Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikatrol Baliho, Popularitas Puan Kini Dinilai Setara Ridwan Kamil

Kompas.com - 09/08/2021, 17:04 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pendiri Drone Emprit Ismail Fahmi mengungkapkan, berdasarkan hasil analisis pihaknya, popularitas Ketua DPR sekaligus Ketua DPP PDI-P Puan Maharani meningkat sejak bertebarnya baliho dan billboard di sejumlah ruang publik.

Bahkan, berdasarkan hasil analisis Drone Emprit, popularitas Puan kini setara dengan popularitas Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

"Tren Puan setara dengan tren Ridwan Kamil, setelah dikatrol dengan kampanye baliho. Respons netizen terhadap baliho turut meningkatkan tren Puan," kata Ismail dalam akun Twitternya @ismailfahmi, Minggu (8/8/2021).

Kompas.com telah mendapat izin dari Ismail untuk mengutip cuitan tersebut. Usai mengizinkan, Ismail memberikan sejumlah tambahan penjelasan mengenai cuitan di Twitter.

Baca juga: Baliho Politisi, Minimnya Empati di Tengah Pandemi demi Pilpres 2024...

Hasil analisis Drone Emprit mengungkapkan, total penyebutan nama Puan Maharani dalam percakapan di semua media pada Sabtu (7/8/2021) hampir mencapai 5.000 kali.

Capaian tersebut juga sempat diperoleh Ridwan Kamil pada 12 Juli 2021 yang sama-sama hampir 5.000 kali penyebutan.

Bahkan, pada 7 Agustus itu, nama Ridwan Kamil justru tergeser turun menjadi kurang dari 1.000 kali penyebutan.

"Tren Puan awalnya paling rendah, perlahan naik setara RK, lalu mengejar Ganjar," ujarnya.

Sementara itu, tren Puan Maharani juga diketahui hampir mengejar Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Berdasarkan grafik analisis Drone Emprit, pada 7 Agustus 2021, nama Ganjar Pranowo justru lebih sedikit disebut daripada Puan.

Baca juga: Baliho Puan dan Muhaimin Bertebaran, Formappi: Masihkah DPR Memikirkan Nasib Rakyat?

Nama Ganjar pada periode itu hanya sedikit di atas 2.500 kali penyebutan, sedangkan Puan hampir 5.000 kali.

Akan tetapi, Puan masih jauh jika ingin mengejar Ganjar Pranowo seperti pada 8 Juli 2021. Pada saat itu, nama Ganjar telah disebut lebih dari 7.500 kali, sedangkan Puan kurang dari 2.500 kali.

Ismail berpendapat, baliho Puan yang bertebaran sejak beberapa minggu terakhir disinyalir guna menggeser popularitas Ganjar.

"Baliho Puan yang bertebaran disinyalir untuk menggeser atau mengimbangi popularitas Ganjar Pranowo," imbuh dia.

Selain nama dua tokoh yang dibandingkan dengan Puan, Drone Emprit juga menampilkan grafik perbandingan antara Puan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

Nasional
Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Nasional
Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar

Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar

Nasional
KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Nasional
KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

Nasional
Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Nasional
Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com