TANGERANG, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo ingin laboratorium di luar milik pemerintah pusat untuk ikut menguji spesimen yang dicurigai terinfeksi virus corona Covid-19.
Jokowi mengaku sudah memerintahkan hal ini kepada Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.
"Mengenai pengecekan saya sudah perintahkan kepada Menkes agar laboratorium di luar balitbangkes bisa melakukan," kata Jokowi di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Jumat (13/3/2020).
Baca juga: Sri Mulyani Siapkan Rp 1 Triliun ke Kemenkes untuk Tangani Corona
Jokowi menyebut, ada dua laboratorium yang juga bisa melakukan uji spesimen pasien suspect corona. Keduanya yakni laboratorium milik Universitas Airlangga dan milik lembaga Eijkman.
"Kelihatannya mungkin airlangga di surabaya dan eijkman. Secara teknis tanya ke Menkes," kata dia.
Baca juga: Hingga Kini, Pemerintah Periksa Sekitar 800 Spesimen Terkait Virus Corona
Pada Rabu (11/3/2020) lalu, Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 yang juga Dirjen Pencegahan dan Penularan Penyakit Kemenkes Achmad Yurianto menegaskan, belum ada rencana melibatkan laboratorium di luar pemerintah.
Yuri menyebut, pemeriksaan spesimen itu hanya boleh dilakukan oleh tenaga laboratorum kesehatan yang memiliki sertifikasi untuk memeriksa virus.
"RS swasta tidak memiliki kapasitas untuk mampu melakukan pemeriksaan spesimen virus," kata dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.