Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lini Masa Aksi Pengibaran Bendera Putih dari Sejumlah Daerah di Indonesia...

Kompas.com - 04/08/2021, 17:41 WIB
Wahyuni Sahara

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Fenomena kibaran bendera putih marak terjadi di sejumlah daerah dalam masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).

Hal ini dilakukan oleh masyarakat dan pelaku usaha untuk mengetuk hati pemerintah agar mereka diperhatikan.

Aksi pengibaran bendera putih juga menjadi ungkapan kekecewaan terhadap penanganan Covid-19 yang belum berselaras dengan hajat ekonomi masyarakat, sekalipun bantuan sosial (bansos) tak henti dikucurkan.

Baca juga: Bendera Putih Jelang Hari Kemerdekaan, Ekspresi Kegelisahan Warga Tedampak Pandemi...

Sosiolog Universitas Negeri Semarang, Fulia Aji Gustaman, memaknai aksi pengibaran bendera putih itu sebagai ekspresi kegelisahan warga atas realitas terkini.

Dalam teori interaksionisme simbolik, simbol-simbol tertentu dipakai untuk mengekspresikan kekhawatiran secara tersirat.

”Dalam konteks perang, bendera putih dikibarkan satu pihak sebagai tanda menyerah. Adapun pengibaran oleh pelaku usaha di Tegal jadi pesan tersirat bahwa mereka sudah tidak sanggup menahan serangan pandemi dan dampaknya,” kata Aji seperti yang dikutip dari Kompas.id, Rabu (4/8/2021).

Baca juga: Kunjungi Pasar Tanah Abang, Wakil Ketua DPR: Pedagang Tak Ingin Kibarkan Bendera Putih

Menurut catatan Kompas, aksi ini bermula dari warga Bali yang mengibarkan bendera putih di rumah agar mendapat bantuan dari pemerintah.

Kemudian aksi pengibaran bendera putih juga terjadi di Pasar Tanah Abang. Aksi di kawasan pasar terbesar itu pun viral di media soial dan menjadi perbincangan warganet. 

Hal serupa juga sempat beredar luas di media sosial saat puluhan tiang berbendera putih memenuhi sisi jalan kawasan Malioboro, Yogyakarta.

Bendera putih tersebut dikibarkan para PKL Malioboro yang lapaknya sepi dari kunjungan wisatawan. Namun, tak lama petugas datang dan membereskan tiang-tiang bendera itu dengan alasan mengganggu ketertiban.

Baca juga: Tanda Tanya Bendera Putih di Pasar Tanah Abang Bentuk Protes PPKM, Siapa Pelakunya?

Rentetan aksi pengibaran bendera putih oleh pelaku usaha kecil juga terjadi di beberapa destinasi wisata yang sepi pengunjung karena adanya PPKM, seperti di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Di Bandung, gabungan pengusaha restoran dan kafe secara serentak melakukan pengibaran bendera putih sebagai wujud dari protes kebijakan pembatasan.

Berikut aksi pengibaran bendera putih di sejumlah daerah yang dikutip dari Data Litbang Kompas:

23 Juli 2021

  • Warga Bali mengibarkan bendera putih di rumah agar mendapat bantuan pangan.

24 Juli 2021

  • Bendera putih berkibar di kawasan Tanah Abang, Jakarta sebagai simbol pedang menyerah pada kondisi pandemi.
  • Pedagang kuliner di Kota Medan mengibarkan bendera putih sebagai simbol menyerah dan belum mendapat perhatian pemerintah.

25 Juli 2021

  • Ratusan pelaku wisata di Mojokerto, Jawa Timur mengibarkan bendera putih akibat usahanya babak belur terpukul pandemi.

29 Juli 2021

  • Pengusaha kafe dan restoran di Bandung secara serempak mengibarkan bendera putih sebagai bentuk protes kebijakan pembatasan dari pemerintah.
  • Pelaku UMKM di Kota Padang, Sumatera Barat menggelar aksi dan mengibarkan bendera putih sebagai bentuk protes pada kebijakan penanganan pandemi.

30 Juli 2021

  • PKL Kawasan Malioboro, Yogyakarta mengibarkan bendera putih sebagai simbol menyerah pada situasi pandemi.
  • Pelaku usaha di kawasan wisata Guci Tegal, Jawa Tengah kibarkan bendera putih karena usahanya tak lagi dapat bertahan.
  • Puluhan pedagang eks Pelabuhan Ampenan, Lombok, NTB kibarkan bendera putih karena sepi pembeli.

1 Agustus 2021

  • Sejumlah pedagang di kawasan wisata Pantai Balon Indramayu, Jawa Barat mengibarkan bendera putih sebagai protes dan menyerah menghadapi PPKM.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 28 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
'Checks and Balances' terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

"Checks and Balances" terhadap Pemerintahan Dinilai Lemah jika PDI-P Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasional
PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

Nasional
Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Nasional
Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Nasional
Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Nasional
Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Nasional
Logo dan Tema Hardiknas 2024

Logo dan Tema Hardiknas 2024

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasional
PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

Nasional
Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

Nasional
Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasional
GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com