Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Pasien Peserta BPJS Rawat Inap Dipindahkan ke Gerbang Tol

Kompas.com - 11/01/2019, 09:58 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com — Belum lama ini beredar kabar mengenai pasien peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan akan dipindahkan dari rumah sakit ke gerbang tol, khususnya pasien rawat inap.

Kabar ini beredar di media sosial Facebook sejak Senin (7/1/2019).

BPJS Kesehatan pun memberikan tanggapan terhadap kabar ini.

Narasi yang beredar:

Berdasarkan penelusuran Kompas.com, kabar ini berawal dari salah satu pengguna media sosial Facebook yang mengunggah foto bertuliskan:

"MA'AF KHUSUS PASIEN PESERTA BPJS

RUANG RAWAT INAP
DIPINDAHKAN KE GERBANG TOL
KARENA UANG IURAN ANDA
DIPERGUNAKAN DI SANA"

Adapun unggahan ini diunggah pada Senin (7/1/2019) pukul 14.33 WIB.

Pengunggah juga memberikan caption pada foto, yakni:

"Besok klu sakit, bangsal pindah ke jalan tol gaes....
Masih muat banyak
Gue jg peserta BPJS ... hikhikhik...."

Hingga saat ini, unggahan tersebut telah memperoleh respons sebanyak 371 kali dan telah dibagikan 641 kali oleh pengguna Facebook lainnya.

Penelusuran Kompas.com:

Kepala Humas BPJS Kesehatan Mohammad Iqbal Anas Arum mengatakan, foto pasien peserta BPJS dipindahkan ke jalan tol adalah hoaks.

"Itu benar-benar hoaks. Foto itu dimuat di media online pada 2014. Kemudian dimodifikasi seolah-olah menjadi sebuah kebenaran, padahal faktanya bukan seperti itu," ujar Iqbal saat dihubungi Kompas.com pada Jumat (11/1/2019).

Adapun pemberitaan yang benar yakni foto tersebut merupakan mantan Direktur Kepesertaan BPJS Kesehatan Sri Endang Tidarwati dan Direktur Hubungan Antar-Lembaga BPJS Kesehatan, Purnawarman Basundoro dalam sebuah acara.

Lalu, spanduk tersebut bukan betuliskan pengumuman pasien peserta BPJS rawat inap yang dipindahkan ke jalan tol, melainkan contoh kartu identitas peserta BPJS Kesehatan.

Iqbal mengungkapkan, program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) telah berjalan di tahun keenam.

Ia juga berharap adanya dukungan dari masyarakat untuk kesuksesan program JKN-KIS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diminta Kubu Anies Jadi Saksi Sengketa Pilpres 2024, Airlangga Tunggu Undangan MK

Diminta Kubu Anies Jadi Saksi Sengketa Pilpres 2024, Airlangga Tunggu Undangan MK

Nasional
Pakar Sebut Kesaksian 4 Menteri di Sidang Sengketa Pilpres Penting, Bisa Ungkap Politisasi Bansos

Pakar Sebut Kesaksian 4 Menteri di Sidang Sengketa Pilpres Penting, Bisa Ungkap Politisasi Bansos

Nasional
Prabowo Bilang Demokrasi Tidak Mudah, tetapi Paling Dikehendaki Rakyat

Prabowo Bilang Demokrasi Tidak Mudah, tetapi Paling Dikehendaki Rakyat

Nasional
Menko Polhukam Sebut Pengamanan Rangkaian Paskah Dilakukan Terbuka dan Tertutup

Menko Polhukam Sebut Pengamanan Rangkaian Paskah Dilakukan Terbuka dan Tertutup

Nasional
Prabowo-Gibran Buka Puasa Bareng Golkar, Semeja dengan Airlangga, Agung Laksono, dan Akbar Tandjung

Prabowo-Gibran Buka Puasa Bareng Golkar, Semeja dengan Airlangga, Agung Laksono, dan Akbar Tandjung

Nasional
Fahira Idris: Pendekatan Holistik dan Berkelanjutan Diperlukan dalam Pengelolaan Kawasan Aglomerasi Jabodetabekjur

Fahira Idris: Pendekatan Holistik dan Berkelanjutan Diperlukan dalam Pengelolaan Kawasan Aglomerasi Jabodetabekjur

Nasional
KPK: Baru 29 Persen Anggota Legislatif yang Sudah Serahkan LHKPN

KPK: Baru 29 Persen Anggota Legislatif yang Sudah Serahkan LHKPN

Nasional
Dewas Sudah Teruskan Aduan Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar ke Deputi Pimpinan

Dewas Sudah Teruskan Aduan Jaksa KPK Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar ke Deputi Pimpinan

Nasional
Rekening Jaksa KPK yang Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar Diperiksa

Rekening Jaksa KPK yang Diduga Peras Saksi Rp 3 Miliar Diperiksa

Nasional
Kasus Kredit Ekspor LPEI, KPK Buka Peluang Tetapkan Tersangka Korporasi

Kasus Kredit Ekspor LPEI, KPK Buka Peluang Tetapkan Tersangka Korporasi

Nasional
Pakar Hukum Dorong Percepatan 'Recovery Asset' dalam Kasus Korupsi Timah yang Libatkan Harvey Moeis

Pakar Hukum Dorong Percepatan "Recovery Asset" dalam Kasus Korupsi Timah yang Libatkan Harvey Moeis

Nasional
Sidak ke Kalteng, Satgas Pangan Polri Minta Pasar Murah Diintensifkan Jelang Lebaran

Sidak ke Kalteng, Satgas Pangan Polri Minta Pasar Murah Diintensifkan Jelang Lebaran

Nasional
Puspen TNI Sebut Denpom Jaya Dalami Dugaan Prajurit Aniaya Warga di Jakpus

Puspen TNI Sebut Denpom Jaya Dalami Dugaan Prajurit Aniaya Warga di Jakpus

Nasional
Bea Cukai dan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Gagalkan Peredaran Serbuk MDMA dan Kokain Cair

Bea Cukai dan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Gagalkan Peredaran Serbuk MDMA dan Kokain Cair

Nasional
TNI Kirim Payung Udara, Bisa Angkut 14 Ton Bantuan untuk Warga Gaza Via Udara

TNI Kirim Payung Udara, Bisa Angkut 14 Ton Bantuan untuk Warga Gaza Via Udara

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com