Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SBY Ingatkan Masyarakat Terus Bersatu dan Saling Toleran

Kompas.com - 09/12/2018, 12:46 WIB
Rakhmat Nur Hakim,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden keenam RI sekaligus Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengingatkan agar masyarakat Indonesia terus bersatu.

Ia mengatakan, jika masyarakat terus bersatu, Indonesia akan maju. Hal itu disampaikan SBY saat berkunjung ke Pacitan, Jawa Timur, Sabtu (8/12/2018).

"Pesan saya, dari Pacitan untuk seluruh masyarakat Indonesia, agar Indonesia maju kita harus bersatu, saling toleransi, tidak jahat, taat hukum, Insya Allah kita akan maju," kata SBY melalui keterangan tertulis, Minggu (9/12/2018).

Dalam kunjungannya ke Pacitan, SBY juga menyaksikan pemecahan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) oleh masyarakat Pacitan dengan menari rontek yang melibatkan 5.000 penari.

Ia pun bangga acara pemecahan rekor MURI tersebut bisa terlaksana dengan sukses.

"Saya bangga warga Pacitan kreatif, saya juga bangga dengan Pemerintah Kabupaten Pacitan yang sudah membuat perhelatan yang indah ini, dari Tanah Pacitan, marilah kita rawat, agar bumi terjaga untuk anak cucu kita," kata SBY lagi.

Baca juga: Maju sebagai Petahana, Jokowi Dinilai Tiru Cara SBY

SBY mengatakan Pacitan juga punya banyak pantai yang indah dan banyak adat budaya yang elok.

Karena itu, ia mengajak warga Pacitan untuk menjaga budaya dan tradisi lokal agar tetap lestari serta tak tergilas zaman.

"Saya putra Pacitan, tanah kelahiran saya, saya, saya berpesan walaupun Pacitan kini sudah maju, jangan sampai meninggalkan adat dan nilai budaya," lanjut SBY.

Kompas TV Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono meminta tidak saling serang pribadi pasangan calon dalam kampanye Pilpres. Menurut SBY kritik dan saling serangsebaiknya dilakukan pada program kerja. Pernyataan ini disampaikan Susilo Bambang Yudhoyono saat bertemu dengan kader Partai Demokrat dan warga di Cianjur, Jawa Barat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Beda Sikap PSI: Dulu Tolak Proporsional Tertutup, Kini Harap Berlaku di Pemilu 2029

Nasional
Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Banjir “Amicus Curiae”, Akankah Lahir “Pahlawan” Pengadilan?

Nasional
Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 22 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

TNI Tembak 2 Anggota OPM yang Serang Pos Prajurit di Paro Nduga, tapi Berhasil Melarikan Diri

Nasional
Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Nasional
Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar

Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar

Nasional
KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Nasional
KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com