Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rachmawati Minta Relawan Prabowo-Sandi Lebih Solid Ketimbang Prabowo-Hatta

Kompas.com - 13/11/2018, 14:39 WIB
Reza Jurnaliston,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Para relawan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menggelar konsolidasi menuju deklarasi nasional.

Wakil Ketua BPN Rachmawati Soekarno Putri dalam arahannya, menekankan betapa pentingnya peran para relawan dalam menyukseskan duet Prabowo-Sandiaga.

“Pertemuan ini dalam rangka memantapkan apakah tujuan kita untuk membentuk relawan yang bergabung dalam Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi sebagai calon presiden dan calon wakil presiden,” tutur Rachmawati di Gedung RJA Kompleks Perumahan Anggota DPR, Kalibata, Jakarta Selatan, Selasa(13/11/2018).

Baca juga: Fadli Zon Yakin Kader Demokrat Tetap Dukung Prabowo-Sandiaga Uno

Rachmawati mengungkit kontestasi Pilpres 2014. Saat itu, para relawan pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa tidak terkonsolidasi dengan baik.

Rachmawati meminta, para relawan terkoordinasi agar solid dan memenangkan Pilpres 2019.

“Amat disayangkan tidak dikonsolidasi (relawan Pilpres 2014), baik vertikal maupun horizantal dengan baik bahkan tidak ada komando semau-maunya tidak rekonsolider,” tutur Rachmawati.

“Harus satu komando masing-masing tidak ke sana ke sini, tidak jelas arahnya,” tutur Rachmawati. 

Pilpres 2019, lanjut Rachamawati, adalah perang teritorial untuk memenangkan teritori darat.

“Tugasnya relawan akan diberi pelatihan door to door,” kata Rachmawati.

Baca juga: Pernyataan Ibas Dinilai Indikasi Dukungan Setengah Hati Demokrat untuk Prabowo-Sandiaga

Lebih lanjut, Rachmawati juga menyoroti persiapan pasukan udara. Pasukan udara yang dimaksud adalah relawan yang memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi dan media sosial.

“Perang udara enggak main-main dengan kecanggihan segala macam,” kata Rachmawati.

Sementara, Direktur Direktorat Relawan Badan Pemenangan Nasional Ferry Mursyidan Baldan menyampaikan, semua relawan harus bersinergi untuk memenangkan pasangan Prabowo-Sandiaga dalam Pilpres 2019.

“Kita melakukan sebuah sinergi, karena kita tidak sedang berkompetisi tentang kebesaran organisasi kita. Tapi kita berkompetisi mengumpulkan energi memenangkan Prabowo-Sandi,” tutur Ferry.

Ferry menjelaskan, tujuan pertemuan kali ini untuk menyiapkan deklarasi nasional relawan Prabowo-Sandiaga yang rencananya digelar di Istora Senayan, pada Kamis (22/11/2018).

Deklarasi tersebut akan dihadiri pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Kompas TV Tudingan Presiden Joko Widodo soal adanya pihak yang melakukan politik Genderuwo berbalas puisi dari wakil Ketua DPR yang juga Waketum Gerindra Fadli Zon. Soal adanya Genderuwo di Istana apakah &quot;Genderuwo&quot; ini merujuk pada sosok atau perilaku seseorang atau sekelompok orang? lalu siapa bermain politik Genderuwo?<br /> <br /> Untuk membahasnya sudah hadir di studio juru bicara badan pemenangan nasional Prabowo-Sandi, Andre Rosiade lalu ada wakil direktur tim kampanye nasional Jokowi-Maruf, Lukman Edy serta pakar komunikasi politik Lely Arrianie.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sejarah Hari Bhakti Pemasyarakatan 27 April

Sejarah Hari Bhakti Pemasyarakatan 27 April

Nasional
Tanggal 26 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 26 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Golkar Ungkap Faktor Keadilan Jadi Rumusan Prabowo Bentuk Komposisi Kabinet

Golkar Ungkap Faktor Keadilan Jadi Rumusan Prabowo Bentuk Komposisi Kabinet

Nasional
Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Pakar Angkat Contoh Kasus Mulan Jameela

Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Pakar Angkat Contoh Kasus Mulan Jameela

Nasional
Prabowo: Kami Akan Komunikasi dengan Semua Unsur untuk Bangun Koalisi Kuat

Prabowo: Kami Akan Komunikasi dengan Semua Unsur untuk Bangun Koalisi Kuat

Nasional
PDI-P Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda, KPU: Pasca-MK Tak Ada Pengadilan Lagi

PDI-P Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda, KPU: Pasca-MK Tak Ada Pengadilan Lagi

Nasional
Sedang di Yogyakarta, Ganjar Belum Terima Undangan Penetapan Prabowo-Gibran dari KPU

Sedang di Yogyakarta, Ganjar Belum Terima Undangan Penetapan Prabowo-Gibran dari KPU

Nasional
Pakar Nilai Gugatan PDI-P ke PTUN Sulit Dikabulkan, Ini Alasannya

Pakar Nilai Gugatan PDI-P ke PTUN Sulit Dikabulkan, Ini Alasannya

Nasional
Airlangga Klaim Pasar Respons Positif Putusan MK, Investor Dapat Kepastian

Airlangga Klaim Pasar Respons Positif Putusan MK, Investor Dapat Kepastian

Nasional
PDI-P Sebut Proses di PTUN Berjalan, Airlangga Ingatkan Putusan MK Final dan Mengikat

PDI-P Sebut Proses di PTUN Berjalan, Airlangga Ingatkan Putusan MK Final dan Mengikat

Nasional
Golkar Belum Mau Bahas Jatah Menteri, Airlangga: Tunggu Penetapan KPU

Golkar Belum Mau Bahas Jatah Menteri, Airlangga: Tunggu Penetapan KPU

Nasional
Prabowo: Kami Berhasil di MK, Sekarang Saatnya Kita Bersatu Kembali

Prabowo: Kami Berhasil di MK, Sekarang Saatnya Kita Bersatu Kembali

Nasional
Kepala BNPT: Waspada Perkembangan Ideologi di Bawah Permukaan

Kepala BNPT: Waspada Perkembangan Ideologi di Bawah Permukaan

Nasional
KPK Dalami 2 LHKPN yang Laporkan Kepemilikan Aset Kripto, Nilainya Miliaran Rupiah

KPK Dalami 2 LHKPN yang Laporkan Kepemilikan Aset Kripto, Nilainya Miliaran Rupiah

Nasional
Pertamina dan Polri Jalin Kerja Sama dalam Publikasi untuk Edukasi Masyarakat

Pertamina dan Polri Jalin Kerja Sama dalam Publikasi untuk Edukasi Masyarakat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com