Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebaran 2.447 Kasus Baru Covid-19, Penambahan Tertinggi di DKI Jakarta

Kompas.com - 25/08/2020, 16:08 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah memperbarui informasi perkembangan kasus harian Covid-19 pada Selasa (25/8/2020). 

Berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan Covid-19, tercatat ada 2.447 kasus baru pasien terkonfirmasi positif Covid-19, terhitung sejak Senin (24/8/2020) pukul 12.00 WIB hingga Selasa, pukul 12.00 WIB.

Sehingga secara akumulatif ada 157.859 kasus positif Covid-19 di Indonesia sampai saat ini.

Baca juga: UPDATE: Bertambah 2.447, Total Ada 157.859 Kasus Covid-19 di Indonesia

 

Adapun jumlah penambahan ini didapatkan dari hasil pemeriksaan terhadap 21.275 spesimen dalam 24 jam terakhir.

Berdasarkan data tersebut, kasus baru pasien konfirmasi positif Covid-19 tersebar di 31 provinsi.

Tercatat lima provinsi dengan penambahan kasus baru tertinggi, yakni DKI Jakarta (637 kasus), Jawa Timur (363 kasus), Jawa Barat (250 kasus), Jawa Tengah (198 kasus) dan Kalimantan Timur (141 kasus).

Baca juga: UPDATE 25 Agustus: Tambah 99, Pasien Meninggal akibat Covid-19 Jadi 6.858

 

Sementara, penularan Covid-19 secara keseluruhan hingga saat ini terjadi di 485 kabupaten/kota yang berada di 34 provinsi.

Selain itu, ada tiga provinsi yang tidak terdapat kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir. Ketiga provinsi itu adalah Sulawesi Tengah, Papua dan Papua Barat.

Kemudian, pemerintah juga mencatat ada penambahan 1.807 pasien yang telah dinyatakan sembuh. Dengan demikian, total pasien sembuh dari Covid-19 ada 112.867 orang.

Selain itu, ada penambahan 99 pasien yang tutup usia setelah sebelumnya dinyatakan positif virus corona. Sehingga jumlah pasien meninggal dunia akibat Covid-19 hingga saat ini menjadi 6.858 orang.

Baca juga: Update 25 Agustus: Bertambah 1.807, Kini Ada 112.867 Pasien Covid-19 Sembuh

 

Berikut ini data sebaran kasus baru Covid-19 di 31 provinsi hingga 25 Agustus 2020:

1. DKI Jakarta: 637 kasus

2. Jawa Timur: 363 kasus

3. Jawa Barat: 250 kasus

4. Jawa Tengah: 198 kasus

5. Kalimantan Timur: 141 kasus

 

6. Sumatera Utara: 134 kasus

7. Kalimantan Selatan: 82 kasus

8. Sumatera Barat: 77 kasus

9. Bali: 74 kasus

10. Maluku: 65 kasus

 

11. Sulawesi Selatan: 52 kasus

12. Sumatera Selatan: 45 kasus

13. Sulawesi Utara: 44 kasus

14. DIY: 41 kasus baru

15. Riau: 40 kasus baru

 

16. Sulawesi Tenggara: 38 kasus baru

17. Banten: 32 kasus baru

18. Kalimantan Barat: 27 kasus baru

19. Aceh: 20 kasus baru

20. NTB: 17 kasus baru

 

21. Bengkulu: 11 kasus baru

22. Kalimantan Tengah: 11 kasus baru

23. Kepulauan Riau: 11 kasus baru

24. Gorontalo: 11 kasus baru

25. Jambi: 7 kasus baru

 

26. Sulawesi Barat: 7 kasus baru

27. Lampung: 4 kasus baru

28. Bangka Belitung: 3 kasus baru

29. Kalimantan Utara: 3 kasus baru

30. Maluku Utara: 1 kasus baru

31. NTT: 1 kasus baru

Total: 2.447 kasus

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Tepuk Tangan Bergema Berulang Kali

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Tepuk Tangan Bergema Berulang Kali

Nasional
Singgung Persoalan Kesehatan, Jokowi: Kematian akibat Stroke Capai 330.000

Singgung Persoalan Kesehatan, Jokowi: Kematian akibat Stroke Capai 330.000

Nasional
Terima Kunjungan Menlu Singapura, Prabowo Bahas Kerja Sama Pertahanan dan Maritim

Terima Kunjungan Menlu Singapura, Prabowo Bahas Kerja Sama Pertahanan dan Maritim

Nasional
KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

Nasional
PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

Nasional
Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Nasional
AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward”, Pilkada di Depan Mata

AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward”, Pilkada di Depan Mata

Nasional
Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Nasional
Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Nasional
Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Nasional
Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Nasional
PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

Nasional
Disebut Sudah Bukan Kader PDI-P Lagi, Jokowi: Ya Terima Kasih

Disebut Sudah Bukan Kader PDI-P Lagi, Jokowi: Ya Terima Kasih

Nasional
Soal Kabinet, AHY: Jangan Bebankan Pak Prabowo dengan Tuntutan Berlebihan

Soal Kabinet, AHY: Jangan Bebankan Pak Prabowo dengan Tuntutan Berlebihan

Nasional
Jelang Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Prabowo: Rakyat Menuntut Pimpinan Politik Kerja Sama

Jelang Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Prabowo: Rakyat Menuntut Pimpinan Politik Kerja Sama

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com