Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menhan: Jihad itu Melawan Hawa Nafsu

Kompas.com - 08/04/2016, 17:30 WIB

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Perang membela negara bisa dinilai sebagai jihad. Namun, jihad yang paling utama adalah menjaga hawa nafsu.

Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu mencontohkan Perang Badar di zaman Nabi Muhammad ketika berpidato tentang kesadaran bela negara di hadapan ribuan santri Pondok Pesantren Al Asriyyah Nurul Iman, Kabupaten Bogor, Jumat (8/4/2016).

Kendati sudah berperang habis-habisan, kata Ryamizard, Nabi tetap mengatakan perang itu belum apa-apa ketimbang perang melawan hawa nafsu.

"Bom bunuh diri bukan jihad. Perang membela negara itu jihad, tapi bunuh orang itu jahat. Jangan dibalik-balik," tuturnya.

Pengasuh ponpes Umi Waheeda Binti H Abdul Rahman juga mengingatkan, jihad memang melawan hawa nafsu: (nafsu) malas, maling, peminta-minta.

Karenanya, di Nurul Iman, anak dididik tidak malu bekerja apapun. "Walau kita hitam, kulit gosong (bekerja), ini jihad, jihad melawan kemiskinan dan kebodohan," ujarnya.

Umi Waheeda menambahkan, justru ormas Islam pun semestinya berpikir untuk bekerja dan mencukupi biaya kegiatannya secara mandiri.

Karenanya, dia pun mengharapkan santri-santri Nurul Iman tidak boleh hanya membawa proposal atau meminta-minta uang di jalan untuk pembangunan masjid.

Saat ini, badan usaha seperti pabrik roti, susu kedele, dan kebun menjadi upaya ponpes untuk mandiri.

 

Nonfisik

Untuk santri Indonesia saat ini, ancaman yang dihadapi bersifat nonfisik, yakni ancaman ideologi negara, Pancasila.

Serangan ideologi berbasis asing seperti liberalisme dan radikalisme agama dinilai bisa merusak pola pikir dan jati diri bangsa.

Ryamizard mengingatkan Pancasila adalah roh jati diri bangsa. Tanpa roh dan jati diri yang kuat, negara akan mudah hancur seperti Yugoslavia yang sudah bubar dan tinggal sejarah.

Demikian pula, Uni Soviet, Irak, Libya kini pecah akibat rakyatnya kehilangan rasa cinta tanah air.

Padahal, dengan idealisme hati nurani dan kesadaran bela negara, semua warga bisa berkontribusi menjaga keutuhan NKRI.

Karenanya, semangat bela negara ini, kata Ryamizard, harus dilandasi kebanggaan dan kecintaan yang tulis dan mendalam dari seluruh komponen terhadap bangsa dan negaranya.

Dalam kunjungan ini, Menhan disambut pengasuh pondok Umi Waheeda Binti H Abdul Rahman dan Habib Muhammad Walilulah serta ribuan santri yang juga menggelar berbagai pertunjukan seni. 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Momen Hakim MK Tegur Kuasa Hukum yang Puja-puji Ketua KPU RI Hasyim Ay'ari

Momen Hakim MK Tegur Kuasa Hukum yang Puja-puji Ketua KPU RI Hasyim Ay'ari

Nasional
Presiden Diminta Segera Atasi Kekosongan Jabatan Wakil Ketua MA Bidang Non-Yudisial

Presiden Diminta Segera Atasi Kekosongan Jabatan Wakil Ketua MA Bidang Non-Yudisial

Nasional
UU DKJ Disahkan, Jakarta Tak Lagi Sandang 'DKI'

UU DKJ Disahkan, Jakarta Tak Lagi Sandang "DKI"

Nasional
Bos Freeport Ajukan Perpanjangan Relaksasi Izin Ekspor Konsentrat Tembaga hingga Desember 2024

Bos Freeport Ajukan Perpanjangan Relaksasi Izin Ekspor Konsentrat Tembaga hingga Desember 2024

Nasional
Puan Sebut Antar Fraksi di DPR Sepakat Jalankan UU MD3 yang Ada Saat Ini

Puan Sebut Antar Fraksi di DPR Sepakat Jalankan UU MD3 yang Ada Saat Ini

Nasional
Puan: Belum Ada Pergerakan soal Hak Angket Kecurangan Pilpres 2024 di DPR

Puan: Belum Ada Pergerakan soal Hak Angket Kecurangan Pilpres 2024 di DPR

Nasional
Beri Keterangan di Sidang MK, Kubu Prabowo-Gibran: Diskualifikasi dan Pemilu Ulang Bisa Timbulkan Krisis

Beri Keterangan di Sidang MK, Kubu Prabowo-Gibran: Diskualifikasi dan Pemilu Ulang Bisa Timbulkan Krisis

Nasional
Bantuan Sosial Jelang Pilkada 2024

Bantuan Sosial Jelang Pilkada 2024

Nasional
KPU Klaim Pelanggaran Etik Hasyim Asy'ari Tak Lebih Banyak dari Ketua KPU Periode Sebelumnya

KPU Klaim Pelanggaran Etik Hasyim Asy'ari Tak Lebih Banyak dari Ketua KPU Periode Sebelumnya

Nasional
Bos Freeport Wanti-Wanti RI Bisa Rugi Rp 30 Triliun Jika Relaksasi Ekspor Konsentrat Tembaga Tak Dilanjut

Bos Freeport Wanti-Wanti RI Bisa Rugi Rp 30 Triliun Jika Relaksasi Ekspor Konsentrat Tembaga Tak Dilanjut

Nasional
Sidang Sengketa Pilpres, KPU 'Angkat Tangan' soal Nepotisme Jokowi yang Diungkap Ganjar-Mahfud

Sidang Sengketa Pilpres, KPU "Angkat Tangan" soal Nepotisme Jokowi yang Diungkap Ganjar-Mahfud

Nasional
KPU Anggap Ganjar-Mahfud Salah Alamat Minta MK Usut Kecurangan TSM

KPU Anggap Ganjar-Mahfud Salah Alamat Minta MK Usut Kecurangan TSM

Nasional
KPU: Anies-Muhaimin Lakukan Tuduhan Serius MK Diintervensi

KPU: Anies-Muhaimin Lakukan Tuduhan Serius MK Diintervensi

Nasional
Penguasaha Pemenang Tender Proyek BTS 4G Didakwa Rugikan Negara Rp 8 Triliun

Penguasaha Pemenang Tender Proyek BTS 4G Didakwa Rugikan Negara Rp 8 Triliun

Nasional
KPU: Anies-Muhaimin Tak Akan Gugat Pencalonan Gibran jika Menang Pemilu

KPU: Anies-Muhaimin Tak Akan Gugat Pencalonan Gibran jika Menang Pemilu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com