Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Airlangga Hartarto: Seluruh Provinsi dan Ormas Golkar Beri Kepercayaan kepada Saya

Kompas.com - 15/11/2019, 10:55 WIB
Fitria Chusna Farisa,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapat pimpinan nasional (rapimnas) Partai Golkar yang digelar pada Kamis (14/11/2019) menghasilkan sejumlah keputusan.

Sejumlah keputusan itu diambil untuk mempersiapkan penyelenggaraan Musyawarah Nasional Partai Golkar pada Desember mendatang, serta arah Golkar ke depan.

"Jadi hasil rapimnas ini salah satu tadi sosialisasi jadwal munas yaitu tanggal 3 sampai 6 (Desember) di Jakarta," kata Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto usai rapimnas di Hotel Ritz Carlton, Jakarta Selatan, Jumat (15/11/2019) dini hari.

Airlangga mengatakan, pemilihan ketua umum melalui munas akan mengutamakan mekanisme musyawarah mufakat.

Baca juga: Hampir Seluruh Pengurus DPD Ingin Airlangga Kembali Pimpin Golkar

Mekanisme tersebut, kata dia, diambil dengan mempertimbangkan kondisi partai yang solid dan kondusif.

Airlangga pun mengklaim dirinya telah mengantongi dukungan dari seluruh pengurus daerah dan ormas Partai Golkar dalam munas.

"Ini kan mekanismenya berada di munas, jadi nanti kita lihat pada munas tanggal 3 sampai 6 aspirasi daripada seluruh provinsi dan ormas Partai Golkar mayoritas, Alhamdulilah, memberikan kepercayaan kepada saya," ujar dia.

Selain persiapan munas, rapimnas juga menghasilkan sejumlah keputusan lainnya.

Misalnya, terkait dengan penyelenggaraan Pilkada 2020, Partai Golkar memberikan kesempatan kepada kader-kadernya sebagai prioritas utama.

Baca juga: Bamsoet Sebut Suara Internal Golkar Belum Sepakat soal Calon Ketum

Kemudian, perihal peraturan perundang-undangan dan proses legislasi yang berpengaruh pada penyelenggaraan pilpres dan pilkada ke depan, hal itu diserahkan pada fraksi Golkar di parlemen.

"Dari pandangan umum hampir semua memberikan dukungan. Untuk itu saya berterima kasih dan ini menjadi pemacu untuk terus bekerja sampai ke munas nanti dan terus menjaga soliditas internal pantai," kata Airlangga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Yusril Akui Sebut Putusan 90 Problematik dan Cacat Hukum, tapi Pencalonan Gibran Tetap Sah

Yusril Akui Sebut Putusan 90 Problematik dan Cacat Hukum, tapi Pencalonan Gibran Tetap Sah

Nasional
Bukan Peserta Pilpres, Megawati Dinilai Berhak Kirim 'Amicus Curiae' ke MK

Bukan Peserta Pilpres, Megawati Dinilai Berhak Kirim "Amicus Curiae" ke MK

Nasional
Perwakilan Ulama Madura dan Jatim Kirim 'Amicus Curiae' ke MK

Perwakilan Ulama Madura dan Jatim Kirim "Amicus Curiae" ke MK

Nasional
PPP Tak Lolos ke DPR karena Salah Arah Saat Dukung Ganjar?

PPP Tak Lolos ke DPR karena Salah Arah Saat Dukung Ganjar?

Nasional
Kubu Prabowo Sebut 'Amicus Curiae' Megawati soal Kecurangan TSM Pilpres Sudah Terbantahkan

Kubu Prabowo Sebut "Amicus Curiae" Megawati soal Kecurangan TSM Pilpres Sudah Terbantahkan

Nasional
BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada Dampak Erupsi Gunung Ruang

BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada Dampak Erupsi Gunung Ruang

Nasional
Demokrat Tak Resisten jika Prabowo Ajak Parpol di Luar Koalisi Gabung Pemerintahan ke Depan

Demokrat Tak Resisten jika Prabowo Ajak Parpol di Luar Koalisi Gabung Pemerintahan ke Depan

Nasional
Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Nasional
Aktivis Barikade 98 Ajukan 'Amicus Curiae', Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Aktivis Barikade 98 Ajukan "Amicus Curiae", Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Nasional
Kepala Daerah Mutasi Pejabat Jelang Pilkada 2024 Bisa Dipenjara dan Denda

Kepala Daerah Mutasi Pejabat Jelang Pilkada 2024 Bisa Dipenjara dan Denda

Nasional
KPK Panggil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor sebagai Tersangka Hari Ini

KPK Panggil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor sebagai Tersangka Hari Ini

Nasional
Daftar 33 Pengajuan Amicus Curiae Sengketa Pilpres 2024 di MK

Daftar 33 Pengajuan Amicus Curiae Sengketa Pilpres 2024 di MK

Nasional
Apa Gunanya 'Perang Amicus Curiae' di MK?

Apa Gunanya "Perang Amicus Curiae" di MK?

Nasional
Dampak Erupsi Gunung Ruang: Bandara Ditutup, Jaringan Komunikasi Lumpuh

Dampak Erupsi Gunung Ruang: Bandara Ditutup, Jaringan Komunikasi Lumpuh

Nasional
Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com