Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasdem Berharap Emil Dardak Mampu Dongkrak Elektabilitas Khofifah

Kompas.com - 23/11/2017, 11:38 WIB
Rakhmat Nur Hakim

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Johhny G Plate mengharapkan Bupati Trenggalek Emil Dardak dapat mendongkrak elektabilitas bakal calon gubernur Jawa Timur yang diusung partainya, yakni Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa.

Hal itu disampaikan Johnny menanggapi dipilihnya Emil Dardak oleh Khofifah sebagai calon wakil gubernur Jawa Timur pada Pilkada Jawa Timur 2018.

"Harapannya, pilihan terhadap cawagubnya (calon wakil gubernur) dapat memberi dorongan elektoral yang signifikan untuk memenangkan," ujar Johnny saat dihubungi, Kamis (23/11/2017).

Johnny pun menilai Emil sebagai kepala daerah muda merupakan sosok yang tepat untuk mendampingi Khofifah pada Pilkada Jawa Timur.

(Baca juga: Khofifah: Bismillah, Mudah-mudahan Sinergisitas Warga Jawa Timur)

Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa (kiri) berharap dukungan yang diberikan DPP Golkar kepada dirinya dan Bupati Trenggalek Emil Dardak (kanan) akan mempermudah langkahnya memenangkan pemilihan gubernur Jawa Timur 2018. Jakarta, Rabu (22/11/2017). KOMPAS.com/ MOH NADLIR Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa (kiri) berharap dukungan yang diberikan DPP Golkar kepada dirinya dan Bupati Trenggalek Emil Dardak (kanan) akan mempermudah langkahnya memenangkan pemilihan gubernur Jawa Timur 2018. Jakarta, Rabu (22/11/2017).
Ia menambahkan, Partai Nasdem akan mendeklarasikan bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur, yakni Khofifah-Emil. Namun, Nasdem masih menunggu jadwal Khofifah.

"Nah ini terserah Ibu Khofifah. Disusun dulu dong jadwalnya. Kan ini partai-partai belum semuanya menyelesaikan internalnya. Kan masih ada kombinasi-kombinasi surat dukungan (dengan cawagub lain)," kata dia.

(Baca juga: Emil Dardak Dampingi Khofifah, Politisi PDI-P Bicara Bajak-Membajak)

Khofifah memilih Emil Dardak berdasarkan rekomendasi yang dikeluarkan Tim 9, tim pemenangannya pada Pilkada Jatim 2018. Tim 9 sendiri beranggotakan sejumlah kiai Nahdlatul Ulama.

Sejauh ini baru dua partai yang secara resmi menyatakan akan mendukung pasangan Khofifah-Emil Dardak, yaitu Partai Demokrat dan Partai Golkar.

Setidaknya ada tiga partai lain yang belum menyatakan secara resmi, meski sudah menyebut akan mendukung Khofifah. Tiga partai itu adalah Partai Nasdem, PPP, dan Partai Hanura.

Kompas TV Simak pernyataan Emil Dardak berikut ini.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Sebut Jaksa TI Tak Punya Mercy, KPK: Foto di Rumah Tetangga

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Dalami Kepemilikan Jet Pribadi Harvey Moeis

Nasional
Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Prabowo Minta Pendukung Tak Gelar Aksi saat MK Bacakan Putusan Sengketa Pilpres 2024

Nasional
Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Demokrat Sampaikan Kriteria Kadernya yang Bakal Masuk Kabinet Mendatang

Nasional
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar

Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar

Nasional
KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

KPK Akan Panggil Kembali Gus Muhdlor sebagai Tersangka Pekan Depan

Nasional
Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Gibran Dikabarkan Ada di Jakarta Hari Ini, TKN: Agenda Pribadi

Nasional
Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Unjuk Rasa di Patung Kuda Diwarnai Lempar Batu, TKN Minta Pendukung Patuhi Imbauan Prabowo

Nasional
Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Pemerintahan Baru Indonesia dan Harapan Perdamaian Rusia-Ukraina

Nasional
Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Prabowo Terima Kunjungan Eks PM Inggris Tony Blair di Kemenhan, Ini yang Dibahas

Nasional
KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

KPK Sebut Surat Sakit Gus Muhdlor Ganjil: Agak Lain Suratnya, Sembuhnya Kapan Kita Enggak Tahu

Nasional
Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Panglima AL Malaysia Datang ke Indonesia, Akan Ikut Memperingati 3 Tahun KRI Nanggala

Nasional
Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Beralasan Sakit, Gus Muhdlor Tak Penuhi Panggilan KPK

Nasional
Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Minta MK Urai Persoalan pada Pilpres 2024, Sukidi: Seperti Disuarakan Megawati

Nasional
PPATK Bakal Tindaklanjuti Informasi Jokowi soal Indikasi Pencucian Uang lewat Aset Kripto Rp 139 Triliun

PPATK Bakal Tindaklanjuti Informasi Jokowi soal Indikasi Pencucian Uang lewat Aset Kripto Rp 139 Triliun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com