Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi Dapat Penghargaan dari Diaspora Indonesia

Kompas.com - 03/07/2017, 09:59 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo mendapatkan penghargaan Award for Meritorious Leadership dari Indonesian Diaspora Network Global (IDNG) sebagai apresiasi atas perhatian Jokowi terhadap diaspora.

Penghargaan ini diberikan atas kesepakatan para ketua chapter IDNG yang menghadiri Kongres ke-4 Diaspora Indonesia Jakarta pada 1-4 Juli 2017.

"Award ini juga diberikan atas upaya Presiden Joko Wododo yang gigih untuk menciptakan sinergi antara diaspora dan tanah air Indonesia, yang merupakan tema besar Kongres tahun ini," ujar tokoh diaspora dari Los Angeles, Butce Lie, melalui siaran pers, Senin (3/7/2017).

Sekretaris Jenderal IDNG Yenni Thamrin menyatakan, dalam setiap kunjungan ke luar negeri, Jokowi selalu memberi perhatian khusus ketika bertemu diaspora.

"Beliau juga selalu mengimbau agar diaspora Indonesia dapat lebih berkontribusi untuk tanah air," kata Yenni.

Penghargaan tersebut akan diberikan oleh sembilan Executive Board IDN Global dari berbagai negara di Istana Negara hari ini pada pukul 09.00 WIB.

Surat pemberitahuan mengenai penganugerahan penghargaan diaspora kepada Jokowi sebelumnya telah disampaikan ke kantor Presiden dan telah diinformasikan kepada Kementerian Luar Negeri.

Ketua IDN Filipina Said Zaidansyah mengatakan, penghargaan ini akan ditandatangani secara sukarela oleh para wakil chapter IDN, baik chapter kota maupun negara yang menghadiri Kongres ke-4 Diaspora Indonesia di Jakarta.

Sebanyak 9.000 orang tercatat sebagai peserta "4th Congress of Indonesian Diaspora (CID-4)".

Diaspora yang hadir berasal dari 134 kota di dunia, 52 negara dan 71 kota di Indonesia.

Pemberian penghargaan kepada Jokowi tersebut merupakan salah satu agenda dialog sektoral yang menjadi bagian dari aktifitas CID-4 pada 1-4 Juli 2017.

Adapun kegiatan lain di sectoral dialogue ini adalah courtesy call IDN Qatar dan Society of Indonesian Energy Professional (SIEP) Houston dengan Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral yang juga diaspora Amerika Serikat, Archandra Tahar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Berikut Daftar Koalisi Terbaru Indonesia Maju

Nasional
PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

PKS Temui PKB Bahas Potensi Kerja Sama untuk Pilkada 2024, Jateng dan Jatim Disebut

Nasional
Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Dilaporkan ke Dewas, Wakil Ketua KPK Bantah Tekan Pihak Kementan untuk Mutasi Pegawai

Nasional
Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Lantik Sekjen Wantannas, Menko Polhukam Hadi Ingatkan Situasi Keamanan Dunia yang Tidak Pasti

Nasional
Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Dudung Abdurahman Datangi Rumah Prabowo Malam-malam, Mengaku Hanya Makan Bareng

Nasional
Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Idrus Marham Sebut Jokowi-Gibran ke Golkar Tinggal Tunggu Peresmian

Nasional
Logo dan Tema Hardiknas 2024

Logo dan Tema Hardiknas 2024

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Nasib Koalisi Perubahan di Ujung Tanduk

Nasional
PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

PKS Undang Prabowo ke Markasnya, Siap Beri Karpet Merah

Nasional
Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Selain Nasdem, PKB Juga Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

BRIN Bahas Pengembangan Satelit untuk Waspadai Permasalahan Keamanan Antariksa

Nasional
Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasdem dukung Prabowo-Gibran, Golkar Tak Khawatir Jatah Menteri Berkurang

Nasional
GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

GASPOL! Hari Ini: Hasto Kristiyanto dan Hadirnya Negara Kekuasaan

Nasional
Kumpulkan 777 Komandan Satuan, KSAD: Jangan Hanya 'Copy Paste', Harus Bisa Berinovasi

Kumpulkan 777 Komandan Satuan, KSAD: Jangan Hanya "Copy Paste", Harus Bisa Berinovasi

Nasional
Bertemu Pratikno, Ketua Komisi II DPR Sempat Bahas Penyempurnaan Sistem Politik

Bertemu Pratikno, Ketua Komisi II DPR Sempat Bahas Penyempurnaan Sistem Politik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com