Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Parpol Koalisi Tegaskan Dukungan kepada Presiden Jokowi

Kompas.com - 25/08/2021, 20:53 WIB
Ardito Ramadhan,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pimpinan partai politik pendukung pemerintah akan terus mendukung kebijakan Presiden Joko Widodo dalam penanganan pandemi Covid-19 dan mendorong pertumbuhan perekonomian nasional.

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, dukungan itu diberikan setelah koalisi melihat kesungguhan pemerintah dalam menangani pandemi.

"Seluruh ketum parpol yang hadir, dengan membandingkan apa yang terjadi di Indonesia dengan negara-negara besar lain seperti Amerika Serikat, India, Jerman, Brasil dan lain-lain, serta melihat kesungguhan pemerintah di dalam menanggani pandemi, terus memberikan dukungan bagi kebijakan Presiden Jokowi," kata Hasto dalam siaran pers, Rabu (25/8/2021).

Baca juga: PAN Ikut Pertemuan Jokowi dan Parpol Koalisi, Nasdem: Yang Undang Presiden

Hasto menyebutkan, hal itu merupakan salah satu poin pembahasan dalam pertemuan antara Jokowi dengan para pimpinan partai politik pendukung pemerintah pada Rabu sore.

Hasto menuturkan, dalam pertemuan tersebut, semangat bergotong royong dan memberikan energi positif bagi pemerintah untuk menangani pandemi sangat terasa.

Ia menyebut para ketua umum pun menilai apa yang telah dilakukan oleh Jokowi dalam mengatasi pandemi sudah berada pada jalur yang benar.

"Bagaimanapun, meski pandemi masih sulit diprediksi kapan berakhir, keseimbangan antara penerapan PPKM di beberapa wilayah dengan pertumbuhan perekonomian terus dilakukan, terutama memastikan bagaimana negara hadir dengan mendorong perekonomian rakyat," kata dia.

Baca juga: Ketum dan Sekjen PAN Ikut Hadiri Pertemuan Jokowi dan Ketum Parpol Pendukung

Secara terpisah, Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Johnny G Plate menyatakan, pertemuan antara Jokowi dengan parpol pendukungnya turut membahas perkembangan dan evaluasi penanganan pandemi Covid-19.

"Kita tentu bersyukur bahwa melalui Penanganan pandemi dan kerja bersama seluruh komponen masyarakat dengan capaian-capaian memberikan tanda-tanda yang positif dan menggembirakan kita," kata Plate, dikutip dari tayangan Kompas TV.

Menteri Komunikasi dan Informatika itu mengatakan, upaya dalam menjaga capaian tersebut serta usaha mengakhiri dan memutus rantai penularan Covid-19 di Indonesia akan menjadi tugas ke depan.

Baca juga: Nasdem Sebut Pertemuan Jokowi dan Petinggi Parpol Tak Bahas Amendemen

Adapun para pimpinan partai politik yang hadir dalam pertemuan itu adalah Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri, Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Sekjen Partai Nasdem Johnny G Plate.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Sekjen Partai Golkar Lodewijk Paulus, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Sekjen PKB Hasanudin Wahid, Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa, dan Sekjen PPP Arwani Thomafi.

"Dan yang ketujuh, sahabat baru koalisi, Ketua Umum PAN bapak Zulkifli Hasan didampingi oleh Sekjen PAN bapak Eddy Soeparno," kata Johnny.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com