JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menerima Menteri Luar Negeri Kanada John Baird di Kantor Balaikota, Jakarta, Senin (4/8/2014). Selain mengucapkan selamat atas terpilihnya Jokowi dan Jusuf Kalla sebagai presiden dan wakil presiden 2014-2019, Baird juga menawarkan investasi di bidang transportasi.
"Ya, campur-campur. Mau sebagai (presiden) terpilih, mau gubernur," ujar Jokowi di Kantor Balaikota, usai pertemuan tersebut.
Dalam pertemuan itu, Baird menawarkan peluang investasi transportasi udara, laut, maupun infrastruktur kereta api. Jokowi mengatakan bahwa Indonesia dengan ratusan ribu pulau memerlukan transportasi yang mumpuni. "Kanada itu kan ahlinya (transportasi) laut dan udara. Kita arahnya ke sana," ujar Jokowi.
Dalam pembicaraan selama sekitar 30 menit tersebut, Jokowi mengatakan bahwa Baird mengkritik iklim investasi Indonesia yang terhambat perizinan yang sulit. Jokowi berkomitmen untuk memperbaiki hal itu. "Kata dia, kalau kita bisa perbaiki banyak hal, mereka bisa investasi. Misalnya, soal perizinan, pembebasan lahan, terus soal listrik. Kita sudah komitmen menyelesaikan hal itu," ujar Jokowi.
Sebelum bertemu Jokowi, Baird sempat menyampaikan ucapan selamat kepadanya melalui akun Twitter Baird pada Selasa (22/7/2014). Dalam statusnya itu, Baird juga menyatakan akan menemui Jokowi dalam waktu dekat dan terealisasi hari ini (baca: Ucapan Selamat untuk Jokowi Juga Sudah Datang dari Menlu Kanada).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.