Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Instruksikan Pembangunan Industri Perikanan Segera Dimulai

Kompas.com - 29/06/2016, 15:52 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menginstruksikan kementerian terkait atau pemerintah daerah mempersiapkan pembangunan industri perikanan di Indonesia.

Jokowi meyakini, peluang keberhasilan dari sektor tersebut sangat besar.

"Saya yakin sebentar lagi akan datang investasi, entah kerja sama swasta dengan swasta atau swasta dengan BUMN yang ingin membangun ini. Karena memang peluangnya sangat besar sekali," ujar Jokowi, dalam pengarahan peserta Rakornas Satgas Pemberantasan Penangkapan Ikan Ilegal, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (29/6/2016).

Konkretnya, pemerintah daerah dan kementerian terkait diminta untuk membangun sektor infrastruktur yang mendukung industri perikanan.

Infrastruktur itu mulai dari jalan, pelabuhan, ketersediaan listrik hingga kelayakan pasar.

Jokowi menambahkan, permintaan dunia akan produk ikan atau bentuk olahannya sangat tinggi.

"Inilah peluang yang harus segera diambil. Oleh sebba itu, kita jangan hanya sekadar menjaga laut, tapi juga bisa memanfaatkan sumber daya laut untuk kesejahteraan bersama," ujar Jokowi.

Dengan industri perikanan yang modern, Jokowi yakin akan membuka lapangan pekerjaan, meningkatkan taraf hidup yang ujung-ujungnya meningkatkan kesejahteraan.

Pembangunan industri perikanan di Indonesia, lanjut Jokowi, wajib dimulai.

Hal tersebut seiring dengan peningkatan stok ikan laut skala nasional lantaran gencarnya 'perang' terhadap kapal-kapal asing pencuri ikan.

"Ini harus dimanfaatkan betul sehingga perencanaan yang baik, persiapan yang baik dalam rangka membangun industri perikanan, harus disiapkan betul sehingga meningkatkan kesejahteraan nelayan, memenuhi konsumsi ikan dan mendatangkan devisa," ujar Jokowi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Akan Gelar Operasi Puri Agung 2024, Kawal World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama Seperti Anies Kemarin

Prabowo Guncangkan Badan Surya Paloh, Sama Seperti Anies Kemarin

Nasional
Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Kasus Dana PEN, Eks Bupati Muna Divonis 3 Tahun Bui

Nasional
Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Surya Paloh Bakal Bertemu Prabowo Sore Ini, Nasdem Belum Ambil Keputusan

Nasional
Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Jalankan Amanah Donatur, Dompet Dhuafa Berbagi Parsel Ramadhan untuk Warga Palestina

Nasional
Wapres Sebut Target Penurunan 'Stunting' Akan Dievaluasi

Wapres Sebut Target Penurunan "Stunting" Akan Dievaluasi

Nasional
Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Persilakan Golkar Tampung Jokowi dan Gibran, PDI-P: Kami Bukan Partai Elektoral

Nasional
Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024

Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024

Nasional
Di Depan Wiranto-Hendropriyono, Prabowo Minta Maaf Pernah Nakal: Bikin Repot Senior...

Di Depan Wiranto-Hendropriyono, Prabowo Minta Maaf Pernah Nakal: Bikin Repot Senior...

Nasional
Albertina Dilaporkan Wakil Ketua KPK, Ketua Dewas: Apa yang Salah? Ada Surat Tugas

Albertina Dilaporkan Wakil Ketua KPK, Ketua Dewas: Apa yang Salah? Ada Surat Tugas

Nasional
Polri Terbitkan Red Notice 2 Buron TPPO Bermodus Magang ke Jerman

Polri Terbitkan Red Notice 2 Buron TPPO Bermodus Magang ke Jerman

Nasional
Surya Paloh Bakal Temui Prabowo di Kertanegara, Nasdem: Menguatkan Sinyal Komunikasi

Surya Paloh Bakal Temui Prabowo di Kertanegara, Nasdem: Menguatkan Sinyal Komunikasi

Nasional
Temui Mensesneg Pratikno, Menpan-RB Anas Bahas Progres Skenario Pemindahan ASN ke IKN

Temui Mensesneg Pratikno, Menpan-RB Anas Bahas Progres Skenario Pemindahan ASN ke IKN

Nasional
Jokowi Teken Perpres, Wajibkan Pemda Bentuk Unit Perlindungan Perempuan dan Anak

Jokowi Teken Perpres, Wajibkan Pemda Bentuk Unit Perlindungan Perempuan dan Anak

Nasional
Politikus PPP Sebut Ada Kemungkinan Parpolnya Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Politikus PPP Sebut Ada Kemungkinan Parpolnya Gabung Koalisi Prabowo-Gibran

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com