Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketua MPR Sebut Peringatan Kemerdekaan Tetap Patut Disambut Sukacita meski di Tengah Pandemi

Kompas.com - 16/08/2021, 12:51 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Rakhmat Nur Hakim

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua MPR Bambang Soesatyo mengatakan, peringatan Hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia pada esok hari, Selasa (17/8/2021), tetap wajib disyukuri dengan sukacita meski berlangsung di tengah keprihatinan akibat pandemi Covid-19.

"Di tengah keprihatinan kita menghadapi pandemi Covid-19, kita juga wajib bersyukur dan menyambut dengan sukacita, karena esok hari Bangsa Indonesia akan memasuki usianya yang ke-76 tahun," kata Bambang dalam Sidang Tahunan MPR, Senin (16/8/2021), yang dipantau secara virtual.

Bambang mengatakan, meski di tengah pandemi, peringatan kemerdekaan tetap patut disyukuri sebagai pengingat perjuangan para pahlawan bangsa.

Baca juga: Ketua MPR: Pandemi Memaksa Kita Beradaptasi Dengan Kebiasaan Baru, Belajar dan Bekerja dari Rumah

Ia mengingatkan, perjuangan pahlawan bangsa dalam meraih kemerdekaan telah melalui berbagai pengorbanan.

"Sudah sepatutnya kita memberikan penghormatan yang setinggi-tinggnya kepada para pejuang bangsa, yang telah mengorbankan tenaga, harta, bahkan jiwanya untuk meraih kemerdekaan Indonesia," ucap Bambang.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Bamsoet ini menuturkan, semangat Proklamasi 17 Agustus 1945 juga perlu terus digelorakan dengan semangat meski di tengah pandemi.

Hal itu, kata dia, untuk mewujudkan visi Indonesia Masa Depan menjadi negara yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur berdasarkan Pancasila.

"Hal itu sebagaimana termaktub dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945," tuturnya.

Baca juga: Ketua MPR: Tak Ada Lagi Pengambilan Paksa Jenazah Covid-19

Selain itu, Bambang juga berharap agar momentum peringatan Hari Kemerdekaan ke-76 RI membuat semua pihak mengingat tugas dan tanggung jawab melahirkan generasi muda yang tangguh, bersatu, dan optimistis.

Menurutnya, melahirkan generasi muda yang tangguh, bersatu, dan optimistis diperlukan agar Indonesia memiliki kesiapan untuk mengambil alih estafet kepemimpinan nasional.

"Hal ini guna mewujudkan cita-cita bangsa menuju era Indonesia Emas 2045," tambah dia.

Terakhir, Bambang mewakili pimpinan dan anggota MPR, DPR, dan DPR mengucapkan Selamat Hari Kemerdekaan ke-76 RI. Ia memekikkan kata "Merdeka" dalam ucapannya.

"Melalui mimbar Sidang Paripurna ini, kami atas nama Pimpinan dan Anggota MPR, DPR, dan DPD mengucapkan Dirgahayu ke-76 Republik Indonesia. Merdeka! Merdeka!," teriak Bambang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Politeknik KP Sidoarjo Buka Pendaftaran, Kuota Masyarakat Umum 80 Persen

Politeknik KP Sidoarjo Buka Pendaftaran, Kuota Masyarakat Umum 80 Persen

Nasional
Surya Paloh: Nasdem Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Surya Paloh: Nasdem Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Kenaikan Pangkat TNI: 8 Perwira Pecah Bintang, Kabais Resmi Berpangkat Letjen

Kenaikan Pangkat TNI: 8 Perwira Pecah Bintang, Kabais Resmi Berpangkat Letjen

Nasional
JK Nilai Konflik Papua terjadi karena Pemerintah Dianggap Ingin 'Merampok'

JK Nilai Konflik Papua terjadi karena Pemerintah Dianggap Ingin "Merampok"

Nasional
Biasa Koordinasi dengan PPATK, Dewas Nilai Laporan Wakil Ketua KPK Aneh

Biasa Koordinasi dengan PPATK, Dewas Nilai Laporan Wakil Ketua KPK Aneh

Nasional
Kementerian KP Luncurkan Pilot Project Budi Daya Udang Tradisional Plus di Sulsel

Kementerian KP Luncurkan Pilot Project Budi Daya Udang Tradisional Plus di Sulsel

Nasional
Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Soal PDI-P Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Djarot Bilang Tidak Tahu

Nasional
Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Rencana Revisi, DPR Ingin Sirekap dan Digitalisasi Pemilu Diatur UU

Nasional
BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

BKKBN Minta Bocah 7 Tahun Sudah Tunangan Tak Dianggap Biasa

Nasional
Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Terungkap di Sidang, Biaya Ultah Cucu SYL Di-“reimburse” ke Kementan

Nasional
Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Tanggapi Jokowi, Djarot PDI-P: Konstitusi Dilanggar dan Direkayasa, Kekaderannya Patut Diragukan

Nasional
Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama seperti Anies Kemarin

Nasional
Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Nasional
Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com