Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wiranto: Hanura Belajar Ambil Risiko

Kompas.com - 02/07/2013, 13:27 WIB
Sandro Gatra

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Bakal calon presiden dari Partai Hati Nurani Rakyat, Wiranto, mengatakan, Hanura memberanikan diri mengukuhkan dirinya sebagai bakal capres dan Hary Tanoesoedibjo sebagai bakal calon wakil presiden jauh sebelum pemilu legislatif 2014 lantaran ingin membangun budaya baru bahwa partai politik harus berani mencalonkan kadernya sebagai pemimpin.

"Kami mulai belajar untuk menjadi parpol yang berani mengambil risiko," kata Wiranto saat jumpa pers seusai deklarasi capres-cawapres di Hotel Grand Mercure, Jakarta, Selasa (2/7/2013).

Seperti diketahui, Partai Hanura merupakan parpol perserta Pemilu 2014 pertama yang mendeklarasikan pasangan bakal capres-cawapres di Pemilu 2014. Parpol lain cenderung menunggu hasil pemilu legislatif pada April 2014. Hasil Pileg 2014 yang menentukan lolos atau tidaknya parpol ke parlemen dan bisa atau tidaknya mengusung pasangan capres-cawapres sendiri.

Wiranto mengatakan, internal Hanura telah mempertimbangkan dengan cukup panjang dalam mengambil keputusan tersebut. Menurut dia, semua yang diinginkan masyarakat ada di dirinya dan Hary Tanoe.

Wiranto menambahkan, jika masyarakat ingin pemimpin yang senior, dirinya jawabannya. Jika ingin pemimpin muda, Hary Tanoe jawabannya. Jika ingin pemimpin yang memahami masalah ekonomi dan moneter, Hary Tanoe memahami hal itu.

"Jika minta yang berpengalaman, saya (bekerja) dampingi tiga presiden. Pendek kata, apa yang berkembang di masyarakat kami bisa menjawab," kata Wiranto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Penetapan Prabowo-Gibran Hari Ini, Ganjar: Saya Belum Dapat Undangan

    Penetapan Prabowo-Gibran Hari Ini, Ganjar: Saya Belum Dapat Undangan

    Nasional
    Prabowo-Gibran Sah Jadi Presiden dan Wapres Terpilih, Bakal Dilantik 20 Oktober 2024

    Prabowo-Gibran Sah Jadi Presiden dan Wapres Terpilih, Bakal Dilantik 20 Oktober 2024

    Nasional
    [POPULER NASIONAL] Para Ketum Parpol Kumpul di Rumah Mega | 'Dissenting Opinion' Putusan Sengketa Pilpres Jadi Sejarah

    [POPULER NASIONAL] Para Ketum Parpol Kumpul di Rumah Mega | "Dissenting Opinion" Putusan Sengketa Pilpres Jadi Sejarah

    Nasional
    Sejarah Hari Bhakti Pemasyarakatan 27 April

    Sejarah Hari Bhakti Pemasyarakatan 27 April

    Nasional
    Tanggal 26 April 2024 Memperingati Hari Apa?

    Tanggal 26 April 2024 Memperingati Hari Apa?

    Nasional
    Golkar Ungkap Faktor Keadilan Jadi Rumusan Prabowo Bentuk Komposisi Kabinet

    Golkar Ungkap Faktor Keadilan Jadi Rumusan Prabowo Bentuk Komposisi Kabinet

    Nasional
    Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Pakar Angkat Contoh Kasus Mulan Jameela

    Soal Gugatan PDI-P ke PTUN, Pakar Angkat Contoh Kasus Mulan Jameela

    Nasional
    Prabowo: Kami Akan Komunikasi dengan Semua Unsur untuk Bangun Koalisi Kuat

    Prabowo: Kami Akan Komunikasi dengan Semua Unsur untuk Bangun Koalisi Kuat

    Nasional
    PDI-P Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda, KPU: Pasca-MK Tak Ada Pengadilan Lagi

    PDI-P Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda, KPU: Pasca-MK Tak Ada Pengadilan Lagi

    Nasional
    Sedang di Yogyakarta, Ganjar Belum Terima Undangan Penetapan Prabowo-Gibran dari KPU

    Sedang di Yogyakarta, Ganjar Belum Terima Undangan Penetapan Prabowo-Gibran dari KPU

    Nasional
    Pakar Nilai Gugatan PDI-P ke PTUN Sulit Dikabulkan, Ini Alasannya

    Pakar Nilai Gugatan PDI-P ke PTUN Sulit Dikabulkan, Ini Alasannya

    Nasional
    Airlangga Klaim Pasar Respons Positif Putusan MK, Investor Dapat Kepastian

    Airlangga Klaim Pasar Respons Positif Putusan MK, Investor Dapat Kepastian

    Nasional
    PDI-P Sebut Proses di PTUN Berjalan, Airlangga Ingatkan Putusan MK Final dan Mengikat

    PDI-P Sebut Proses di PTUN Berjalan, Airlangga Ingatkan Putusan MK Final dan Mengikat

    Nasional
    Golkar Belum Mau Bahas Jatah Menteri, Airlangga: Tunggu Penetapan KPU

    Golkar Belum Mau Bahas Jatah Menteri, Airlangga: Tunggu Penetapan KPU

    Nasional
    Prabowo: Kami Berhasil di MK, Sekarang Saatnya Kita Bersatu Kembali

    Prabowo: Kami Berhasil di MK, Sekarang Saatnya Kita Bersatu Kembali

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com