Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ma'ruf Amin Lepas Relawan Medis ke Banten dan Sukabumi

Kompas.com - 04/01/2019, 13:03 WIB
Christoforus Ristianto,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil presiden nomor urut 01, Ma'ruf Amin, melepas 40 tim medis dan SAR Relawan Jokowi (Rejo) ke Banten dan Sukabumi di kediamannya di Jalan Situbondo Nomor 12, Jakarta, Jumat (4/1/2019).

Dalam kunjungan ini, rombongan tim medis diwakili oleh Ketua Umum Dokter Rejo HM Darmizal.

Dalam sambutannya, Darmizal menyebutkan, sebanyak 12 dokter dari relawan Rejo akan diberangkatkan untuk membantu kebutuhan medis kepada korban tsunami di Pandeglang dan longsor di Sukabumi.

"Hari ini DPP Rejo, Relawan Jokowi yang dipimpin Ketua Dewan Pembina Mayjen Sidarto Danusubroto, sahabat lama Abah, melakukan pemberangkatan tim medis sebanyak 12 orang yang terdiri dari 6 dokter, perawat dan para apoteker," kata Darmizal. 

Selain Darmizal, kunjungan ini juga dihadiri mantan Watimpres Mayjen (Purn) selaku Dewan Penasihat Rejo Sidarto Danusubroto dan mantan Menteri Perhubungan, Lakasamana Madya (Purn) Freddy Numberi.

Darmizal mengatakan, para relawan akan melakukan pengobatan massal secara gratis di daerah yang terdampak tsunami yang perlu bantuan dokter.

"Jadi nanti kamijuga akan pintu ke pintu kepada para warga untuk mensosialisasikan pasangan Jokowi-Ma'ruf. Harapan kami apa yang dilakukan Rejo ini bermanfaat bagi semua masyarakat," lanjut dia.

Sementara itu, Sidarto mengungkapkan, bertemu secara langsung dengan Ma'ruf merupakan sebuah kehormatan bagi relawan Jokowi. 

"Sebuah kehormatan diterima oleh cawapres. Beliau adalah pelindung dari semua relawan Jokowi-Ma'ruf, beliau pelindung semua kekuatan Jokowi-Ma'ruf. Kita semua harus bekerja dari pintu ke pintu memenangkan Jokowi-Ma'ruf di Indonesia," ucap Sidarto.

Sementara itu, Ma'ruf juga mengucapkan terima kasih atas kunjungan tim dokter dari relawan Jokowi ini.

Ia berharap agar tim dokter ini dapat memberikan bantuan secara maksimal kepada para korban tsunami.

"Saya menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada bapak-bapak, saudara-saudara yang telah berkunjung ke tempat saya dan bertekad memenangkan Jokowi-Ma'ruf Amin," ujar Ma'ruf.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Kubu Prabowo-Gibran Yakin Gugatan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Ditolak MK

Nasional
Aktivis Barikade 98 Ajukan 'Amicus Curiae', Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Aktivis Barikade 98 Ajukan "Amicus Curiae", Minta MK Putuskan Pemilu Ulang

Nasional
Kepala Daerah Mutasi Pejabat Jelang Pilkada 2024 Bisa Dipenjara dan Denda

Kepala Daerah Mutasi Pejabat Jelang Pilkada 2024 Bisa Dipenjara dan Denda

Nasional
KPK Panggil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Sebagai Tersangka Hari Ini

KPK Panggil Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Sebagai Tersangka Hari Ini

Nasional
Daftar 33 Pengajuan Amicus Curiae Sengketa Pilpres 2024 di MK

Daftar 33 Pengajuan Amicus Curiae Sengketa Pilpres 2024 di MK

Nasional
Apa Gunanya 'Perang Amicus Curiae' di MK?

Apa Gunanya "Perang Amicus Curiae" di MK?

Nasional
Dampak Erupsi Gunung Ruang: Bandara Ditutup, Jaringan Komunikasi Lumpuh

Dampak Erupsi Gunung Ruang: Bandara Ditutup, Jaringan Komunikasi Lumpuh

Nasional
Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Megawati Lebih Pilih Rekonsiliasi dengan Jokowi atau Prabowo? Ini Kata PDI-P

Nasional
Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan 'Cawe-cawe' Pj Kepala Daerah

Yusril Sebut Kekalahan Prabowo di Aceh Mentahkan Dugaan "Cawe-cawe" Pj Kepala Daerah

Nasional
Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Kejagung Kembali Sita Mobil Milik Harvey Moeis, Kini Lexus dan Vellfire

Nasional
Yusril Harap 'Amicus Curiae' Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Yusril Harap "Amicus Curiae" Megawati Tak Dianggap Tekanan Politik ke MK

Nasional
Soal Peluang Rekonsiliasi, PDI-P: Kami Belum Bisa Menerima Perlakuan Pak Jokowi dan Keluarga

Soal Peluang Rekonsiliasi, PDI-P: Kami Belum Bisa Menerima Perlakuan Pak Jokowi dan Keluarga

Nasional
IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Kota dengan Kota Brasilia

IKN Teken Kerja Sama Pembangunan Kota dengan Kota Brasilia

Nasional
Yusril Sebut 'Amicus Curiae' Megawati Harusnya Tak Pengaruhi Putusan Hakim

Yusril Sebut "Amicus Curiae" Megawati Harusnya Tak Pengaruhi Putusan Hakim

Nasional
ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

ICW Dorong Polda Metro Dalami Indikasi Firli Bahuri Minta Rp 50 M Ke SYL

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com