Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota DPR: PON XX Jadi Bukti Papua Tak Dianggap Anak Tiri

Kompas.com - 03/10/2021, 12:12 WIB
Irfan Kamil,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Anggota DPR RI Robert Joppy Kardinal mengapresiasi terpilihnya Papua sebagai lokasi penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX.

Menurut dia, perhelatan PON XX Papua 2021 tidak sekadarevent olahraga nasional, tetapi juga memberi makna mendalam soal tidak adanya perlakuan berbeda dari pemerintah kepada Papua.

Apresiasi ini pun juga disampaikan kepada Presiden Joko Widodo yang membuka penyelenggaraan PON XX Papua 2021 pada Sabtu (2/10/21) kemarin.

“Kami bangga Papua terpilih sebagai tuan rumah penyelenggaraan PON XX tahun ini. Kehadiran Presiden Jokowi yang membuka PON XX Papua, memberi makna khusus bahwa Papua tidak diperlakukan berbeda dari provinsi lain di Indonesia,” ujar Robert, melalui keterangan tertulis, Minggu (3/10/2021).

Baca juga: Sri Mulyani Beberkan Anggaran Triliunan di Balik Meriahnya PON Papua

Wakil rakyat dari Tanah Cendrawasih ini mengajak semua masyarakat Papua tidak lagi terbawa isu bahwa Papua dianaktirikan oleh pemerintah.

Momentum yang dibuka langsung Presiden Jokowi itu, ujar dia, secara jelas telah menunjukkan bahwa Papua tidak dianaktirikan.

"Jangan ada lagi pemikiran bahwa kita berbeda. Jangan mau dipecah belah,” ujar politisi Golkar ini.

Bukti bahwa Papua tidak dianaktirikan, ucap Robert, juga terlihat dari masifnya pembangunan insfastruktur di tanah Papua.

Pemerintah telah menyiapkan anggaran Rp 40,85 triliun untuk melakukan pembangunan infrastruktur guna mendukung pengembangan ekonomi dan pelayanan dasar pada tahun depan.

Hal itu, kata dia, tertuang dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) tahun 2022.

Anggaran tersebut akan digunakan untuk membangun berbagai program dasar di beberapa wilayah termasuk dua proyek besar di Papua.

Baca juga: Jokowi Resmikan PLBN Sota, PLBN Kedua di Papua

Proyek itu adalah pembangunan Jalan Trans Papua Merauke-Sorong senilai Rp 1,81 triliun dan Jembatan Udara 37 Rute di Papua sebesar 210,72 miliar.

“Penyelenggaran PON XX mempertegas kehadiran pemerintah dalam berbagai sektor di Papua, tak hanya pembangunan infrastruktur berupa jalan dan lainnya, tapi juga melalui perhelatan olahraga yang mempersatukan bangsa Indonesia. Papua adalah Indonesia,” ucap Robert.

PON XX Papua 2021 resmi dibuka oleh Presiden Jokowi di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura.

Dalam sambutan, Presiden Jokowi mengaku bangga berada di Tanah Papua dan berada di Stadion terbaik di Asia Pasifik tersebut.

Penyelenggaraan PON di Papua ditekankan Jokowi menunjukan bahwa pembangunan di Papua terus terjadi.

Jokowi memastikan bahwa program pembangunan infrastruktur di Papua akan terus dilakukan pemerintah, baik pembukaan akses transportasi hingga pada peningkatan sumber daya manusia.

"Pekan Olahraga ini menggambarkan kemajuan Papua, menunjukan kesiapan infrastruktur Papua," ucap Jokowi.

Baca juga: Menko PMK: PON XX Juga Jadi Ajang Promosi Pariwisata Papua

Dalam kesempatan itu, ia mengingatkan bahwa pelaksanaan PON bukan hanya semata bertujuan meningkatkan prestasi olahraga, tetapi lebih sebagai alat pemersatu bangsa.

"PON ini juga punya makna besar bagi seluruh masyarakat Indonesia. PON ini adalah panggung persatuan, panggung kebersamaan," ucap Jokowi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

Nasional
Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Nasional
Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar

Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar

Nasional
KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Nasional
KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

Nasional
Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Nasional
Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com