Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayo Bersihkan Ruang Bakar Mesin dengan Rutin

Kompas.com - 29/09/2015, 08:01 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis


Jakarta, Otomania –
Penumpukan kotoran pada ruang bakar mesin merupakan salah satu masalah yang kerap terjadi pada semua kendaraan, roda dua maupun roda empat. Kuntarto Rachmat, pemilik bengkel G?ebuk Tune Up mengatakan, apapun jenis bahan bakarnya pastinya menyisakan kotoran pada bagian tersebut.

“Setiap pembakaran, tidak selalu seratus persen habis terbakar, kadang hanya 80 persen atau 95 persen, dan sisanya tertinggal dan jadi kerak, yang lama kelamaan menumpuk, meski menggunakan bensin yang bagus dengan RON 95, tetep menimbulkan kerak,” ujar Kuntarto, Senin (28/9/2015).

Selain dari sisa bahan bakar, ujar Kuntarto, kerak tersebut juga datang dari uap oli dan debu, sehingga memenuhi ruang bakar, yang nantinya akan menyebabkan kerugian, seperti knocking (ngelitik) pada mesin.

“Jadi penumpukan kerak tersebut akan menjadi arang dan sebelum busi menyala, arang tersebut menyala terlebih dahulu sehingga menyebabkan knocking tersebut,” ujar Kuntarto.

Kuntarto menambahkan, jika hal tersebut dibiarkan maka akan membuat kerusakan yang lebih besar. “Bisa jadi kompresi akan naik dan risikonya mesin jadi rusak atau ngebul oli pada knalpot. Bahkan bisa membuat piston bolong-bolong. Selain itu catalytic converter bisa tersumbat dan tarikan mesin hilang,” ucap Kuntarto.

Maka dari itu, kata Kuntarto, sebaiknya di setiap 30.000 km atau 40.000 km sekali, ruang bakar harus dibersihkan dengan baik. Sehingga kemungkinan terjadi gangguan pada mesin akan bisa diindari. “Jangan terlalu percaya diri dengan penggunaan bahan bakar dengan RON tinggi, karena tidak menjamin bersihnya ruang bakar,” tutur Kuntarto.

Alamat G?ebuk Tune Up
Jalan Cipinang Lontar Indah Nomor 66
Cipinang, Jakarta Timur
081218286205

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Musim Hujan Tiba, Rawat Karet Pintu Mobil

Musim Hujan Tiba, Rawat Karet Pintu Mobil

Tips N Trik
Mau Kaca Film Tahan Lama, Perhatikan Ini

Mau Kaca Film Tahan Lama, Perhatikan Ini

Tips N Trik
Ini Penyebab Kaca Film Bergelembung

Ini Penyebab Kaca Film Bergelembung

Tips N Trik
Agar Tidak Tertipu, Ini Tarif Derek Mobil di Jalan Tol

Agar Tidak Tertipu, Ini Tarif Derek Mobil di Jalan Tol

Tips N Trik
Agar Tidak Merasa Tertipu Beli Kendaraan di Pelelangan

Agar Tidak Merasa Tertipu Beli Kendaraan di Pelelangan

Tips N Trik
Tips Parkir Aman dan Tidak Melanggar Lalu Lintas

Tips Parkir Aman dan Tidak Melanggar Lalu Lintas

Tips N Trik
Tips Mengusir Rasa Kantuk Ketika Mengemudi

Tips Mengusir Rasa Kantuk Ketika Mengemudi

Tips N Trik
Biaya Mengurus Surat Kendaraan yang Dilelang

Biaya Mengurus Surat Kendaraan yang Dilelang

Tips N Trik
Mobil Lelang Tak Punya Surat-surat, Bagaimana Pengurusannya?

Mobil Lelang Tak Punya Surat-surat, Bagaimana Pengurusannya?

Tips N Trik
Tips Gunakan Jasa Derek Jalan Tol

Tips Gunakan Jasa Derek Jalan Tol

Tips N Trik
Prosedur yang Benar Bila Mobil Mogok di Jalan Tol

Prosedur yang Benar Bila Mobil Mogok di Jalan Tol

Tips N Trik
Jangan Lupa Ganti Oli Power Steering

Jangan Lupa Ganti Oli Power Steering

Tips N Trik
Ini Biaya Pasang Baru Power Steering

Ini Biaya Pasang Baru Power Steering

Tips N Trik
Rawat Power Steering, Usahakan Ban Lurus Saat Parkir

Rawat Power Steering, Usahakan Ban Lurus Saat Parkir

Tips N Trik
Kini Bayar Pajak Kendaraan Bisa di Samsat Mana Saja

Kini Bayar Pajak Kendaraan Bisa di Samsat Mana Saja

Tips N Trik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com