JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menjamin Our Ocean Conference (OOC) di Bali pada 29-30 Oktober 2018 akan membawa banyak manfaat bagi Indonesia.
Ia berharap, pelaksanaan OOC 2018 akan menunjukkan kepemimpinan Indonesia di bidang kelautan internasional.
"Indonesia yang akan menjadi poros maritim harus menunjukkan leadership di bidang kelautan internasional," kata Susi usai mengikuti rapat terbatas persiapan OOC 2018, di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin (22/10/2018).
Baca juga: Disebut Sandiaga Luar Biasa, Ini Respons Menteri Susi
"Di bidang maritim, kita ini salah satu pemilik laut terbesar. Tentunya apa saja kebijakan internasional ya akan berpengaruh kepada kita," tambah Susi.
Menurut Susi, OOC akan diikuti 1.900 delegasi.
Selain itu, OCC diikuti oleh 200 civil society, serta banyak organisasi kemasyarakatan lainnya.
"Ada enam kepala negara atau presiden, satu wakil presiden, 36 menteri yang sudah confirm," kata Susi.
Susi yakin penyelenggaraan OOC 2018 akan sukses karena Indonesia sudah memiliki pengalaman menyelenggarakan IMF-World Bank di Bali beberapa waktu lalu.
Baca juga: Ralat Ucapannya, Sandiaga Akui Kinerja Susi Luar Biasa
Susi juga mengungkapkan bahwa OOC ke-5 ini akan memprioritaskan beberapa isu, di antaranya area konservasi laut, komitmen mencegah polusi laut dari sampah plastik, perikanan berkelanjutan hingga pergantian iklim.
Selain itu, kata dia, penyelenggaaraan OOC 2018 akan memberikan keuntungan yang positif terhadap kebijakan-bejakan kelautan internasional.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.