Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Calon Jemaah Umrah Diimbau Isolasi Mandiri Sebelum Swab Test

Kompas.com - 11/11/2020, 18:06 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Calon jemaah umrah diimbau untuk melakukan isolasi mandiri selama 7 hingga 10 hari sebelum tes usap atau swab test Covid-19.

Wakil Ketua Umum Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (AMPHURI) Bungsu Sumawijaya mengatakan, isolasi mandiri perlu dilakukan agar saat swab test di Indonesia maupun di Arab Saudi, hasilnya tidak positif.

"Insya Allah negatif terus. Jangan sampai swab test awal negatif, lalu dua tiga hari kemudian ketika dites lagi menjadi positif, karena masih belum terdeteksi. Tapi kalau dia sudah melakukan isolasi mandiri jauh hari sebelumnya, 10 hari, Insya Allah lebih aman," kata Bungsu dalam diskusi virtual Perkembangan Terkini: Umrah Aman Saat Pandemi, Rabu (11/11/2020).

Baca juga: UPDATE 11 November: 13 Jemaah Umrah Asal Indonesia Positif Covid-19

Selain itu, ia mengingatkan agar calon jemaah membawa suplemen yang diperbolehkan, yaitu dalam bentuk tablet.

Bungsu juga mengungkapkan beberapa hal yang harus diperhatikan bagi calon jemaah gelombang berikutnya mulai dari kapasitas bus hingga biaya umrah.

"Kapasitas bus kita tahu sekarang hanya 50 persen, kemudian untuk kamar hotel sekarang hanya maksimal 2 orang. Dan sampai saat ini hotel yang boleh digunakan hanya hotel bintang lima yang jaraknya di depan," tutur dia.

Baca juga: Jemaah Umrah di Masa Pandemi: Kita Harus Siapkan Mental...

Bungsu mengingatkan calon jemaah agar menyiapkan biaya karena ada aturan yang mengharuskan jemaah menginap di hotel bintang lima pada masa pandemi.

Selain itu, ada biaya tambahan lain yang harus disiapkan calon jemaah seperti biaya swab test, dan biaya karantina di hotel ketika pulang ke Indonesia.

Namun, ia berharap jemaah umrah gelombang pertama yang selesai ibadah dan tiba di Indonesia tidak perlu menjalani karantina.

Sebab, jika harus menjalani karantina, maka jemaah harus mengeluarkan biaya tambahan.

"Kami dengar mereka (gelombang pertama) akan lakukan swab test sebelum pulang. Jadi begitu pulang sampai di Indonesia mereka bisa menunjukkan swab test negatifnya ke bandara Cengkareng. Jadi mereka tidak perlu dikarantina lagi. Karena kalau karantina lagi, menginap di hotel, otomatis menimbulkan biaya ekstra lagi," ujar dia.

Baca juga: Cerita Jemaah Umrah di Masa Pandemi: Dulu Tawaf Bisa Dekati Kabah, Sekarang Tidak..

Sebelumnya, Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan, jemaah umrah yang tiba di Indonesia akan dikarantina di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur.

Menurut dia, hal ini dilakukan untuk memastikan kesehatan jemaah terkait Covid-19.

"Apabila tes menunjukkan hasil tes yang positif (Covid-19), maka jemaah akan dirujuk ke rumah sakit untuk memperoleh penanganan lebih lanjut. Bagi jemaah umrah dengan hasil tesnya yang negatif Covid-19, maka wajib menjalani isolasi di fasilitas kesehatan yang ditentukan pemerintah," ujar Wiku saat menjawab pertanyaan media dalam konferensi pers yang disiarkan melalui kanal YouTube BNPB, Selasa (10/11/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kubu Prabowo Siapkan Satgas untuk Cegah Pendukung Gelar Aksi Saat MK Baca Putusan Sengketa Pilpres

Kubu Prabowo Siapkan Satgas untuk Cegah Pendukung Gelar Aksi Saat MK Baca Putusan Sengketa Pilpres

Nasional
TKN Prabowo-Gibran Akan Gelar Nobar Sederhana untuk Pantau Putusan MK

TKN Prabowo-Gibran Akan Gelar Nobar Sederhana untuk Pantau Putusan MK

Nasional
Jelang Putusan Sengketa Pilpres: MK Bantah Bocoran Putusan, Dapat Karangan Bunga

Jelang Putusan Sengketa Pilpres: MK Bantah Bocoran Putusan, Dapat Karangan Bunga

Nasional
Skenario Putusan Mahkamah Konstitusi dalam Sengketa Pilpres 2024

Skenario Putusan Mahkamah Konstitusi dalam Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Kejagung Terus Telusuri Aset Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kini dalam Bidikan

Kejagung Terus Telusuri Aset Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kini dalam Bidikan

Nasional
Yusril Tegaskan Pencalonan Gibran Sah dan Optimistis dengan Putusan MK

Yusril Tegaskan Pencalonan Gibran Sah dan Optimistis dengan Putusan MK

Nasional
Soal Tawaran Masuk Parpol, Sudirman Said: Belum Ada karena Saya Bukan Anak Presiden

Soal Tawaran Masuk Parpol, Sudirman Said: Belum Ada karena Saya Bukan Anak Presiden

Nasional
Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan 'Amicus Curiae' seperti Megawati

Sudirman Said Beberkan Alasan Tokoh Pengusung Anies Tak Ajukan "Amicus Curiae" seperti Megawati

Nasional
Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah 'Nyapres' Tidak Jadi Gubernur Jabar

Soal Peluang Anies Maju Pilkada DKI, Sudirman Said: Prabowo Kalah "Nyapres" Tidak Jadi Gubernur Jabar

Nasional
Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Nasional
Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Nasional
Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

Nasional
Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com