus.

"Kalau lihat dari situasi ini kita bisa menyebutkan di sini bahwa kasus atau penanganan pandemi di Tanah Air ini sudah sangat terkendali," ujar Melki.

Atas pencapaian itu, Melki memberi apresiasi kepada Presiden Joko Widodo yang dinilainya berhasil menangani pandemi Covid-19 menggunakan pola yang sesuai dengan karakter bangsa Indonesia, tanpa memaksakan penerapan lockdown.

Ia juga memuji kinerja Komite Penangana Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) yang dipimpin oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Menurut Melki, KPC-PEN sukses menyeimbangkan penanganan pandemi dari aspek ekonomi, kesehatan, maupun sosial serta memberi evaluasi dan rekomendasi terkait penanganan pandemi di daerah.

"(KPC-PEN) mampu memastikan bahwa sampai di level paling bawah bersama dengan pemerintah daerah, provinsi, kabupaten, kota, ternyata mampu mengendalikan pandemi dengan sangat baik," kata Melki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Nyanyi 'Pertemuan' di Depan Titiek Soeharto: Sudah Presiden Terpilih, Harus Tepuk Tangan walau Suara Jelek

Prabowo Nyanyi "Pertemuan" di Depan Titiek Soeharto: Sudah Presiden Terpilih, Harus Tepuk Tangan walau Suara Jelek

Nasional
Fraksi Golkar Bakal Dalami Usulan Hakim MK soal RUU Pemilu dan Pembentukan UU Lembaga Kepresidenan

Fraksi Golkar Bakal Dalami Usulan Hakim MK soal RUU Pemilu dan Pembentukan UU Lembaga Kepresidenan

Nasional
Politikus Senior PDI-P Tumbu Saraswati Meninggal Dunia, Penghormatan Terakhir di Sekolah Partai

Politikus Senior PDI-P Tumbu Saraswati Meninggal Dunia, Penghormatan Terakhir di Sekolah Partai

Nasional
Bubar Jalan dan Merapat ke Prabowo, Koalisi Perubahan Dinilai Hanya Jual Gimik Narasi Kritis

Bubar Jalan dan Merapat ke Prabowo, Koalisi Perubahan Dinilai Hanya Jual Gimik Narasi Kritis

Nasional
Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, PPP: Tak Ada Lagi Koalisi 01 dan 03

Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, PPP: Tak Ada Lagi Koalisi 01 dan 03

Nasional
CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah sejak 1999

CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah sejak 1999

Nasional
PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

Nasional
Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Nasional
Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Nasional
Pakar Ragu UU Lembaga Kepresidenan Terwujud jika Tak Ada Oposisi

Pakar Ragu UU Lembaga Kepresidenan Terwujud jika Tak Ada Oposisi

Nasional
Istana Sebut Pertemuan Jokowi dan Prabowo-Gibran Semalam atas Inisiatif Prabowo

Istana Sebut Pertemuan Jokowi dan Prabowo-Gibran Semalam atas Inisiatif Prabowo

Nasional
Presiden Jokowi Ucapkan Selamat Saat Bertemu Prabowo Semalam

Presiden Jokowi Ucapkan Selamat Saat Bertemu Prabowo Semalam

Nasional
Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Nasional
CSIS: Mayoritas Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik

CSIS: Mayoritas Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik

Nasional
Korlantas Kaji Pengamanan Lalu Lintas Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali

Korlantas Kaji Pengamanan Lalu Lintas Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com