Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DPP PAN Akan Berikan Sanksi Ketua DPW Kalsel yang Dukung Jokowi-Ma'ruf

Kompas.com - 10/12/2018, 13:08 WIB
Kristian Erdianto,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekjen Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno mengatakan, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) akan menindak dan memberikan sanksi terhadap Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Kalimantan Selatan yang memberikan dukungan ke pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

Keputusan DPW PAN Kalsel tak sejalan dengan keputusan PAN mengusung pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

“Kami sedang menghimpun fakta dan informasi yang akurat mengenai sikap Ketua DPW PAN Kalsel. Setelah itu kami baru akan bertindak,” ujar Eddy melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Senin (10/12/2018).

Baca juga: Alasan Utama DPW PAN Kalsel Alihkan Dukungan ke Jokowi-Maruf

Kendati demikian, Eddy belum dapat memastikan bentuk sanksi apa yang akan dijatuhkan.

Ia belum bisa memastikan sanksi tersebut sampai DPP memperoleh informasi dan klarifikasi secara menyeluruh.

"Bentuk sanksi akan tergantung pada beberapa hal. Mulai dari sanksi peringatan sampai dengan pemberhentian. Saya belum bisa memastikan sanksinya sampai dengan kami memperoleh seluruh info dan faktanya," tuturnya

Eddy mengaku terkejut dengan beredarnya surat dukungan DPW PAN Kalsel kepada pasangan Jokowi dan Ma’ruf Amin. Surat tersebut ditandatangani oleh Ketua DPW H Muhidin.

Baca juga: Erick Thohir Berterima Kasih atas Dukungan DPW PAN Kalsel ke Jokowi-Maruf

Eddy kembali mengingatkan seluruh jajaran pengurus dan kader PAN untuk berkomitmen tinggi mendukung kemenangan paslon Prabowo-Sandi sebagaimana telah diputuskan dalam forum Rakernas PAN 2018.

"DPP akan bertindak tegas terhadap pengurus yang tidak sejalan dengan keputusan DPP," kata Eddy.

Sebelumnya, Ketua DPW PAN Kalimantan Selatan Muhidin membenarkan bahwa pihaknya telah melakukan deklarasi untuk mendukung pasangan Jokowi-Ma'ruf di Hotel Rattan Inn, Banjarmasin, Minggu (9/12/2018).

Baca juga: Berbeda dengan DPP, DPD PAN Tanah Bumbu Dukung Jokowi-Maruf

Surat deklarasi dukungan juga sudah diserahkan kepada Tim Kampanye Daerah Jokowi-Ma'ruf Kalimantan Selatan.

"Benar. Kami mendukung kemenangan Jokowi dan Ma'ruf Amin di Kalimantan Selatan," kata Muhidin saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu malam.

Menurut Muhidin, ada sejumlah alasan pihaknya mengalihkan dukungan kepada Jokowi-Ma'ruf.

Salah satunya karena mereka tak berani berbeda suara dengan mayoritas masyarakat di provinsi itu.

Menurut dia, mayoritas masyarakat Kalsel mampu melihat dan merasakan kerja pembangunan di era Jokowi.

"Pembangunan harus dilakukan dua periode. Karena kalau hanya satu kali, program pemerintah tidak maksimal. Contohnya saya menjabat Wali Kota Banjarmasin di dua periode, bisa membangun Banjarmasin," ujar Muhidin.

Muhidin berharap, seluruh kader PAN dan masyarakat pendukung di Kalimantan Selatan akan turut mendukung kemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin. Dia mengatakan sudah menginstruksikan seluruh kader PAN di provinsi itu untuk mendukung pasangan petahana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com