Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Lantik Harfiq Hasnul Qolbi sebagai Wakil Menteri Pertanian

Kompas.com - 23/12/2020, 10:15 WIB
Fitria Chusna Farisa,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo melantik lima wakil menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12/2020).

Salah satu yang dilantik yakni Wakil Menteri Pertanian, Harfiq Hasnul Qolbi.

Harfiq bakal mendampingi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. Sebelumnya, selama lebih dari satu tahun era Kabinet Indonesia Maju, tak ada jabatan kursi Wakil Menteri Pertanian.

Pelantikan kelima wakil menteri dituangkan melalui Keputusan Republik Indonesia Nomor 76/M Tahun 2020 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Wakil Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Berikut lima nama wakil menteri tersebut:

1. Muhammad Herindra: Wakil Menteri Pertahanan

2.  Edward Komar Syarif Hiraiez: Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia

3. Dante Saksono Harbuwono: Wakil Menteri Kesehatan

4. Harfiq Hasnul Qolbi: Wakil Menteri Pertanian

5. Pahala Nugraha Mansyuri: Wakil Menteri BUMN 1

"Kepada yang bersangkutan diberikan hak keuangan dan fasilitas lainnya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan," kata Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Setya Utama, Rabu (23/12/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com