Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerindra Yakin Sandiaga Bisa Bangkitkan Sektor Parekraf yang Terpuruk akibat Covid-19

Kompas.com - 23/12/2020, 12:40 WIB
Tsarina Maharani,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman yakin Sandiaga Uno mampu mengemban tugas sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dengan baik.

Ia berpendapat, Sandi mampu membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang saat ini terpuruk akibat terdampak pandemi Covid-19.

"Pariwisata dan ekonomi kreatif yang saat ini paling terpukul, tetapi pada saatnya nanti bisa menjadi trigger bangkitnya ekonomi Indonesia. Dia (Sandi) tahu apa yang harus dilakukan dengan situasi seperti ini," kata Habiburokhman saat dihubungi, Rabu (23/12/2020).

Baca juga: Cerita Sandiaga Ditunjuk Jadi Menteri, Dihubungi Menseneg Saat Sembuh Covid-19

Habiburokhman mengatakan, Sandi kerap berkunjung ke berbagai destinasi wisata Tanah Air sejak 2018, terutama saat Pilpres 2019.

Saat itu, Sandi berpasangan dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto melawan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin.

Dia menyebut, kebiasaan itu pun berlanjut hingga pilpres selesai. Ia mengatakan, Sandi sering menemui masyarakat di berbagai daerah. 

Selain itu, dia menyebut Sandi juga dekat dengan para pelaku ekonomi kreatif dan industri digital.

"Beliau tahu sektor ini yang bisa menjadi trigger bangkitnya ekonomi Indonesia," ucap Habiburokhman.

Baca juga: Warga Gorontalo Sambut Gembira Sandiaga Uno Ditunjuk Jadi Menparekraf

Namun, dia menegaskan, Partai Gerindra tidak pernah menyodorkan nama secara spesifik untuk ditempatkan sebagai menteri kepada Presiden Jokowi.

Habiburokhman mengatakan, Partai Gerindra memahami bahwa urusan menteri adalah hak prerogatif presiden.

"Mengusulkan siapa di kementerian apa itu saya pastikan tidak ada, karena kami paham itu hak prerogatif presiden," kata dia.

Hal yang jelas, menurut Habiburokhman, Jokowi menempatkan sosok-sosok terbaik dalam perombakan kabinet yang diumumkan Selasa (22/12/2020).

Menurut dia, para menteri yang diganti atau ditukar di Kabinet Indonesia Maju akan makin mengoptimalkan kerja pemerintah di masa mendatang.

"Para pengganti yang super ini bisa mengubah ritme, sehingga sebagai tim, kabinet ini bisa lebih cepat kerjanya," kata dia. 

Rabu (23/12/2020) ini, Presiden Joko Widodo melantik enam menteri dan lima wakil menteri baru Kabinet Indonesia Maju.

Baca juga: Jokowi Angkat Pahala Nugraha Mansyuri Jadi Wakil Menteri BUMN

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Jokowi dan Gibran Usai Disebut PDI-P Bukan Kader Lagi

Respons Jokowi dan Gibran Usai Disebut PDI-P Bukan Kader Lagi

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Doakan Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korsel

Wapres Ma'ruf Amin Doakan Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korsel

Nasional
Soal Ahmad Ali Bertemu Prabowo, Surya Paloh: Bisa Saja Masalah Pilkada

Soal Ahmad Ali Bertemu Prabowo, Surya Paloh: Bisa Saja Masalah Pilkada

Nasional
Prabowo Sangat Terkesan Anies-Muhaimin Hadiri Penetapan Hasil Pilpres 2024

Prabowo Sangat Terkesan Anies-Muhaimin Hadiri Penetapan Hasil Pilpres 2024

Nasional
Prabowo: Saya Enggak Tahu Ilmu Gus Imin Apa, Kita Bersaing Ketat…

Prabowo: Saya Enggak Tahu Ilmu Gus Imin Apa, Kita Bersaing Ketat…

Nasional
Prabowo: PKB Ingin Terus Kerja Sama, Mengabdi demi Kepentingan Rakyat

Prabowo: PKB Ingin Terus Kerja Sama, Mengabdi demi Kepentingan Rakyat

Nasional
Jokowi: UU Kesehatan Direvisi untuk Permudah Dokter Masuk Spesialis

Jokowi: UU Kesehatan Direvisi untuk Permudah Dokter Masuk Spesialis

Nasional
Cak Imin Titipkan Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Harap Kerja Sama Berlanjut

Cak Imin Titipkan Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Harap Kerja Sama Berlanjut

Nasional
Gibran Cium Tangan Ma'ruf Amin Saat Bertemu di Rumah Dinas Wapres

Gibran Cium Tangan Ma'ruf Amin Saat Bertemu di Rumah Dinas Wapres

Nasional
KPK Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli di Rutan

KPK Pecat 66 Pegawai yang Terlibat Pungli di Rutan

Nasional
Program Makan Siang Gratis Masih Dirumuskan, Gibran: Jumlah Penerima Segera Kami Pastikan

Program Makan Siang Gratis Masih Dirumuskan, Gibran: Jumlah Penerima Segera Kami Pastikan

Nasional
Wapres: Prabowo Lanjutkan Pemerintahan Jokowi, Tak Perlu Transisi

Wapres: Prabowo Lanjutkan Pemerintahan Jokowi, Tak Perlu Transisi

Nasional
Jokowi Disebut Akan Berikan Satyalancana ke Gibran dan Bobby, Istana: Tak Ada Agenda ke Surabaya

Jokowi Disebut Akan Berikan Satyalancana ke Gibran dan Bobby, Istana: Tak Ada Agenda ke Surabaya

Nasional
Takziah ke Rumah Duka, Jokowi Ikut Shalatkan Almarhumah Mooryati Soedibyo

Takziah ke Rumah Duka, Jokowi Ikut Shalatkan Almarhumah Mooryati Soedibyo

Nasional
 Presiden PKS Datangi Nasdem Tower, Disambut Sekjen dan Ketua DPP

Presiden PKS Datangi Nasdem Tower, Disambut Sekjen dan Ketua DPP

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com