Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HUT Ke-75 TNI AL, KSAL Tekankan 5 Hal Ini...

Kompas.com - 10/09/2020, 13:34 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono menekankan lima hal kepada prajurit TNI AL di seluruh Indonesia.

"Pertama, perteguh keimanan dan ketaktawaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan pengabdian kepada TNI Angkatan Laut, TNI, Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia," ujar Yudo dalam tayangan di kanal YouTube TNI Angkatan Laut, Kamis (10/9/2020).

Hari ini, KSAL memimpin ucapara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 TNI Angkatan Laut (AL) yang berlangsung di Lapangan Bendera Gedung Utama RE Martadinata, Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur.

Baca juga: Jakob Oetama Wafat, KSAL: Kami Merasa Kehilangan Tokoh Pers

 

Hal kedua yang ditekankan KSAL yakni peningkatan kekuatan sumber daya manusia (SDM) TNI AL dalam bentuk profesionalisme prajurit.

Profesionalisme tersebut dapat ditunjukan dengan senantiasa berpegang teguh pada Sapta Marga, Sumpah Prajurit, 8 Wajib TNI, dan Trisila TNI AL.

Hal itu sebagai bentuk kesiapan untuk mengawali kekuatan TNI AL yang siap dioperasionalkan.

Ketiga, tingkatkan kemampuan dukungan pangkalan demi menjaga kesiapsiagaan operasi dan intensitas kehadiran komponen TNI AL dengan memegang prinsip interoperabilitas dalam bentuk operasi gabungan TNI.

Keempat, memajukan organisasi TNI AL dengan berani untuk berinovasi dan melakukan perubahan kinerja organsiasi ke arah yang lebih baik.

"Kelima, pererat kebersamaan, kekompakan, dan kekeluargaan TNI Angkatan Laut dan jaga soliditas TNI-Polri," kata Yudo.

"Serta, masyarakat guna mendukung ketahanan bangsa dalam menghadapi segala bentuk ancaman," tegas eks Pangkogabwilhan I tersebut.

Sebelum peringatan HUT ke-75 TNI AL digelar, berbagai rangkaian kegiatan telah dilaksanakan, di antaranya bakti sosial dan bakti kesehatan serta ziarah ke Taman Makam Pahlawan.

Baca juga: Pimpin Peringatan HUT ke-75 TNI AL, KSAL Ingatkan Profesionalisme Prajurit

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Umum Jalasenastri Vero Yudo Margono, Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, Wakil Ketua Umum Jalasenastri Wiek Ahmadi Heri Purwono, dan Inspektur Jenderal Angkatan Laut (Irjenal) Laksamana Muda TNI Suselo.

Kemudian, Koordinator Staf Ahli (Koorsahli) Kasal Laksamana Muda TNI Arusukmono Indra Sucahyo, Pengurus Inti Pusat Jalasenastri dan para kepala dinas jajaran Mabesal, serta para undangan terkait lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

TNI Kirim 900 Payung Udara untuk Salurkan Bantuan ke Warga Palestina

TNI Kirim 900 Payung Udara untuk Salurkan Bantuan ke Warga Palestina

Nasional
Terseretnya Nama Jokowi di Pusaran Sengketa Pilpres 2024 di MK...

Terseretnya Nama Jokowi di Pusaran Sengketa Pilpres 2024 di MK...

Nasional
Serangan Balik KPU dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK...

Serangan Balik KPU dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK...

Nasional
Soal Flu Singapura, Menkes: Ada Varian Baru Tapi Tidak Mematikan Seperti Flu Burung

Soal Flu Singapura, Menkes: Ada Varian Baru Tapi Tidak Mematikan Seperti Flu Burung

Nasional
Kasus yang Jerat Suami Sandra Dewi Timbulkan Kerugian Rp 271 Triliun, Bagaimana Hitungannya?

Kasus yang Jerat Suami Sandra Dewi Timbulkan Kerugian Rp 271 Triliun, Bagaimana Hitungannya?

Nasional
Menkes Minta Warga Tak Panik DBD Meningkat, Kapasitas RS Masih Cukup

Menkes Minta Warga Tak Panik DBD Meningkat, Kapasitas RS Masih Cukup

Nasional
Kursi Demokrat di DPR Turun, AHY: Situasi di Pemilu 2024 Tidak Mudah

Kursi Demokrat di DPR Turun, AHY: Situasi di Pemilu 2024 Tidak Mudah

Nasional
Serba-serbi Pembelaan Kubu Prabowo-Gibran dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Serba-serbi Pembelaan Kubu Prabowo-Gibran dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Nasional
Kecerdasan Buatan Jadi Teman dan Musuh bagi Industri Media

Kecerdasan Buatan Jadi Teman dan Musuh bagi Industri Media

Nasional
Saat Sengketa Pilpres di MK Jadi Panggung bagi Anak Yusril, Otto, Maqdir, dan Henry Yoso...

Saat Sengketa Pilpres di MK Jadi Panggung bagi Anak Yusril, Otto, Maqdir, dan Henry Yoso...

Nasional
Pemerintah Kembali Banding di WTO, Jokowi: Saya Yakin Kita Mungkin Kalah Lagi, tapi...

Pemerintah Kembali Banding di WTO, Jokowi: Saya Yakin Kita Mungkin Kalah Lagi, tapi...

Nasional
Menteri ESDM Pastikan Divestasi Saham PT Freeport Akan Sepaket dengan Perpanjangan Kontrak Hingga 2061

Menteri ESDM Pastikan Divestasi Saham PT Freeport Akan Sepaket dengan Perpanjangan Kontrak Hingga 2061

Nasional
Kata Bahlil Usai Terseret dalam Sidang MK Imbas Dampingi Gibran Kampanye di Papua

Kata Bahlil Usai Terseret dalam Sidang MK Imbas Dampingi Gibran Kampanye di Papua

Nasional
[POPULER NASIONAL] Gugatan Anies dan Ganjar Tak Mustahil Dikabulkan | Harvey Moeis Tersangka Korupsi

[POPULER NASIONAL] Gugatan Anies dan Ganjar Tak Mustahil Dikabulkan | Harvey Moeis Tersangka Korupsi

Nasional
Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar

Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com