Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Hari Ini Indonesia Punya Masa Depan dari Seorang Zohri, Jaga Jangan Sampai Layu"

Kompas.com - 12/07/2018, 13:09 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Kemenangan sprinter asal Nusa Tenggara Barat, Lalu Muhammad Zohri, sebagai juara dunia 100 meter atletik International Association of Athelthic Federation (IAAF) 2018 di Finlandia, mendapatkan apresiasi positif dari para netizen.

Prestasi Zohri ini mengukir sejarah baru bagi Indonesia. Ia menjadi sprinter pertama Indonesia yang menjadi juara pada event ini.

Baca juga: VIDEO: Detik-detik Kemenangan Zohri di Kejuaraan Dunia 100 Meter Atletik

Menanggapi kemenangannya, dikutip akun Youtube International Association of Athletics Federations (IAAF), IAAF Athletics, Zohri menyatakan bangga atas prestasinya.

"Sangat bangga sekali terhadap apa yang saya dapatkan. Ini sangat luar biasa bagi saya," kata Zohri, menjawab pertanyaan jurnalis.

"Perasaan saya bangga sekali soalnya saya bisa buat sejarah di sini," kata dia.

Selanjutnya, Zohri mengaku mempersiapkan diri untuk event selanjutnya, Asian Games 2018, yang akan digelar di Jakarta dan Palembang.

Komentar para netizen

Tak hanya Zohri yang bangga. Ungkapan bangga atas pencapaian Zohri juga memenuhi linimasa Twitter.

Para netizen menyampaikan pujian dan rasa bangga terhadap Zohri.

Komentar para netizen soal kemenangan ZohriTwitter Komentar para netizen soal kemenangan Zohri

“Berlari di lintasan paling luar (karena catatan waktu di kualifikasi yg kurang bagus) dan menjadi juara satu, itu kejadian yg unik. Langka. Sprinter Indonesia pula! Lalu Muhammad Zohri,” twit @tondy__, sambil menyertakan emoji tepuk tangan.

Komentar lain datang dari akun @p3nj3l4j4h.

Di tengah hiruk pikuknya kemegahan Piala Dunia, kita semua sampai melewatkan kabar baik dari Indonesia telah muncul Sang Bintang, juara dunia lari 100 M pria di Finlandia, saudara Lalu Muh. Zohri. Subhanallaah... Official yang dampingi ngga siap dengan bendera Merah Putih,” twitnya.

Baca juga: Kalahkan Sprinter AS, Lalu Muhammad Zohri Juara Dunia U20

Gilang Mahesa melalui akun @Gilang_Mahesa juga menyampaikan catatannya melalui sebuah twit.

“Dari M. Sarengat, kita mengenang Purnomo dan merindu Mardi Lestari, tetiba hari ini Indonesia punya masa depan pada diri seorang Lalu Muhammad Zohri. Jaga jangan sampai layu," twit Gilang.

Ada pula komentar dari Bintoro di @w_bhintoro yang memberikan apresiasi kepada Zohri.

Congrats! Mohammed Zohri..for 100m final U20 IAAF Championships 2018. GOLD medal winner... Perjuangan keras yang tak sia2..(meski..supporter sepi karena bola). Salut!. #runner #zohri #muhammadzohri #champion #IndonesiaJuara #pelari #GoldMedalWinner #menpora #RI1,” tulisnya.

Baca juga: Jadi Juara Dunia Atletik, Zohri Bangga Cetak Sejarah untuk Indonesia

Lalu Muhammad Zohri memenangkan laga final lari 100 meter putra di Ratina Stadium, Tampere, Finlandia, mengalahkan 7 pelari dari berbagai negara.

Posisi ke dua dan ketiga ditempati oleh dua pelari asal Amerika Serikat Anthony Schwarzt (10,22 detik) dan Eric Harisson (10,23 detik).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah Sejak 1999

CSIS: Pemilu 2024 Hasilkan Anggota DPR Muda Paling Minim Sepanjang Sejarah Sejak 1999

Nasional
PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

PPATK Koordinasi ke Kejagung Terkait Aliran Dana Harvey Moeis di Kasus Korupsi Timah

Nasional
Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Prabowo-Titiek Soeharto Hadiri Acara Ulang Tahun Istri Wismoyo Arismunandar, Ada Wiranto-Hendropriyono

Nasional
Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Banyak Catatan, DPR Dorong Revisi UU Pemilu Awal Periode 2024-2029

Nasional
Pakar Ragu UU Lembaga Kepresidenan Terwujud jika Tak Ada Oposisi

Pakar Ragu UU Lembaga Kepresidenan Terwujud jika Tak Ada Oposisi

Nasional
Istana Sebut Pertemuan Jokowi dan Prabowo-Gibran Semalam Atas Inisiatif Prabowo

Istana Sebut Pertemuan Jokowi dan Prabowo-Gibran Semalam Atas Inisiatif Prabowo

Nasional
Presiden Jokowi Ucapkan Selamat Saat Bertemu Prabowo Semalam

Presiden Jokowi Ucapkan Selamat Saat Bertemu Prabowo Semalam

Nasional
Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Nasional
CSIS: Mayoritas Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik

CSIS: Mayoritas Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik

Nasional
Korlantas Kaji Pengamanan Lalu Lintas Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali

Korlantas Kaji Pengamanan Lalu Lintas Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Jokowi Dukung Prabowo-Gibran Rangkul Semua Pihak Pasca-Pilpres

Jokowi Dukung Prabowo-Gibran Rangkul Semua Pihak Pasca-Pilpres

Nasional
Pakar Sebut Semua Lembaga Tinggi Negara Sudah Punya Undang-Undang, Hanya Presiden yang Belum

Pakar Sebut Semua Lembaga Tinggi Negara Sudah Punya Undang-Undang, Hanya Presiden yang Belum

Nasional
Saksi Ungkap SYL Minta Kementan Bayarkan Kartu Kreditnya Rp 215 Juta

Saksi Ungkap SYL Minta Kementan Bayarkan Kartu Kreditnya Rp 215 Juta

Nasional
Saksi Sebut Bulanan untuk Istri SYL dari Kementan Rp 25 Juta-Rp 30 Juta

Saksi Sebut Bulanan untuk Istri SYL dari Kementan Rp 25 Juta-Rp 30 Juta

Nasional
Tata Kelola Dana Pensiun Bukit Asam Terus Diperkuat

Tata Kelola Dana Pensiun Bukit Asam Terus Diperkuat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com