JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh meminta masyarakat untuk mendoakan proses pencarian kapal selam KRI Nanggala-402.
Paloh berharap agar upaya pencarian yang hingga kini berlangsung dapat membuahkan hasil yang terbaik.
"Mari kita bersama-sama mendoakan agar proses pencarian yang tengah dilakukan membuahkan hasil yang baik," ujar Surya dalam keterangan tertulis. Sabtu (24/4/2021).
Ia juga berharap agar 53 orang yang berada di dalam kapal selam buatan Jerman itu bisa ditemukan dalam kondisi selamat.
Baca juga: Berasal dari Keluarga Militer, Awak KRI Nanggala-402 Lettu Ady Sonata Dikenal Sopan dan Ramah
"Kita berharap dan doakan agar seluruh ABK yang berjumlah 53 orang dapat ditemukan dalam keadaan selamat. Mereka adalah prajurit terbaik," sambung dia.
Selain itu Surya juga mengapresiasi berbagai upaya penyelamatan yang dilakukan pemerintah.
Sebab saat ini semua pihak baik dari dalam negeri dan mancanegara telah terlibat pada upaya pencarian kapal selam yang hilang di sekitar perairan utara Bali itu.
"Kita mendorong semua kekuatan dan kemampuan, termasuk dari negara-negara sahabat untuk dapat semaksimal mungkin melakukan pencarian dan penyelamatan," imbuh dia.
Sebagai informasi KRI Nanggala-402 dikabarkan hilang kontak pada Rabu (21/4/2021) dini hari.
Dalam berbagai upaya pencarian yang dilakukan pemerintah selama lima hari terakhir ditemukan beberapa fakta.
Berdasarkan keterangan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono KRI Nanggala dinyatakan tenggelam.
Baca juga: KRI Nanggala-402 Dinyatakan Tenggelam, Bagaimana Kondisi Awaknya?
Hal itu disampaikan Yudo menyusul berbagai temuan yang ada seperti tumpahan minyak dan serpihan kapal.
Selain itu menurut dia kapal itu terdeteksi berada di kedalaman 850 meter.
Sampai berita ini diturunkan pemerintah masih melakukan proses pencarian pada kapal yang menjadi alat utama sistem senjata (alutsista) Indonesia sejak tahun 1981 tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.