JAKARTA, KOMPAS.com - Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Ace Hasan Syadzily, mengatakan, kasus dugaan surat suara tercoblos di Malaysia harus diusut secara tuntas.
Jika tidak, kasus tersebut akan menimbulkan berbagai spekulasi politik.
"Sebaiknya ditelusuri dulu sejelas-jelasnya agar tidak menimbulkan berbagai spekulasi politik," kata Ace saat dihubungi Kompas.com, Kamis (11/4/2019).
Baca juga: Soal Surat Suara Tercoblos di Malaysia, AHY Sebut Mengkhawatirkan
Ace mengatakan, jika memang ditemukan pelanggaran maka harus diselesaikan sesuai mekanisme Undang-Undang Pemilu.
"Kami serahkan kepada mekanisme pelanggaran pemilu. Kita harus tuduk pada UU Pemilu," ujar Ace.
Selanjutnya, Ace menegaskan, cara-cara curang seperti dugaan kasus surat suara tercoblos itu bukan bagian dari cara TKN untuk memenangkan Jokowi-Ma'ruf.
"Ini bukan bagian dari cara kami untuk memenangkan pasangan kami di luar negeri," kata dia.
Baca juga: Surat Suara Diduga Tercoblos di Malaysia, Ini yang Dilakukan TKN Jokowi-Maruf
Beredar video amatir yang menunjukkan surat suara sudah tercoblos. Surat suara itu dimuat dalam puluhan kantong.
Diduga, hal ini terjadi di Selangor, Malaysia. Video ini beredar di WhatsApp dan media sosial.
Berikut potongan narasi yang ada dalam video:
Kita sudah melakukan penggerebekan di Bandar Baru Bangi di Universiti tempatnya. Barang-barang sudah dicoblos. Di Malaysia, Selangor.
Sudah dicoblos 01, Partai Nasdem nomor 5, calegnya nomor urut 3 namanya Ahmad.
Kami harap KPU Indonesia membatalkan semua urusan tentang DPL Malaysia dari hari ini sampai tgl 14. Kalau tidak kami akan duduki KBRI.
Kronologi gimana?
Kita ngintip, kita tahu pergerakan beberapa hari keluar masuk ada komplain dari masyarakat. Ada sekitar 57 kantong hitam.
Di kedai kosong di Bandar Baru Bangi, Taman Universiti Bangi, Selangor, Malaysia.
Infografik: Menuju Istana 2019
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.