Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/09/2021, 20:44 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan persentase kesembuhan Covid-19 di luar Jawa Bali saat ini berada di angka 94,17 persen.

Jumlah tersebut sudah mendekati angka kesembuhan nasional yang mencapai 95 persen.

“Jadi kalau kita lihat bahwa kesembuhan nasional adalah 95 persen, dan luar Jawa Bali ini 94,17 persen,” kata Airlangga dalam konferensi pers perkembangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Senin (20/9/2021).

Selanjutnya, Airlangga menuturkan, persentase kematian di luar Jawa Bali berada di angka 3,07 persen.

Baca juga: Cegah Gelombang Baru Covid-19, Luhut: Kasus Positif Disarankan Sekitar 2.700-3.000 Per Hari

Angka tersebut masih lebih rendah dibandingkan persentase kematian secara nasional yakni 3,35 persen.

“(Terkait dengan kasus aktif) di luar Jawa Bali ini berkontribusi terhadap 61,95 persen daripada seluruh kasus (nasional),” tambah koordinator PPKM luar Jawa Bali ini.

Ia kemudian merinci bahwa Pulau Sumatera memiliki rata-rata kesembuhan sebesar 93,52 persen, rata-rata kematian atau fatality rate 3,49 persen, dan penurunan kasus aktif per tanggal 9 sampai 19 September sebesar 80,52 persen.

Kepulauan Nusa Tenggara mempunyai rata-rata kembuhan 95,78 persen, kemudian rata-rata kematian 2,3 persen dan penurunan kasusnya adalah sebesar 86,75 persen.

Kemudian, Pulau Kalimantan memiliki rata-rata kesembuhan 94,27 persen, fatality rate 3,15 persen dan penurunan kasus sebesar 81,48 persen.

Selanjutnya, Pulau Sulawesi memiliki rata-rata kesembuhan 94,61 persen, fatality rate sebesar 2,61 persen, dan penurunan kasus sebesar 81,13 persen sejak tanggal 9 sampai dengan tanggal 17 September.

Baca juga: Airlangga: Jangan Sampai Ada Gelombang Ketiga Covid-19

Sedangkan Pulau Maluku dan Papua, memiliki rata-rata kesembuhan sebesar 95,59 persen, fatality rate sekitar 1,6 persen, dan penurunan kasusnya sebesar 87,71 persen.

Airlangga pun menekankan, meskipun pandemi Covid-19 di Indonesia mulai terkendali, namun semua pihak diminta untuk tetap waspada.

 “Masih ada risiko-risiko peningkatan kasus yang diakibatkan oleh peningkatan mobilitas sehingga kita masih perlu untuk berhati-hati dan waspada,” tegasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wapres Kumpulkan Menteri Bahas Stunting, Ungkap Prevalensinya Hanya Turun 0,1 Persen

Wapres Kumpulkan Menteri Bahas Stunting, Ungkap Prevalensinya Hanya Turun 0,1 Persen

Nasional
Jokowi Panggil 2 Menterinya, PKB Tegaskan Hak Angket Pemilu Terus Bergulir

Jokowi Panggil 2 Menterinya, PKB Tegaskan Hak Angket Pemilu Terus Bergulir

Nasional
Dirut Pertamina Patra Niaga Terjun Langsung Cek Kesiapan Layanan Avtur untuk Persiapan Lebaran 2024

Dirut Pertamina Patra Niaga Terjun Langsung Cek Kesiapan Layanan Avtur untuk Persiapan Lebaran 2024

Nasional
KPU Lanjutkan Rekapitulasi Suara Nasional untuk Jabar dan Maluku Hari Ini

KPU Lanjutkan Rekapitulasi Suara Nasional untuk Jabar dan Maluku Hari Ini

Nasional
Gubernur Jakarta Dipilih Lewat Pilkada, Raih Suara 50 Persen Plus Satu Dinyatakan Menang

Gubernur Jakarta Dipilih Lewat Pilkada, Raih Suara 50 Persen Plus Satu Dinyatakan Menang

Nasional
SK Penambahan Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton Segera Dirilis

SK Penambahan Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton Segera Dirilis

Nasional
Dito Mahendra Terdaftar di Perbakin, Klaim Hobi dan Koleksi Senpi

Dito Mahendra Terdaftar di Perbakin, Klaim Hobi dan Koleksi Senpi

Nasional
Golkar Dukung Hasil Pemilu yang Akan Ditetapkan KPU

Golkar Dukung Hasil Pemilu yang Akan Ditetapkan KPU

Nasional
Jokowi Dinilai Tengah Lakukan Manajemen Risiko dengan Panggil 2 Menteri PKB

Jokowi Dinilai Tengah Lakukan Manajemen Risiko dengan Panggil 2 Menteri PKB

Nasional
TKN Pertanyakan kepada Siapa Hak Angket Akan Digulirkan

TKN Pertanyakan kepada Siapa Hak Angket Akan Digulirkan

Nasional
Ketua PPLN Kuala Lumpur Akui Ubah 1.402 Data DPT Tanpa Rapat Pleno

Ketua PPLN Kuala Lumpur Akui Ubah 1.402 Data DPT Tanpa Rapat Pleno

Nasional
Pakar Hukum: Menangkan Gugatan Pilpres di MK Nyaris Mustahil

Pakar Hukum: Menangkan Gugatan Pilpres di MK Nyaris Mustahil

Nasional
Ditanya Soal Jatah Kursi di Kabinet Mendatang, Zulhas Serahkan ke Presiden Terpilih

Ditanya Soal Jatah Kursi di Kabinet Mendatang, Zulhas Serahkan ke Presiden Terpilih

Nasional
TPN: Hak Angket Sudah Jadi Sikap Partai, pada Dasarnya Akan Kami Gulirkan

TPN: Hak Angket Sudah Jadi Sikap Partai, pada Dasarnya Akan Kami Gulirkan

Nasional
KPU Usahakan Rekapitulasi Provinsi Papua dan Papua Pegunungan Selesai Malam Ini

KPU Usahakan Rekapitulasi Provinsi Papua dan Papua Pegunungan Selesai Malam Ini

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com