Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kemegahan Gedung Peradilan Tak Ada Artinya jika Aparatur Melakukan Hal Tercela"

Kompas.com - 31/01/2017, 15:41 WIB
Fachri Fachrudin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Mahkamah Agung Hatta Ali berharap, kinerja aparatur pengadilan lebih ditingkatkan. 

Dengan demikian, performa semakin meningkat.

Hal tersebut disampaikan Hatta saat memberikan sambutan pada acara peresmian Tower Mahkamah Agung (MA) RI dan 135 Gedung Kantor Pengadilan pada empat lingkungan peradilan seluruh Indonesia.

Acara digelar di Kantor MA, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (31/1/2017).

"Harapan saya, segala target capaian yang kita raih selama ini untuk tahun ke depan dapat kita tingkatkan lagi. Kita harap gedung pengadilan adalah gedung yang ramah pada publik, dapat memberi pelayanan prima kepada para pencari keadilan," ujar Hatta.

Turut hadir dalam acara tersebut hakim-hakim Agung MA dan sejumlah hakim pengadilan dari seluruh Indonesia.

Menurut Hatta, pembangunan gedung pengadilan menjadi momentum untuk meningkatkan kinerja.

Oleh karena itu, ia mengimbau agar kinerja seluruh jajaran peradilan lebih ditingkatkan.

Khususnya, bagi hakim agung, hakim ad hoc, yang telah mendapatkan berbagai fasilitas yang memadai.

"Kemegahan gedung pengadilan enggak ada artinya jika aparatur pengadilan melakukan hal-hal tercela. Saya mendorong terus agar kita jujur, tidak pungli, tidak suap. Kita sebagai palang pintu terakhir keadilan," kata Hatta.

"Secara tegas saya nyatakan kita akan ambil tindakan tegas dan zero tolerance terhadap pelakunya. Saya mengajak awal tahun ini menuju pengadilan modern dan dipercaya publik," tambah dia.

Pembangunan tower MA RI dan 135 gedung pengadilan pada 4 (empat) lingkungan peradilan yang telah selesai dilaksanakan secara bertahap sejak tahun anggaran 2011 sampai dengan tahun anggaran 2016 dengan total anggaran senilai Rp.1.656.798.629.182.

Dana ini digunakan untuk keperIuan renovasi dan pemekaran wilayah sesuai dengan PP No.78 Tahun 2007.

Tower MA dibangun dengan merenovasi dan memperluas gedung yang ada dan ditujukan untuk memenuhi kebutuhan ruang kerja pimpinan Mahkamah Agung, para hakim agung, para hakim adhoc beserta staf.

Pembangunan tower Mahkamah Agung dilaksanakan oleh penyedia jasa yang terdiri dad Konsultan Manajemen Konstruksi (PT. Mitraplan Kons).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 27 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Wakil Ketua KPK Dinilai Punya Motif Buruk Laporkan Anggota Dewas

Nasional
Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Jokowi Ungkap Kematian akibat Stroke, Jantung dan Kanker di RI Capai Ratusan Ribu Kasus Per Tahun

Nasional
Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Temui Jokowi, Prabowo dan Gibran Tinggalkan Istana Setelah 2 Jam

Nasional
AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

AJI Nilai Sejumlah Pasal dalam Draf Revisi UU Penyiaran Ancam Kebebasan Pers

Nasional
Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Ketua KPK Sebut Langkah Nurul Ghufron Laporkan Anggota Dewas Sikap Pribadi

Nasional
Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Mei 2024

Nasional
AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

AHY Wanti-wanti Pembentukan Koalisi Jangan Hanya Besar Namun Keropos

Nasional
Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Prabowo Presiden Terpilih, AHY: Kami Imbau Semua Terima Hasil, Semangat Rekonsiliasi

Nasional
Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Prabowo: Jangan Jadi Pemimpin kalau Tak Kuat Diserang, Duduk di Rumah Nonton TV Saja

Nasional
Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Dewas Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron 2 Mei

Nasional
Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Prabowo-Gibran Tiba di Istana untuk Bertemu Jokowi

Nasional
AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum 'Clear', Masih Dihuni Warga

AHY Sebut Lahan 2.086 Hektare di IKN Belum "Clear", Masih Dihuni Warga

Nasional
Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

Tak Persoalkan PKB Ingin Kerja Sama dengan Prabowo, PKS: Kita Enggak Jauh-jauh

Nasional
Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

Bapanas Prediksi Harga Bawang Merah Normal 30-40 Hari ke Depan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com