Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Wapres Ma'ruf Berikan Bantuan Modal Usaha kepada Penjual Buah di Manokwari

Kompas.com - 14/10/2021, 17:45 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comWakil Presiden Ma'ruf Amin sempat memberikan bantuan modal usaha kepada penjual buah pinang dan alpukat mentega, di sela-sela kunjungan kerja ke Manokwari, Papua Barat, Kamis (14/10/2021).

Ketika itu, Ma'ruf sedang berbincang dengan penjual bernama Popi Masoka. Saat akan berpamitan, Ma'ruf didekati oleh ajudannya yang kemudian menyerahkan uang.

Setelah itu. Ma'ruf langsung memberikan uang tersebut kepada Popi dan meminta untuk dibagikan kepada pedagang lain di area itu.

"Selamat Mama-Mama. Ini Mama, bagi-bagi ya (dengan pedagang lain)," ujar Ma'ruf sambil menyodorkan uang, dikutip dari rekaman video dari Setwapres.

"Bapak, semuanya saya ucapkan terima kasih. Ini uangnya saya terima dari Bapak Wakil Presiden. Ini saya terima atas nama Mama-Mama," ujar Popi sambil menerima uang tersebut.

Baca juga: Wapres Minta Kemiskinan Ekstrem di Papua Barat Dapat Program Penanganan

Saat berbincang dengan Ma'ruf, Popi meminta bantuan modal usaha agar pendapatannya meningkat dan bisa membiayai kebutuhan lainnya, seperti untuk sekolah anak.

"Bapak Wakil Presiden, Bapak Gubernur, kami meminta bantuan kembali kepada Bapak (kiranya) memberikan kami bantuan dana, modal usaha untuk kami bisa menjalankan usaha kami ini, karena dengan jualan ini anak-anak kami bisa punya ongkos jajan dan pembayaran (sekolah)," kata dia.

Ma'ruf yang didampingi Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan serta Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki lantas merespons hal itu.

Ia meminta Teten untuk menjawab permintaan bantuan modal usaha bagi pengusaha kecil. Kemudian, Teten meminta daftar nama pedagang di sepanjang Jalan Kompleks Perkantoran tersebut.

Selain itu, Popi juga menyampaikan permintaan terkait fasilitas untuk mendukungnya berjualan. Sebab saat ini tempat berjualannya hanya berupa pondok-pondok kayu yang tidak terlalu nyaman ditempati.

"Sekiranya Bapak ada kebijakan untuk kami, (dari) pemerintah pusat dan pemerintah provinsi serta kabupaten untuk membangunkan kami pondok-pondok penjualan. Tidak elite, tidak permanen, yang kami minta, yang penting kami bisa hidup selayaknya kami sebagai mama-mama jualan," ujar dia.

Baca juga: Wapres Targetkan 20 Persen Kemiskinan Ekstrem Teratasi Tahun 2021

Menanggapi aspirasi tersebut, Wapres Ma'ruf mengatakan hal itu akan dikoordinasikan oleh Gubernur.

"Nanti akan dikoordinasikan oleh Pak Gubernur ya," kata dia.

Adapun kunjungan Ma'ruf ke Papua Barat dalam rangka rapat koordinasi percepatan penanganan kemiskinan ekstrem.

Papua Barat termasuk dalam tujuh provinsi prioritas penanganan kemiskinan ekstrem pada 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Tepuk Tangan Bergema

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Tepuk Tangan Bergema

Nasional
Singgung Persoalan Kesehatan, Jokowi: Kematian Akibat Stroke Capai 330 Ribu

Singgung Persoalan Kesehatan, Jokowi: Kematian Akibat Stroke Capai 330 Ribu

Nasional
Terima Kunjungan Menlu Singapura, Prabowo Bahas Kerja Sama Pertahanan dan Maritim

Terima Kunjungan Menlu Singapura, Prabowo Bahas Kerja Sama Pertahanan dan Maritim

Nasional
KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

Nasional
PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

Nasional
Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Nasional
AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward”, Pilkada di Depan Mata

AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward”, Pilkada di Depan Mata

Nasional
Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Nasional
Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Nasional
Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Nasional
Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Nasional
PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

Nasional
Disebut Sudah Bukan Kader PDI-P Lagi, Jokowi: Ya Terima Kasih

Disebut Sudah Bukan Kader PDI-P Lagi, Jokowi: Ya Terima Kasih

Nasional
Soal Kabinet, AHY: Jangan Bebankan Pak Prabowo dengan Tuntutan Berlebihan

Soal Kabinet, AHY: Jangan Bebankan Pak Prabowo dengan Tuntutan Berlebihan

Nasional
Jelang Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Prabowo: Rakyat Menuntut Pimpinan Politik Kerja Sama

Jelang Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Prabowo: Rakyat Menuntut Pimpinan Politik Kerja Sama

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com