Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Lokasi Acara "Spesial" Jokowi di Pelabuhan Tanjung Priok

Kompas.com - 22/10/2014, 18:34 WIB
Sabrina Asril

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Sebuah sudut di Dermaga 302 (sebelumnya disebut 300), Terminal III, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, disiapkan sebagai lokasi acara bagi Presiden Joko Widodo, Rabu (22/10/2014) malam. Belum diketahui pasti agenda kegiatan Jokowi di lokasi tersebut, apakah mengumumkan kabinetnya atau untuk kepentingan lain.

Pantauan Kompas.com, di pinggir dermaga, terdapat sebuah panggung yang cukup rendah dan sebuah tiang mikrofon yang diapit oleh dua buah speaker. Panggung sederhana itu berlatar belakang pemandangan kontainer-kontainer yang menunggu untuk diangkut oleh kapal peti kemas yang tengah bersandar.

Pencahayaan juga ditata sedemikian rupa. Setidaknya, ada dua lampu sorot besar yang ditembakkan ke arah panggung acara dari dekat kapal peti kemas yang tengah bersandar. Lampu sorot juga disiapkan di kanan dan kiri panggung dan dua buah speaker set yang dipasang horizontal.

Jokowi diperkirakan tiba ke lokasi acara kira-kira pukul 19.00. Saat ini, Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) sudah berjaga-jaga di tempat tersebut. Paspampres juga menggunakan sebuah speed boat untuk menjaga perairan yang berada di pinggir dermaga.

Belum diketahui pasti agenda kegiatan Jokowi kali ini di Tanjung Priok. Informasi yang beredar di kalangan wartawan, Jokowi akan mengumumkan kabinetnya di tempat tersebut pada malam ini. Akan tetapi, tidak ada konfirmasi apa pun yang didapat Kompas.com dari Jokowi ataupun dari mantan anggota Tim Transisi soal hal itu. Mantan Ketua Tim Transisi Rini Soemarno enggan diwawancarai media soal kepastian waktu pengumuman kabinet Jokowi itu.

"Saya tidak berhak berikan komentar apa pun," kata perempuan yang selalu mendampingi Jokowi dalam menyeleksi menteri itu.

Saat wartawan di Istana diboyong menuju Tanjung Priok, sore tadi, Jokowi masih berada di dalam kediaman barunya itu. Adapun Wakil Presiden Jusuf Kalla juga masih berada di Istana Wapres.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jokowi Teken Keppres, Tunjuk Bahlil Jadi Ketua Satgas Percepatan Swasembada Gula

Jokowi Teken Keppres, Tunjuk Bahlil Jadi Ketua Satgas Percepatan Swasembada Gula

Nasional
Anak Buah SYL Disebut Temui Ahmad Ali saat Penyelidikan Kasus Kementan di KPK

Anak Buah SYL Disebut Temui Ahmad Ali saat Penyelidikan Kasus Kementan di KPK

Nasional
Halalbihalal Merawat Negeri

Halalbihalal Merawat Negeri

Nasional
Tak Ada Tim Transisi pada Pergantian Pemerintahan dari Jokowi ke Prabowo

Tak Ada Tim Transisi pada Pergantian Pemerintahan dari Jokowi ke Prabowo

Nasional
Kasasi KPK Dikabulkan, Eltinus Omaleng Dihukum 2 Tahun Penjara

Kasasi KPK Dikabulkan, Eltinus Omaleng Dihukum 2 Tahun Penjara

Nasional
Penetapan Presiden di KPU: Prabowo Mesra dengan Anies, Titiek Malu-malu Jadi Ibu Negara

Penetapan Presiden di KPU: Prabowo Mesra dengan Anies, Titiek Malu-malu Jadi Ibu Negara

Nasional
Gibran Bertemu Ma'ruf Amin, Saat Wapres Termuda Sowan ke yang Paling Tua

Gibran Bertemu Ma'ruf Amin, Saat Wapres Termuda Sowan ke yang Paling Tua

Nasional
Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Anies Dinilai Masih Berpeluang Maju Pilkada Jakarta, Mungkin Diusung Nasdem dan PKB

Nasional
Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Petuah Jokowi-Ma'ruf ke Prabowo-Gibran, Minta Langsung Kerja Usai Dilantik

Nasional
Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Kejagung Periksa 3 Saksi Terkait Kasus Korupsi Timah, Salah Satunya Pihak ESDM

Nasional
Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Tak Dukung Anies Maju Pilkada Jakarta, PKS Dinilai Ogah Jadi “Ban Serep” Lagi

Nasional
2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

2 Prajurit Tersambar Petir di Mabes TNI, 1 Meninggal Dunia

Nasional
Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Usung Perubahan Saat Pilpres, PKB-Nasdem-PKS Kini Beri Sinyal Bakal Gabung Koalisi Prabowo

Nasional
[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

[POPULER NASIONAL] Anies-Muhaimin Hadir Penetapan Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran | Mooryati Soedibjo Tutup Usia

Nasional
Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Sejarah Hari Posyandu Nasional 29 April

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com