Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Minta Terminal 4 Bandara Soekarno-Hatta Segera Dibangun

Kompas.com - 23/01/2020, 20:11 WIB
Ihsanuddin,
Krisiandi

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo meminta PT Angkasa Pura II segera membangun Terminal 4 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

Ia tak ingin pembangunan Terminal 4 menunggu sampai kapasitas penumpang di Bandara Soetta penuh terlebih dahulu.

"Sebelum penuh itu harus disiapkan dulu sehingga masyarakat, rakyat, terlayani oleh Bandara Soekarno-Hatta ini," kata Jokowi saat meresmikan runway atau landasan pacu ketiga Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (23/1/2020) petang.

Baca juga: Garap Desain Terminal 4 Bandara Soetta, AP II Libatkan Penumpang

Jokowi menyebut instruksi untuk segera membangun terminal 4 ini sudah ia sampaikan sejak tahun lalu.

Kini, Direktur Utama PT AP II Muhammad Awaluddin pun sudah menyampaikan desain bangunan Terminal 4 Bandara Soetta segera diselesaikan dan pembangunan bisa dimulai.

"Diharapkan 2022 atau paling lambat awal 2023 udah kita punya terminal yang ke-4," ujar Jokowi.

Selain meresmikan runway 3, dalam kesempatan itu Presiden sekaligus meresmikan sejumlah fasilitas baru bandara seperti terminal dan gedung VIP serta taxi way sisi timur.

Baca juga: Desain Terminal 4 Bandara Soekarno-Hatta Mulai Dirancang

Jokowi berharap sejumlah fasilitas yang baru diresmikannya itu bisa membuat pelayanan di Soekarno-Hatta lebih baik.

Jokowi sekaligus meminta PT Angkasa Pura II untuk memperhatikan pengaturan manajemen take off dan landing pesawat setelah runway 3 beroperasi.

"Karena sudah kelihatan traffic semakin banyak, penumpang semakin banyak, jangan kita menunggu sampai penuh lagi," kata dia.

Diberitakan Angkasa Pura II mulai merancang desain Terminal 4 Bandara Soekarno-Hatta. 

Baca juga: Pembangunan Terminal 4 Bandara Soetta Ditargetkan Rampung pada 2024

PT Angkasa Pura II dan KSO Karya Bersama Nusantara akan merumuskan desain menyeluruh Terminal 4 dalam waktu 18 bulan ke depan sejak Desember 2019.

Hal itu mencakup perencanaan teknis, struktur pembiayaan dan desain penataan keseluruhan operasional terminal di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin mengatakan, setelah desain disepakati, pembangunan Terminal 4 mulai dilakukan pada pertengahan 2021 dan rampung pada 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus yang Jerat Suami Sandra Dewi Timbulkan Kerugian Rp 271 Triliun, Bagaimana Hitungannya?

Kasus yang Jerat Suami Sandra Dewi Timbulkan Kerugian Rp 271 Triliun, Bagaimana Hitungannya?

Nasional
Menkes Minta Warga Tak Panik DBD Meningkat, Kapasitas RS Masih Cukup

Menkes Minta Warga Tak Panik DBD Meningkat, Kapasitas RS Masih Cukup

Nasional
Kursi Demokrat di DPR Turun, AHY: Situasi di Pemilu 2024 Tidak Mudah

Kursi Demokrat di DPR Turun, AHY: Situasi di Pemilu 2024 Tidak Mudah

Nasional
Serba-serbi Pembelaan Kubu Prabowo-Gibran dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Serba-serbi Pembelaan Kubu Prabowo-Gibran dalam Sidang Sengketa Pilpres di MK

Nasional
Kecerdasan Buatan Jadi Teman dan Musuh bagi Industri Media

Kecerdasan Buatan Jadi Teman dan Musuh bagi Industri Media

Nasional
Saat Sengketa Pilpres di MK Jadi Panggung bagi Anak Yusril, Otto, Maqdir, dan Henry Yoso...

Saat Sengketa Pilpres di MK Jadi Panggung bagi Anak Yusril, Otto, Maqdir, dan Henry Yoso...

Nasional
Pemerintah Kembali Banding di WTO, Jokowi: Saya Yakin Kita Mungkin Kalah Lagi, tapi...

Pemerintah Kembali Banding di WTO, Jokowi: Saya Yakin Kita Mungkin Kalah Lagi, tapi...

Nasional
Menteri ESDM Pastikan Divestasi Saham PT Freeport Akan Sepaket dengan Perpanjangan Kontrak Hingga 2061

Menteri ESDM Pastikan Divestasi Saham PT Freeport Akan Sepaket dengan Perpanjangan Kontrak Hingga 2061

Nasional
Kata Bahlil Usai Terseret dalam Sidang MK Imbas Dampingi Gibran Kampanye di Papua

Kata Bahlil Usai Terseret dalam Sidang MK Imbas Dampingi Gibran Kampanye di Papua

Nasional
[POPULER NASIONAL] Gugatan Anies dan Ganjar Tak Mustahil Dikabulkan | Harvey Moeis Tersangka Korupsi

[POPULER NASIONAL] Gugatan Anies dan Ganjar Tak Mustahil Dikabulkan | Harvey Moeis Tersangka Korupsi

Nasional
Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar

Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar

Nasional
Soal Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong, Menpora: Prinsipnya Kami Ikuti PSSI

Soal Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong, Menpora: Prinsipnya Kami Ikuti PSSI

Nasional
Soal Potensi Jadi Ketum Golkar, Bahlil: Belum, Kita Lihat Saja Prosesnya

Soal Potensi Jadi Ketum Golkar, Bahlil: Belum, Kita Lihat Saja Prosesnya

Nasional
Tanggal 31 Maret Memperingati Hari Apa?

Tanggal 31 Maret Memperingati Hari Apa?

Nasional
Bawaslu Akui Tak Proses Laporan Pelanggaran Jokowi Bagikan Bansos dan Umpatan Prabowo

Bawaslu Akui Tak Proses Laporan Pelanggaran Jokowi Bagikan Bansos dan Umpatan Prabowo

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com