Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Para Pejabat dan Menteri Akan Pimpin Upacara HUT RI di 9 Wilayah Perbatasan

Kompas.com - 14/08/2017, 15:57 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Republik Indonesia akan menggelar upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 RI di wilayah perbatasan.

Sekretaris BNPP Hadi Prabowo mengatakan, para eselon-1 BNPP dan Kementerian Dalam Negeri akan menjadi inspektur upacara di sembilan perbatasan.

"Tujuan ditugaskannya eselon-1 menjadi inspektur upacara HUT ke-72 RI, Pak Mendagri ingin menunjukkan bahwa pemerintahan Jokowi-JK menaruh perhatian yang besar di kawasan perbatasan," kata Hadi, di Jakarta, Senin (13/8/2017).

Hadi mengatakan, saat ini kawasan perbatasan bukan lagi kawasan terpinggirkan.

Namun, sudah menjadi prioritas pemerintah dalam pelaksanaan pembangunan.

"Kehadiran eselon-1 di perbatasan memberikan dampak. Pertama ikatan perwilayahan; kedua wujud perhatian pemerintah; ketiga memupuk rasa nasionalisme, terakhir, menunjukkan negara hadir di kawasan perbatasan," kata Hadi.

Sembilan wilayah perbatasan yang akan dijadikan lokasi pelaksanaan upacara antara lain Kecamatan Sukakarya Kota Sabang, Provinsi Aceh; Kecamatan Bunguran Utara, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau; Kecamatan Sajingan Besar, Kabupaten Sanggau, Provinsi Kalimantan Barat; Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Provinsi Kalimantan Barat; serta Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat.

Selain itu, upacara juga digelar di perbatasan Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur; Kecamatan Tabukan Utara, Kabupaten Sangihe, Provinsi Sulawesi Utara; Kecamatan Selaru, Kabupaten Maluku Tenggara Barat, Provinsi Maluku, dan Distrik Tarub, Kabupaten Pegunungan Bintang, Provinsi Papua.

"Pak Menteri PDT akan hadiri upacara di Kecamatan Sebatik, Kabupaten Nunukan, Prov. Kalimantan Utara," kata Hadi.

Kompas TV Bakamla Perkuat Pengawasan Perbatasan Indonesia-Filipina
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KPK Sebut Hakim Itong Mulai Cicil Bayar Uang Denda dan Pengganti

KPK Sebut Hakim Itong Mulai Cicil Bayar Uang Denda dan Pengganti

Nasional
Tak Seperti PKB-PKS, Nasdem Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Tak Seperti PKB-PKS, Nasdem Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Nasional
Resmi Jadi Presiden Terpilih, Prabowo Sapa Anies-Cak Imin: Yang Saya Cintai...

Resmi Jadi Presiden Terpilih, Prabowo Sapa Anies-Cak Imin: Yang Saya Cintai...

Nasional
Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden dan Wapres Terpilih, Tepuk Tangan Bergema Berulang Kali

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden dan Wapres Terpilih, Tepuk Tangan Bergema Berulang Kali

Nasional
Singgung Persoalan Kesehatan, Jokowi: Kematian akibat Stroke Capai 330.000

Singgung Persoalan Kesehatan, Jokowi: Kematian akibat Stroke Capai 330.000

Nasional
Terima Kunjungan Menlu Singapura, Prabowo Bahas Kerja Sama Pertahanan dan Maritim

Terima Kunjungan Menlu Singapura, Prabowo Bahas Kerja Sama Pertahanan dan Maritim

Nasional
KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih 2024-2029

Nasional
PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

PKS Datangi Markas Nasdem dan PKB Usai Penetapan KPU, Salam Perpisahan?

Nasional
Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Jokowi Tegaskan Tak Bentuk Tim Transisi untuk Prabowo-Gibran

Nasional
AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward”, Pilkada di Depan Mata

AHY: Mari “Move On” dan “Move Forward”, Pilkada di Depan Mata

Nasional
Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Cak Imin: Sebetulnya PKB Masih Ingin Hak Angket DPR

Nasional
Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Pesan Jokowi untuk Prabowo-Gibran: Persiapkan Diri, Setelah Pelantikan Langsung Kerja ...

Nasional
Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Ganjar-Mahfud dan Puan Maharani Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Nasional
Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Titiek Soeharto-Didiet Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Nasional
PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

PKS Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran: Kita Ucapkan Selamat Bertugas

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com