Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sajian 26.600 Tahu Sumedang Pecahkan Rekor MURI

Kompas.com - 16/02/2019, 14:31 WIB
Aam Aminullah,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

SUMEDANG, KOMPAS.com - Ribuan warga Kabupaten Sumedang, Jawa Barat (Jabar) antusias mengikuti pemecahan rekor MURI untuk penyajian tahu Sumedang terbanyak di Alun-alun Sumedang, Jabar, Sabtu (16/2/2019) pagi.

Dalam upaya pemecehan rekor tersebut, pihak penyelenggara menyajikan 26.600 tahu Sumedang.

Kapolres Sumedang AKBP Hartoyo mengatakan, pemecahan rekor dunia yang diprakarsai Kapolda Jabar ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan "Milenial Road Safety Festival" di wilayah Sumedang.

"Alhamdulillah ya, warga Sumedang begitu antusias mengikuti kegiatan ini. Bisa dilihat sendiri, setelah tahu selesai dihitung tim MURI, 26.600 biji tahu habis diserbu warga," ujarnya kepada Kompas.com usai kegiatan di Alun-alun Sumedang.

Baca juga: Pemecahan Rekor MURI Makan Ayam Geprek Akan Digelar di Ancol

Upaya tersebut akhirnya berhasil. Manajer Senior MURI Awan Raharjo Senior mengatakan, sebanyak 26.600 biji tahu Sumedang ini memecahkan rekor penyajian terbanyak se-Indonesia, bahkan rekor dunia

Selain pemecehana rekor, rangkaian kegiatan lainnya seperti lomba makan tahu Sumedang terbanyak yang diikuti puluhan peserta dari kalangan pelajar dan mahasiswa atau generasi milenial di Sumedang.

"Melalui kegiatan ini, kami mengajak warga, khususnya generasi milenial untuk lebih patuh dan sadar akan pentingnya keselamatan berlalu lintas," ujar Hartoyo.

Acara tersebut disambut baik oleh para pengunjug. Salah satunya Tiara Hilwia, mahasiswa semester 4 PGSD UPI Sumedang yang mengaku senang bisa menyaksikan langsung kegiatan ini.

"Meskipun tahu Sumedangnya gak kebagian, karena tadi saking banyaknya warga yang berebut, tapi seneng bisa ada di sini. Ngikutin kegiatan ini," ucap Tiara.

Baca juga: Pecahkan Rekor MURI, Seperti Ini Proses Daur Ulang Kertas oleh Siswa SD Tarakanita 5

Tak hanya diikuti generasi milenial, Juariah (61) warga Babakan Regol, Kelurahan Regol Wetan, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang juga antusias mengikuti kegiatan itu.

Juariah mengatakan baru pertama kali melihat begitu banyak tahu Sumedang yang tersaji.

"Senang bisa makan tahu Sumedang banyakan seperti ini. Memang tiap hari makan tahu Sumedang tapi enggak bosen," ujarnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com