JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo, Senin (14/1/2019) sore, melakukan konferensi video dengan Presiden ke-3 RI BJ Habibie.
Presiden berkomunikasi dari Presidential Lounge, Istana Kepresidenan Jakarta. Sementara, Habibie saat ini sedang berobat di Jerman.
"Prof Habibie, bagaimana kabar?" sapa Presiden.
"Baik, semakin sehat," jawab Habibie.
Habibie kemudian menceritakan bahwa saat ini ia tengah bersiap menghadapi operasi ganti lensa mata. Namun, ia memastikan bahwa operasi pada matanya bukanlah operasi berat.
Selain mata, ia juga mengaku, mengalami masalah pada ginjalnya.
"Ginjalnya yang agak berat," kata Habibie.
Habibie lalu mengatakan, teknik pengobatan yang sedang dijalaninya, yakni bernama "bioresonansi".
"Jadi mereka mengukur seluruh badan saya. Setiap organ itu kan memiliki resonansi. Jadi dia bisa deteksi, mana (organ) yang oke, mana yang tidak oke," ujar Habibie.
"Kalau tidak oke, dia perbaiki dengan memberikan program agar dikembalikan seperti semula. Tapi ternyata itu tidak pakai obat," lanjut Habibie.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan