Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nusron Wahid: Saya Akan Berpihak kepada TKI

Kompas.com - 28/11/2014, 11:51 WIB
Fathur Rochman

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) Nusron Wahid berjanji akan berpihak kepada tenaga kerja Indonesia ketika TKI tersebut mendapatkan masalah saat bekerja di luar negeri. Keberpihakan tersebut penting untuk menjelaskan posisi pemerintah dalam membela para TKI.

"Saya Kepala BNP2TKI memilih standing point-nya saya memilih berpihak pada TKI. Masalah TKI apa pun, baik legal maupun tidak legal," ujar Nusron seusai acara serah terima jabatan Kepala BNP2TKI di Aula BNP2TKI, Jakarta Selatan, Jumat (28/11/2014).

Nusron mengatakan, pada dasarnya permasalahan TKI di luar negeri bukan disebabkan oleh TKI itu sendiri, melainkan sistem yang diterapkan bagi para TKI tersebut. Dia memberi contoh soal TKI ilegal. Ketua Umum Gerakan Pemuda Ansor tersebut berpendapat tidak ada satu pun TKI yang ingin bekerja secara ilegal. Namun, sistem yang diterapkan, seperti mahalnya biaya menjadi TKI yang legal dan proses yang berbelit-belit, membuat banyak TKI yang terpaksa bekerja di luar negeri secara ilegal.

"Saya akan lakukan instropeksi di internal kita. Berarti ada sesuatu yang belum benar. Kita akan permudah untuk menjadi legal," ucap Nusron.

Nusron juga mengatakan akan menerapkan sistem deteksi dini untuk bisa memonitor kondisi TKI di luar negeri. Sistem ini dapat mendata para TKI yang belum menerima bekerja ataupun yang belum menerima gaji.

"Kita fungsikan KTKLN (Kartu Tenaga Kerja Luar Negeri) jadi alat monitor dan alat komunikasi. Akan kita padukan dengan nomor handphone untuk memonitor agar pemerintah bisa melakukan komunikasi dengan dia (TKI) kapan pun," kata Nusron.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Buka Rapimnas II Hanura, OSO Ungkit Pemilu 2024: Tuhan Maha Tahu, Politik Nasional Tak Baik-baik Saja

Buka Rapimnas II Hanura, OSO Ungkit Pemilu 2024: Tuhan Maha Tahu, Politik Nasional Tak Baik-baik Saja

Nasional
MK Nyatakan Dalil Nasdem Kehilangan 11.539 Suara di Jateng V Tak Terbukti

MK Nyatakan Dalil Nasdem Kehilangan 11.539 Suara di Jateng V Tak Terbukti

Nasional
Anies dan PDI-P Saling Tertarik untuk Pilkada Jakarta, Mungkinkah Bersatu?

Anies dan PDI-P Saling Tertarik untuk Pilkada Jakarta, Mungkinkah Bersatu?

Nasional
Dalil Tidak Jelas, MK Nyatakan Gugatan PPP di Jateng III Tidak Diterima

Dalil Tidak Jelas, MK Nyatakan Gugatan PPP di Jateng III Tidak Diterima

Nasional
Penyesalan Menteri Basuki soal Tapera: Pemimpin yang Mendengar

Penyesalan Menteri Basuki soal Tapera: Pemimpin yang Mendengar

Nasional
Momen Anies dan Ridwan Kamil Pamer Keakraban meski Digadang-gadang Bakal Bersaing di Pilkada Jakarta

Momen Anies dan Ridwan Kamil Pamer Keakraban meski Digadang-gadang Bakal Bersaing di Pilkada Jakarta

Nasional
[POPULER NASIONAL] Duduk Perkara Khofifah Dilaporkan ke KPK | SYL Minta Jokowi hingga JK Jadi Saksi Meringankan

[POPULER NASIONAL] Duduk Perkara Khofifah Dilaporkan ke KPK | SYL Minta Jokowi hingga JK Jadi Saksi Meringankan

Nasional
Tanggal 10 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 10 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Hanura Buka Peluang Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Hanura Buka Peluang Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Hanura Terbuka Dukung Siapa Pun di Pilkada Jakarta, OSO Kabur Saat Ditanya Soal Kaesang

Hanura Terbuka Dukung Siapa Pun di Pilkada Jakarta, OSO Kabur Saat Ditanya Soal Kaesang

Nasional
Soal Maju Pilkada Jakarta, Sudirman Said Mengaku 'Gaul' dengan Parpol

Soal Maju Pilkada Jakarta, Sudirman Said Mengaku "Gaul" dengan Parpol

Nasional
Bukan Selebgram, WNI Ditangkap Aparat Saudi Pegiat FB, Ini Sosoknya

Bukan Selebgram, WNI Ditangkap Aparat Saudi Pegiat FB, Ini Sosoknya

Nasional
Geledah Rumah Pengusaha Said Amin di Kaltim, KPK Sita Belasan Mobil

Geledah Rumah Pengusaha Said Amin di Kaltim, KPK Sita Belasan Mobil

Nasional
Anies-Sudirman Said Kompak Tutup Mulut Soal Satu Sama Lain

Anies-Sudirman Said Kompak Tutup Mulut Soal Satu Sama Lain

Nasional
Respons Putusan MA, Anies Harap KPU-DPR Pertahankan Norma

Respons Putusan MA, Anies Harap KPU-DPR Pertahankan Norma

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com