Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/04/2021, 17:53 WIB
Tsarina Maharani,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mabes Polri mengirimkan 292 anggota Brimob Nusantara untuk membantuk penanganan bencana banjir bandang dan tanah longsor di sejumlah wilayah di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan mengatakan, 292 personel Brimob Nusantara itu berasal dari tiga kepolisian daerah (polda) dan Mabes Polri.

"Pada 6 April telah dikirim dikirim bawah kendali operasi (BKO) ke Provinsi NTT sebanyak 292 personel Brimob Nusantara," kata Ramadhan dikutip dari Antara, Kamis (8/4/2021).

Ia memaparkan, sebanyak 61 personel berasal dari Mabes Polri, 100 personel dari Polda Jawa Timur, 31 personel dari Polda Jawa Tengah, dan 100 personel dari Polda Bali.

Baca juga: Presiden Joko Widodo Kirim Paket Sembako untuk Korban Bencana di NTT dan NTB

Ramadhan menyatakan, para anggota Brimob itu berangkat ke NTT dengan dilengkapi kendaraan-kendaraan taktis untuk membantu penanganan bencana.

Di lokasi, kata Ramadhan, para personel Brimob akan membantu evakuasi warga serta menyiapkan dapur umum.

"Brimob Nusantara juga membawa bantuan sosial untuk membantu pengungsi dan korban bencana," tuturnya.

Baca juga: BNPB: Gubernur NTT Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

Sementara itu, sebelumnya Polri juga telah mengirimkan bantuan kemanusiaan untuk warga terdampak bencana di NTT, seperti mobil dapur umum, logistik, enam kapal, dan lima perahut karet.

Beberapa satuan Brimob polda, seperti Polda Jawa Timur, Bali, NTB, Jawa Tengah, dan DI Yogyakarta pun telah mengirimkan kendaraan SAR yang dapat digunakan sebagai dapur lapangan.

Kemudian, Ditpolair Baharkam Mabes Polri menyiagakan satu Kapal Bharata di Labuhan Bajo dan satu pesawat Casa yang disiagakan di Kupang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Hanya Ada 1,4 Juta Pemilih di Bengkulu, Anies: Saya Datang Bukan Soal Jumlah Penduduk

Hanya Ada 1,4 Juta Pemilih di Bengkulu, Anies: Saya Datang Bukan Soal Jumlah Penduduk

Nasional
Beredar Poster Acara Doa untuk Kemenangan Prabowo-Gibran di Rindam Jaya, TNI AD Bantah

Beredar Poster Acara Doa untuk Kemenangan Prabowo-Gibran di Rindam Jaya, TNI AD Bantah

Nasional
Kampanye Hari Kesepuluh: Anies Blusukan di Lampung, Cak Imin di Jakarta

Kampanye Hari Kesepuluh: Anies Blusukan di Lampung, Cak Imin di Jakarta

Nasional
Rencana Gubernur DKI Jakarta Ditunjuk Presiden, Hasto PDI-P: Rakyat Ingin Pilih Sendiri

Rencana Gubernur DKI Jakarta Ditunjuk Presiden, Hasto PDI-P: Rakyat Ingin Pilih Sendiri

Nasional
TPN Ganjar-Mahfud Usulkan Format Debat Townhall, Audiens Bisa Bertanya Langsung

TPN Ganjar-Mahfud Usulkan Format Debat Townhall, Audiens Bisa Bertanya Langsung

Nasional
Implikasi RUU DKJ bagi Masa Depan Jakarta

Implikasi RUU DKJ bagi Masa Depan Jakarta

Nasional
Di Rumah Pengasingan Bung Karno, Anies: Mereka Mendirikan Republik Bukan Untuk Anak atau Kemanakan

Di Rumah Pengasingan Bung Karno, Anies: Mereka Mendirikan Republik Bukan Untuk Anak atau Kemanakan

Nasional
Kampanye di Bengkulu, Anies Janji Bangun Tempat Pengolahan Ikan dan Perkuat Koperasi Nelayan

Kampanye di Bengkulu, Anies Janji Bangun Tempat Pengolahan Ikan dan Perkuat Koperasi Nelayan

Nasional
Pengakuan Agus Rahardjo Vs Penyangkalan Jokowi

Pengakuan Agus Rahardjo Vs Penyangkalan Jokowi

Nasional
Kritisi RUU DKJ, Timnas Amin: Terasa Sekali Otoritarianisme

Kritisi RUU DKJ, Timnas Amin: Terasa Sekali Otoritarianisme

Nasional
TKN Prabowo-Gibran Usul Debat Bahasa Inggris, TPN Ganjar-Mahfud: Mereka Lupa Sumpah Pemuda

TKN Prabowo-Gibran Usul Debat Bahasa Inggris, TPN Ganjar-Mahfud: Mereka Lupa Sumpah Pemuda

Nasional
[POPULER NASIONAL] Jokowi Disomasi Advokat | Ganjar Respons Sentilan Gibran

[POPULER NASIONAL] Jokowi Disomasi Advokat | Ganjar Respons Sentilan Gibran

Nasional
Jubir Hadiri Kampanye Ganjar, Timnas Amin: Sudah Minta Maaf, Tak Perlu Diperpanjang

Jubir Hadiri Kampanye Ganjar, Timnas Amin: Sudah Minta Maaf, Tak Perlu Diperpanjang

Nasional
Visi-Misi Capres-Cawapres 2024

Visi-Misi Capres-Cawapres 2024

Nasional
Sejarah Hari Bela Negara dan Konsepnya

Sejarah Hari Bela Negara dan Konsepnya

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com