JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Joko Widodo mendatangi Gedung Kementerian Perhubungan, Jakarta, Selasa (11/10/2016), sekitar pukul 16.30 WIB.
Kedatangan Presiden itu terkait dengan operasi tangkap tangan yang dilakukan polisi.
Jokowi yang mengenakan batik lengan panjang langsung memasuki gedung dan menuju lantai atas dengan lift.
Sebelumnya, telah hadir Kepala Polri Jenderal Pol Tito Karnavian dan Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan.
Kapolda sebelumnya tidak mau berkomentar terkait operasi tersebut karena menunggu pernyataan dari Kapolri. Nantinya, akan ada penjelasan resmi.
"Nanti Pak Kapolri yang rilis," kata Iriawan seperti dikutip Tribunnews.com.
Dari informasi yang beredar, seorang pejabat Kementerian Perhubungan melakukan pungutan liar terkait perizinan di Ditjen Perhubungan Laut dan Perhubungan Darat.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.